Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

devanchaniagoAvatar border
TS
devanchaniago
9 LADY ROCK ERA 90AN YANG TERKENANG SEPANJANG MASA
#throwbacktothe90s
Yuk.. kenalan dulu sama 9 penyanyi kece dari era 90an ini. Media menjuluki mereka 'Lady Rock' karena mengusung genre rock/slow-rock/pop-rock dalam albumnya. Kualitas mereka tidak perlu diperdebatkankan lagi. Bisa 'memukul' nada F5 pake suara asli tanpa falsetto adalah hal jarang ditemukan pada penyanyi industri saat ini.

9 LADY ROCK ERA 90AN YANG TERKENANG SEPANJANG MASA

01. NICKY ASTRIA
Lahir 18 Oktober 1967 adalah kiblat dari semua ladyrock era 90. Namanya terkenal di industri musik setelah merilis album JARUM NERAKA tahun 1985. Disusul kemudian hits seperti ; Tangan Tangan Setan, Gersang, Uang, Cinta Di Kota Tua, Bias Sinar, Gelombang Kehidupan. Saat tren lagu rock melayu melanda industri musik Nicky Astria juga merekam karya komposer Malaysia seperti lagu ; Mengapa, Kau, Samar Bayangan, dll. Sampai sekarang Nicky masih konsisten di jalur rock.

02. MEL SHANDY
Lahir 26 September 1971. Sebelum terkenal sebagai ladyrock Mel Shandy pernah merilis album pop dengan memakai nama Shandy Melinda namun gagal di pasaran. Baru lewat album BIANGLALA (1989) namanya populer di industri. Hits lain dari Mel Shandy adalah ; Nyanyian Badai, Ulah Tuan Dan Nyonya, Biang Keladi, Galau, dll. Dia juga berkolaborasi dengan grup Metal Boys. Salah satu kelebihannya adalah piawai membawakan lagu lagu bergenre speed-metal. Meski sudah jarang tampil di tv Mel Shandy masih aktif di panggung musik rock.

03. ANGGUN C SASMI
Lahir 29 April 1974. Hits seperti Mimpi, Tua Tua Keladi, Takut, Gaya Remaja, Si Roy, dll, pasti sudah tidak asing lagi di telingan remaja 90an. Di usia remaja saat itu Anggun telah melahirkan banyak lagu hits. Tahun 1994 dia hijrah ke Prancis dan merilis album internasional pertamanya tahun 1997 saat dia berusia 23 tahun. Saat ini Anggun sudah meninggalkan image 'rock' nya dan bertransformasi ke genre musik pop bernuansa Eropa dan masih eksis di industri di industri musik Indonesia & Prancis sampai saat ini.

04. ITA PURNAMASARI
Lahir 15 Juli 1967. Hit CINTAKU PADAMU melambungkan namanya ke industri musik tahun 1992. Memang lagu ini lebih condong ke genre pop ballad tapi sebelumnya Ita Purnamasari sudah merilis beberapa album bernuansa rock seperti album: Penari Ular, Selamat Tinggal Mimpi, Cakrawala Cinta, dll. Tapi baru lewat lagu 'Cintaku Padamu' namanya dikenal secara luas. Salah satu keistemewaannya adalah bisa bernyanyi sambil memainkan instrumen piano.

05. CONNY DIO
Lahir 15 Juni 1975. Namanya terkenal di industri musik setelah menyanyikan karya Deddy Dores berjudul SETITIK AIR di tahun 1991. Deddy Dores yang saat itu sukses mencipta lagu laris untuk Nike Ardilla menjadi inspirasi bagi ladyrock pendatang baru untuk mencuri perhatian penikmat musik. Hits lain dari Conny Dio adalah; Langkah Pasti (duet dgn Rahim Maarof), Bawalah Aku Pergi, Belenggu Pintu Cinta (duet dgn Wisnu),dll.

06. ELLA
Lahir 31 Juli 1966. Sama seperti Conny Dio, Ladyrock asal Malaysia ini menjadi terkenal di Indonesia setelah membawakan lagu ciptaan Deddy Dores berjudul MENDUNG TAK BERARTI HUJAN di tahun 1991. Sebelumnya dia sudah terkenal di Malaysia sebagai vokalis sebuah band bernama The Boys & juga sebagai penyanyi solo. Tahun 1994 Ella merekam album ELLA USA di California yang musiknya di-aransemen oleh musisi Amerika & Jepang. Sampai saat ini Ella masih produktif merilis album & single di Malaysia. April 2016 yang lalu Ella menggelar konser '30 tahun berkarya' dan masih bisa mendatangkan 10 ribu penonton ke konsernya.

07. INKA CHRISTIE
Lahir 20 Januari 1973. Sebelum terkenal sebagai Inka Christie, Inka pernah merilis album pop memakai nama Rini CH. Tapi album itu gagal di pasaran. Namanya terkenal setelah berduet dengan penyanyi tenar Malaysia Amy Search di tahun 1991. Single CINTA KITA melambungkan nama Inka ke jajaran ladyrock potensial saat itu. Inka pun sangat identik dengan lagu lagu rock melayu seperti ; Gambaran Cinta, Rela, Nafas Cinta, Kiambang, yang diciptakan oleh komposer Malaysia.

08. POPPY MERCURY
Lahir 15 November 1972. Nama 'Mercury' terinspirasi dari nama belakang Freddy Mercury (vokalis Queen). Sebelum punya album Poppy adalah vokalis sebuah band rock yang kerap membawakan lagu lagu Queen di sebuah cafe di Bandung. Hit pertamanya di industri musik berjudul TERLALU PAGI (1990). Lagu ini ditulis oleh Rosyid Sumantri dan musiknya digarap Deddy Dores. Namanya semakin terkenal setelah merilis album SURAT UNDANGAN di tahun 1992. Hits lain dari Poppy Mercury adalah; Antara Jakarta Dan Penang, Terlambat Sudah, Badai Asmara, dll. Poppy Mercury meninggal 28 Agustus 1995 (di usia 23 tahun) karena penyakit radang tenggorokan.

09. NIKE ARDILLA
Lahir 27 Desember 1975. Dari nama nama ladyrock yang sedang dibahas, Nike Ardilla adalah yang paling muda dan paling cepat 'pergi' nya. Pada usia 14 tahun Nike Ardilla sudah punya signature hit di industri musik. Hit BINTANG KEHIDUPAN (1990) yang albumnya terjual 2 juta copy itu dirilis saat Nike berusia 14 tahun 2 bulan. Sebelum terkenal sebagai Nike Ardilla, Nike pernah memakai nama panggung Nike Astrina & merekam sebuah album di salahsatu label saat berusia 12 tahun. Tapi album itu tidak jadi dirilis pada saat itu karena satu & lain hal.Nike Ardilla sukses merilis 13 album & 21 film sinetron dalam rentang karir singkat . Pencapaian yang belum bisa dilakukan artis lain dengan usia 19. Nike Ardilla meninggal 19 Maret 1995 (di usia 19 tahun) karena kecelakaan mobil. Saat ini Nike Ardilla adalah legenda di industri musik. Bukti kebesaran namanya bisa dilihat dari facebook fanpagenya yang di-follow lebih dari 3 juta penggemar.
Diubah oleh devanchaniago 14-06-2016 15:49
0
6.2K
28
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan