Kaskus

News

okokiAvatar border
TS
okoki
PDIP Mengaku Dilobi Hanura untuk Dukung Ahok
JAKARTA - Wakil Ketua Bidang Pemenangan Pemilu PDIP Gembong Warsono mengaku bahwa partainya sempat ditawari Hanura untuk mengusung Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok di pemilihan gubernur (pilgub) DKI Jakarta.

"Komunikasi politik Hanura dan PDI Perjuangan kan sangat baik, nah Hanura mengajak agar PDIP juga ikut (dukung Ahok)," kata Gembong kepada wartawan, Kamis (4/8/2016).

Gembong menyebutkan, jika partai yang mendukung Ahok tersebut mengajak Djarot Saiful Hidayat untuk kembali menjadi pasangan orang nomor satu di DKI. Namun, dirinya mengaku bahwa hingga saat ini belum ada jawaban apa pun dari Ketua Umum PDI Perjuangan, Megawati Soekarnoputri terkait menerima atau tidak tawaran tersebut.

"Belum lah belum ada jawaban, ya kita kan jalin komunikasi saja terus," ujarnya.

Sementara itu, Gembong menyebutkan jika nantinya PDIP tidak berkoalisi dengan Hanura tetapi komunikasi sesama partai politik harus tetap terbangun. "Yang pasti begini, meski keputusan partai berbeda nantinya (soal calon pada Pilgub), ikatan silaturahmi pimpinan masing-masing di DPRD DKI harus terjaga baik. Karena kita berharap pilkada ini aman, tertib, damai," imbuhnya.

(sumber: http://news.okezone.com/read/2016/08...k-dukung-ahok)
0
1.3K
19
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan