Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

robb89Avatar border
TS
robb89
13 Tanda Bahwa Sosok Lelaki “Gentle”
13 Tanda Bahwa Sosok Lelaki “Gentle”

Membedakan pria yang baik dan sekedar baik, bisa kamu lihat dari bagaimana dia memperlakukanmu. Pada umumnya pria yang baik dia sangat gentle. Lalu bagaimana kamu bisa tahu bahwa priamu saat ini adalah sosok lelaki gentle? Coba kita lihat 13 tanda ini yang bisa menunjukkan priamu memiliki sifat gentleman atau tidak:

1. Dia tahu kapan harus memberikan ruang privasi.


Pria gentle tak pernah memaksa. Gentleman bukanlah anak kecil yang semua kemauannya harus dituruti, namun mereka adalah pria yang tahu ruang privasi.

2. Dia tidak ada dominasi, tetapi diskusi.

Semua masalah harus diperbicangkan. Apalagi jika menyangkut kehidupan kedua orang yang sedang menjalin relasi. Pria gentle tak akan mendominasi, dia lebih terbuka untuk berbicara secara mendalam agar saling mengerti.

3. Gentleman itu bukanlah si macho yang berlebihan.

Gentleman bukanlah binatang yang suka mempertahankan ego dan mengandalkan otot saja.

4. Dia tepat waktu, atau tidak sama sekali.

Mereka sangat patuh pada kesepakatan. Tidak membuat orang lain menunggu karena mereka sangat menghargai arti dari sebuah perjanjian.

5. Dia lebih suka menjelaskan dengan pertimbangan.

Tidak ada yang namanya pemaksaan dalam hubungan bersama gentleman. Seorang pria gentle tidak suka membuat pasangannya ‘menggantungkan’ diri. Setiap masalah selalu ditimbang dengan baik dan dampak buruknya bagi hubungan mereka berdua.

6. Dia tahu bagaimana bersikap di depan banyak orang ketika bersama pasangannya.

Dia tak akan mengumbar aibmu di depan orang banyak. Justru pria ini akan mendukung dengan bercerita bagaimana kebanggaannya ketika menjalani hubungan denganmu.

7. Dia tahu bagaimana cara menempatkan diri, termasuk dalam urusan berpakaian.

Dia sadar bahwa penampilan adalah salah satu faktor penting. Bukan pria yang cuek – hanya memprioritaskan pengetahuan dari banyaknya hasil dia membaca buku.

8. Dia selalu tenang sebelum berbicara.


Sebelum berbicara, pria gentle akan memberikan jeda sejenak. Itu adalah tanda bahwa dia sedang berpikir – mencari apa yang ingin disampaikannya dan dengan cara apa untuk menyampaikannya.

9. Perilakunya sama, dan sikapnya sejalan dengan siapa saja.

Tidak ada yang namanya diskriminasi. Perilakunya terhadap siapapun tetap sama. Bahkan di depan teman dekatnya atau teman dekatmu, ia selalu berperilaku baik, sama seperti di depanmu.

10. Dia bukan tipe orang posesif dan tak pernah ragu untuk menunjukkan perhatiannya.

Namun tetap yang tidak berlebihan. Cenderung perhatian, namun tidak sampai posesif.

11. Dia memiliki bahasa tubuh yang penuh dengan keyakinan dan kepercayaan diri.

Sikap itu menandakan bahwa ia percaya diri dan tahu apa yang hendak ia perbuat. Bukan tipe pria hooligan yang masa bodoh dan membiarkan insting menguasai tubuh daripada akalnya.

12. Dia bukan tipe pria yang suka mengirim pesan teks atau menelpon 5 sampai 10 menit sekali.

Dia bukan tipe pria yang suka menghujanimu dengan puluhan pesan dan belasan missed calls. Dia cukup memberi pesan ringan, dan itu bisa menjelaskan semuanya.

13. Dia selalu mendukung mimpi pasangannya dan berusaha untuk memastikan bahwa semua berjalan baik-baik saja, bahkan jika itu susah baginya.

Setiap orang memiliki mimpi. Seorang pria gentle selalu mendukung mimpi pasangannya, apapun itu. Dia juga tak peduli bahwa itu susah atau berat baginya. Tak peduli apapun itu, dia akan selalu memastikan bahwa semua berjalan sesuai rencana untuk mewujudkan dan mendukung mimpi pasangannya.

sumber
tata604
tata604 memberi reputasi
1
3.9K
15
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan