- Beranda
- Komunitas
- Entertainment
- Lounge Pictures
Berbikini Cewek Ini Nekat Berselancar Saat Gunung Sedang Erupsi {Video}


TS
tonisuci99
Berbikini Cewek Ini Nekat Berselancar Saat Gunung Sedang Erupsi {Video}

Beritapilihan.net - Biasanya bila ada gunung api meletus, kita bakalan menacari tempat untuk berlindung. Tapi berbeda dengan wanita yang satu ini. Hanya dengan memakai bikini two piece berwana pink wanita bernama Alison Teal nekat melakukan aksi berselancar di tengah derasnya muntahan lava panas Gunung Kilauea, Hawaii.
Aksi ini diabadikan oleh seorang fotografer underwater bernama Perrin James pada 3 Agustus 2016. Pada video itu memperlihatkan aksi ekstrem wanita berumur 30 tahun yang sedang menaiki papan selancar warna merah muda miliknya sambil mendekat ke Gunung Api Kilauea yang sedang erupsi.
Seakan punya banyak nyawa, Alison Teal mencoba berenang mendekati gunung api yang meletus dan mengeluarkan lava tersebut. Sesekali Teal menyelam saat gunungnya menyemburkan lava dan bebatuannya. Kadang Teal berenang berputar arah jika si lavanya menyembur kemana-mana. Akivitas ektrim yang dilakukan Teal kali ini emang udah dicita-citakannya sejak kecil, dan ia berhasil jadi orang pertama yang berenang dekat lautan yang berlava ini.
"Saya melihat ke belakang dan melihat gelombang datang dan saya mendayung untuk untuk keluar dari zona bahaya. Setelah itu saya gembira dan kelelahan pada waktu yang sama. Itu mutlak endorphin yang tinggi, tetapi juga menakutkan. Apa pun bisa terjadi," ungkap perempuan yang bekerja di advokasi satwa liar dan lingkungan.
Selama ini, Alison memang dikenal sebagai petualang. Hal tersebut telah dikenalkannya sejak berusia 2 bulan oleh ayah dan ibunya yang juga sepasang petualang alam bebas. Ayahnya bernama David Blehert merupakan seorang fotografer petualangan dunia yang terkenal. Ia bekerja untuk majalah-majalah terkenal seperti Natgeo, Patagonia, Eagle Creek, dan Teva. Ibunya, Deborah Koehn adalah seorang naturalis dan guru Yoga yang sudah diakui di dunia internasional.

Gunung Kilauea memang dikenal sebagai gunung yang paling aktif didunia karena erupsi sejak 1983 tanpa henti. Menurut kamu aksi cewek satu ini gimana gan???
Sumber : http://www.beritapilihan.net/2016/08...i-meletus.html


4iinch memberi reputasi
1
3.9K
3


Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan