Quote:
Jakarta - Kudeta yang dilakukan salah satu kelompok militer di Turki gagal. Selain karena tidak mendapat dukungan penuh militer angkatan darat, laut, dan udara, serta kepolisian, rakyat Turki juga menolak kudeta.
Dari foto-foto yang dirilis reuters, Sabtu (16/7/2016) tampak rakyat turun ke jalan berunjuk rasa menolak kudeta. Bahkan ada yang tidur di jalan menghalangi tank yang melaju.
Ribuan rakyat Turki memenuhi jalan Istanbul dan Ankara. Mereka membawa bendera Turki menolak kudeta.
Demikian juga dari foto-foto AFP, terlihat masyarakat memenuhi Taksim Square di Istanbul. Mereka meneriakan yel yel menolak kudeta. Beberapa tentara pendukung kudeta dan masyarakat terlihata adu dorong.
Seruan turun ke jalan ini memang diserukan Presiden Turki Erdogan yang saat kudeta terjadi tengah berada di kawasan wsiata di pesisir Aegean. Hotel tempat Erdogan menginap juga dibom tak lama setelah Erdogan pergi menuju Istanbul.
Tentara pelaku kudeta sendiri selain diserang pendemo, juga dikepung pasukan khusus militer Turki dan polisi bersenjata. Beberapa pasukan pelaku kudeta digiring di jalan Istanbul ke tempat penahanan. (dnu/dra)
https://m.detik.com/news/internasional/3254677/saat-rakyat-turki-menolak-kudeta-militer-berbaring-di-jalan-siap-dilindas-tank
Gak mempan diobok2 dan dikudeta erdogan ini..... oposisi maupun pendukung solid mendukung pemimpin dari IM ini
