joxtAvatar border
TS
joxt
Tips Cara Menangkap Pokemon di Pokemon GO dengan tingkat keberhasilan tinggi
Halo agan2, kali ini ane mau coba share dikit

Tips Cara Menangkap Pokemon di Pokemon GO!

ane share tips ini biar agan bisa nangkap pokemon dengan tingkat keberhasilan tinggi.
Berikut beberapa tips yang bisa digunakan.
1. Nonaktifkan mode AR (Augmented reality) untuk mematikan fitur kamera di Pokemon GO.
Memang sih kalau pake AR itu lebih keren, kita serasa nangkap pokemon di dunia nyata, tapi dengan menonaktifkan mode AR, pokemon akan selalu berada di tengah layar jadi lebih gampang ditangkap.
terus agan jadi gak usah kayak orang gila ngarahin hp ke orang-orang emoticon-Wkwkwk

2. Saat hendak menangkap pokemon, perhatikan lingkaran hijau / kuning / merah pada pokemon.
Semakin kecil lingkarannya pada saat agan ngelempar pokeball, semakin tinggi peluang untuk menangkap pokemon tersebut.

3. Lingkaran di dalam pokemon memiliki arti gan.
Lingkaran Hijau = mudah ditangkap
Lingkaran Kuning = cukup sulit ditangkap
Lingkaran Merah = sulit ditangkap

4. Saat pokemon bergerak - gerak atau menyerang agan, jangan dilepas pokeball nya gan, tetap tahan dan lingkarannya akan nyambung lagi setelah pokemon berhenti nyerang

5. Lempar pokeball ke arah pokemon dengan kekuatan dan arah yang sesuai, jika arah dan kekuatan sesuai maka akan keluar pesan "nice", "great" atau bahkan "excellent".
nice = + 10 exp
great = + 50 exp
excellent = + 100 exp
lumayan loh gan nambah experience nya dari 10 - 100 exp tergantung lemparan agan emoticon-Toast

6. Kalau agan ketemu pokemon yang langka dan cukup susah ditangkap (warna lingkaran merah), lebih baik agan pake berry gan, biar pokemonnya lebih gampang ditangkap. tenang gan makin tinggi level agan makin gampang kok dapat berry nya emoticon-Matabelo

kalau masih ada yang bingung, ane juga udah buat video yang agan bisa liat di youtube.
ini ane kasih link nya gan.



selamat berburu pokemon ya gan.
tapi jangan keasikan juga ya gan. PERHATIKAN SEKITAR ANDA
jangan sampai merugikan diri agan dan orang lain di sekitar agan emoticon-Request
semoga bisa dapat pokemon yang bagus emoticon-Toast
happy hunting emoticon-Toast
Diubah oleh joxt 18-07-2016 06:24
0
6K
45
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan