Quote:
Jumat 22 Jul 2016, 08:41 WIB
Bisakah Sedotan Kopi Singkap Misteri Kasus Tewasnya Mirna?
Aditya Fajar Indrawan - detikNews

Foto: Muhammad Abdurrosyid-Ilustrator: Andhika Akbarayansyah/detikcom
Jakarta -Sedotan di Es Kopi Vietnam yang tersaji untuk Wayan Mirna Salihin menjadi sorotan. Sedotan ini berpotensi menyingkap tabir misteri kasus tewasnya Mirna, benarkah?
Berdasarkan dakwaan jaksa dan kesaksian sidang di Pengadilan Negeri Jakarta Pusat, Jalan Bungur Besar Raya, Jakpus, Kamis (21/7) kemarin, Jessica-lah yang memasukkan sedotan ke sajian kopi untuk Mirna. Artinya, Mirna menerima kopi dalam keadaan sedotan sudah tercelup.
Entah kenapa Jessica memasukkan sedotan, dan bukan membiarkan Mirna saja yang membuka bungkus sedotan dan mencelupkannya ke kopi. Soal misteri sedotan ini, kuasa hukum Jessica yakni Otto Hasibuan justru meminta agar persidangan menguak segala seluk-beluk detil ini.
Otto mempertanyakan tidak lengkapnya barang bukti seperti sedotan yang diduga dimasukkan oleh Jessica kedalam minuman Wayan Mirna Salihin.
"Dalam persidangan ini ada beberapa poin barang bukti yang seharusnya dimunculkan tapi tidak pernah ada. Misalnya kopi yang digunakan sebagai pembanding di dalam berita acara ada, tapi di persidangan tidak ada, bisa jadi di situ ada yang ada sianidanya," ucap Otto saat dihubungi detikcom, Kamis (21/7/2016).
"Justru itu keanehannya ada satu yang melihat (gelas Mirna ada sedotan) dan ada yang enggak melihat. Pembuktian itukan enggak boleh ada dugaan-dugaan, apa benar sedotannya ada sidik jari Jessica atau tidak. Kalau betul, kita minta mana sedotannya," jelas Otto.
Dirinya menambahkan bukti seperti sedotan dan lainnya bisa mengungkap kebenaran yang terjadi. Namun hal itu pun bisa disandingkan dengan bukti rekaman CCTV.
"Kalau benar ada, mana itu sedotannya kenapa tidak dimunculkan? Itu penting karena ada tuduhan sedotan itu dimasukkan ke dalam gelas oleh Jessica, kan bisa diperiksa apa ada sidik jari atau tidaknya," kata Otto.
http://news.detik.com/berita/3258702...tewasnya-mirna
Quote:
Quote:
Kamis 21 Jul 2016, 16:06 WIB
Sidang Pembunuhan Mirna
Cerita Bartender Soal Sedotan Minuman Mirna yang Hilang
Rina Atriana - detikNews
Jakarta - Saksi di sidang kasus pembunuhan Wayan Mirna Salihin kembali hadir dari pegawai Kafe Olivier. Kali ini yang dihadirkan adalah bartender bernama Yohanes Tri Budiman. Dia bicara juga soal sedotan yang hilang.
Berbaju kemeja biru, kesaksian Yohanes dimulai pada pukul 15.30 WIB di Pengadilan Negeri Jakarta Pusat, Kemayoran, Jakpus, Kamis (21/7/2016). Yohanes adalah perwakilan kafe yang menerima pesanan Jessica, terdiri dari dua cocktail dan satu es kopi Vietnam.
Yohanes awalnya ditanya oleh hakim Kusworo soal rekam jejak pekerjaan dan pengalaman sebagai bartender. Lalu ditanya juga soal proses pemesanan minuman, termasuk kopi Vietnam dan apa yang terjadi dengan Mirna.
Usai kejadian Mirna tumbang, Yohanes melihat minuman es kopi Vietnam dibawa ke pantry. Di sana, datang kemudian Devi Siagian sebagai manajer kafe.
"Siapa yang datang ke pantry?" tanya hakim Kusworo.
"Datang manajer bar, Ibu Devi. Waktu itu dia mencoba kopi itu," jawab Yohanes.
"Caranya?" tanya hakim lagi.
"Dia pakai sedotan (yang berbeda dengan minuman Mirna). Tapi saya tidak melihat pasti dia mencobanya," jawabnya.
"Saat gelas diterima dari Agus (runner Agus Triono) masih ada sedotan?" tanya hakim.
"Sudah tidak ada sedotannya lagi," timpal Yohanes.
"Ibu Devi gimana cobanya?" tanya hakim.
"Seingat saya saat Agus Tri (runner) menyerahkan ke saya tidak ada sedotannya lagi," ungkapnya.
Yohanes menyebut Devi tidak menelan minuman sisa Mirna. Saat mencicipi, minuman itu hanya sampai di lidah dan langsung diludahkan lagi.
"Ibu Devi meminta dirapikan. Ditutup. Saya yang menutup. Ditaruh di pantry," sambung Yohanes.
"Itu sudah di-wrapping. Kemudian saya tidak mengikuti lagi karena langsung kerja kembali," paparnya.
http://news.detik.com/berita/3258297...na-yang-hilang
ada tersangka baru neh..

setelah si anida, skrg si sedotan
SOP nya sedotan diatas meja.
menurut dakwaan jaksa, ketika mirna datang, sedotan udah digelas VIC..
sapa yg masukin sedotan ke gelas VIC?
ane penasaran ame cctv sebelum kedatangan mirna, napa yg ditampilin disidang kmrn cuman dari sudut diblakang meja mirna dan kliatan tidak buram?
padahal saat sidang hani, mengenai momen kedatangan mirna, smua sudut cctv ditampilin jaksa dan kliatan agak buram..
setau ane, tampilin cctv itu cerah tidak buram