Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

nevertalkAvatar border
TS
nevertalk
Trend Di Jepang, Celana Dalam Multi Fungsi


1. Ikat Rambut Celana dalam

Orang Jepang banyak mempunyai cerita unik dan mungkin malah dianggap aneh atau tidak wajar bagi kebanyakan orang. Style yang berbeda dengan kostum yang lain dari kebanyakan negara membuat negara Jepang ini dikenal dengan style yang unik seperti harajuku style. Nah trend aksesoris Jepang yang satu ini juga menarik banyak perhatian orang.

Seperti yang dilansir dari rocketnews24.com, baru-baru ini ada produk aksesoris baru yang disebut dengan pantsu shushu yang artinya ikat rambut celana dalam. Fashion item ini dirancang oleh dua orang desainer yaitu Hiroka dan Ponchi. Sepertinya mereka ingin membuat suatu aksesoris yang berbeda dan unik namun masih cantik saat dipakai.

Sekitar satu tahun yang lalu, banyak netizen yang membahas tentang hal ini. Banyak pria merasa kebinggungan untuk membedakan apakah wanita tersebut menggunakan ikat kepala celana dalam atau memakai celana dalamnya untuk ikat kepala. Karena bentuknya yang hampir sama, masing-masing memiliki tebal yang hampir sama serta sama-sama berhiaskan rend dan pita.



2. Topi Celana dalam
Dari kebingungan tersebut Hiroka dan Ponchi benar-benar memikirkan bagaimana membuat aksesoris dan akhirnya menjadikannya ide untuk membuat aksesoris baru. Dan akhirnya kini hadirlah ikat rambut yang mirip dengan celana dalam namun hanya dalam ukuran yang lebih kecil.

Sampai sekarang ikat rambut tersebut masih terdapat dalam tiga jenis warna yaitu krem, hitam serta tosca. Kesemuanya berbentuk mirip celana dalam namun tampilan luarnya dihiasi renda serta pita. Cara memakainya juga sama dengan menggunakan ikat rambut seperti biasanya, namun hanya berbeda bentuknya dari ikat rambut yang biasa. Selain itu dapat juga dijadikan untuk gelang tangan juga.

Entah mengapa orang Jepang sangat menyukai hal-hal berbau erotis dan seksi. Terkadang ide-ide yang mereka miliki pun terkesan unik dan aneh bagi kebanyakan orang karena alasan tertentu. Misalnya seperti benda berikut ini.

Baru-baru ini banyak toko online di Jepang menyediakan barang jualan baru yang mungkin buat orang geleng kepala. Seperti dikutip dari rocketnews24.com, toko online ini mengeluarkan topi yang berbentuk mirip sekali dengan celana dalam. Uniknya lagi, ide membuat topi berbentuk celana dalam ini dibuat oleh seorang wanita.

Ia sengaja mem-posting barang dagangannya di sebuah kolom bernama Korotoro. Entah mengapa ia ingin sebuah celana dalam berada di kepalanya. Meskipun memang tidak bertujuan mengolok-olok atau membuat orang malu, namun siapa juga yang ingin punya topi yang mirip celana dalam? well, beberapa orang mungkin menginginkannya karena barang ini unik.

Bukan hanya bentuknya saja yang mirip, topi ini bahkan dilengkapi dengan dua lubang dan karet untuk memberi kesan semirip mungkin dengan celana dalam. Yang membedakan topi ini dengan celana sungguhan adalah karet bagian atasnya. Waistband topi ini lebih besar dan lebih tebal agar mudah dan nyaman dipakai.

Topi ini diluncurkan untuk aksesoris musim gugur yang saat ini mulai dingin. Jika kamu memakai topi ini, dijamin bisa menghangatkan kepala. Lagipula, jika memang tujuannya untuk menghangatkan, bukan kah lebih baik jika tak ada lubang di kedua sisinya? Tapi jika begitu, topi jadi tidak mirip celana dalam.


3. Topeng Celana dalam
Entah siapa nanti yang mungkin berminat membeli topi ini, semoga dia tak salah ambil celana dalam asli ya saat mau pergi keluar rumah.
Hal ini dipelopori oleh keluarnya trailer film terbaru yang akan ditayangkan bulan April lalu yang berjudul Hentai Kamen atau dalam bahasa Inggris Masked Pervert. Film ini diangkat dari sebuah manga parodi yang menampilkan sosok superhero yang "unik".


Kata unik cukup tepat untuk menggambarkan karakter Hentai Kamen yang benar-benar tidak seperti superhero lainnya yang pernah Anda lihat di layar kaca. Anda tidak akan menemukan sosok pahlawan berjubah besi atau bahkan berkostum prajurit di film ini.

Sebaliknya, pahlawan ini memiliki tampilan "nyentrik" (atau lebih tepatnya konyol) dengan memakai celana dalam di wajah.

Sebagaimana dilansir Weirdasianews.com (8/3), Hentai Kamen akan mengusung tagline: "It's for the sake of the world. Give your panties to me." yang berarti "Ini demi dunia. Berikan celana dalammu kepadaku."

Nah, bersamaan dengan dirilisnya trailer film parodi HK, sebuah buku berjudul Kaopan ikut diterbitkan. Kao dalam bahasa Jepang berarti wajah, dan pantsu berarti celana dalam.


tien212700
tien212700 memberi reputasi
1
12.8K
53
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan