Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

andrianushoAvatar border
TS
andrianusho
5 Jet Pribadi Paling Mahal & Canggih Jadi Buruan Para Miliuner
Spoiler for Pesawat:

Perekonomian global dan pasar keuangan terus melemah beberapa tahun belakang. Harga minyak dunia jatuh dan banyak negara bergantung pada komoditas ini.
Pelemahan ekonomi ini berdampak pada perusahaan dealer pesawat pribadi di London yaitu The Jet Business.

“Tahun ini dimulai dengan kekacauan di pasar keuangan atau di Januari dan Februari. Itu yang menyebabkan keraguan di pasar dunia, tidak hanya di penerbangan,” ucap Pendiri The Jet Business, Steve Varsano seperti dikutip dari CNBC di Jakarta, Senin (11/7).

Meski demikian, permintaan di pasar jet mulai meningkat karena penurunan harga akibat melemahnya ekonomi global.

“Kami lebih sibuk dari sebelumnya dan kami memiliki kesepakatan lebih banyak dari sebelumnya dalam beberapa bulan terakhir,” katanya.

Dengan demikian, jika berminat, Anda bisa membeli jet pribadi saat ini. The Jet Business telah mengumpulkan daftar pesawat pribadi termahal.


1. Boeing Business Jet
Spoiler for Boeing Business Jet Interior:

Boeing Business Jet adalah pesawat pribadi paling mahal dengan harga USD 65 juta dan akan naik menjadi USD 100 juta atau sekitar Rp 1,3 triliun pada waktu yang telah ditetapkan.

Kenaikan harga terjadi sebagai dampak pemesanan pesawat pribadi ini. Banyak kepala negara, tim olahraga atau bintang musik menggunakan pesawat jenis ini. Varsano mengatakan, Boeing Business ini paling banyak dipesan oleh pembeli Timur Tengah.

Boeing Business Jet dilengkapi dengan ruang rapat atau pertemuan, dapur, ruang makan dan kamar tidur pribadi yang bisa disesuaikan. Pesawat ini muat delapan orang dan memiliki lebar interior sekitar 3,53 meter.


2. Airbus ACJ319
Spoiler for Airbus ACJ319 Interior:

Airbus ACJ319 adalah pesawat saingan Boeing Business Jet dengan harga mencapai USD 100 juta atau Rp 1,3 triliun, tergantung interior.

Pesawat ini dibuat dengan dua varian yaitu Elite dan Elegance. Kedua tipe ini memiliki layout interior yang berbeda tergantung selera pembeli.

Tipe Elegance memiliki area bioskop, ruang rapat, kantor dan daerah pertemuan serta ruang makan seperti Boeing Business. Pesawat ini juga hanya menampung delapan orang. Namun, kabin jenis ini lebih besar mencapai 3,7 meter.


3. Gulfstream G650
Spoiler for Gulfstream G650 Interior:

Gulfstream G650 dijual dengan harga USD 64,5 juta dan diklaim memiliki teknologi tinggi dalam kabinnya.

“Ketika naik pesawat, Anda tak bisa jauh dari kata jet lag, ini sebenarnya karena tekanan kabin. Ketika terbang dengan ketinggian sehingga Anda kekurangan oksigen,” kata Varsano.

Namun demikian, dengan pesawat pribadi ini, Anda tidak akan merasakan jet lag. Sebab, Gulfstream G650 merupakan pesawat dengan tekanan kabin terendah dari semua jet.

“Artinya ketika Anda dalam 10 jam perjalanan, tubuh Anda tidak akan merasakan tekanan. Anda akan sampai di tujuan dengan lebih santai dan terhidrasi,” katanya.


4. Bombardier Global 6000
Spoiler for Inside Bombardier Global 6000:

Bombardier Global 6000 dijual dengan harga USD 54 juta dan jarak tempuh lebih rendah dibanding Gulfstream G650. Namun demikian, pesawat ini menjadi buruan para penggemar Bombardier.

Kokpit pesawat ini dikenal memiliki sistem atau teknologi canggih atau Flight Deck Bombardier Vision, yang sangat terkenal di kalangan penggemar pesawat.

Pesawat ini dilengkapi beberapa kamar dalam kabinnya. Kamar paling depan dilengkapi dengan kasur, lemari pakaian dan hiburan lainnya.

Interior pesawat dikendalikan dengan layar sentuh dan internet dengan kecepatan tinggi. Salah satu keunggulan pesawat ini bisa mendarat di landasan pendek.


5. Dassault Falcon 7X
Spoiler for Inside Dassault Falcon 7X:

Dassault Falcon 7X dijual dengan harga USD 53 juta. Pesawat ini menjadi jet pribadi pertama yang menggunakan teknologi jet tempur dengan elegan serta kabin yang sangat tenang.

Pesawat ini mempunyai teknologi canggih, di mana secara otomatis akan menstabilkan pesawat jika terjadi turbulensi.

Pesawat ini mampu menampung 12 sampai 16 penumpang. Pesawat pribadi ini juga dilengkapi dengan kamar mandi dan ruang makan mewah.

Seperti Bombardier Global 600, Falcon 7x dapat mendarat di bandara landasan pendek. Namun, Falcon 7x memiliki daya tahan paling baik dan bisa terbang 11.019 kilometer dengan delapan penumpang.

Baca juga: Tradisi Idul Fitri di Berbagai Negara Dunia
Sumber: http://adventuretravel.co.id/news-and-tips/


0
4.6K
25
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan