Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

metrotvnews.comAvatar border
TS
MOD
metrotvnews.com
Presiden Jokowi: Selamat Ultah Pak Habibie, Tetap Jadi Inspirasi


Metrotvnews,com, Jakarta: Presiden Joko Widodo memberi ucapan selamat ulang tahun kepada Presiden Indonesia ketiga Bacharuddin Jusuf Habibie. Tepat hari ini, Habibie genap memasuki umur 80 tahun.


"Di usia ke-80, Pak Habibie tetap jadi inspirasi membangun bangsa dengan semangat luar biasa. Selamat ultah, Pak," cuit Jokowi melalui akun Twitter, Sabtu (25/6/2016).


Tepat pada hari ulang tahunnya pula, Habibie mendapat hadiah spesial. Film Rudy Habibie diputar khusus di XXI Epicentrum Epiwalk Taman Rasuna, Kuningan, Jakarta Selatan. Beberapa tokoh politik menghadiri pemutaran khusus tersebut.




Cuitan Presiden Joko Widodo mengucapkan selamat untuk Presiden Indonesia ketiga BJ Habibie.


Ketua Umum Partai Demokrat yang juga Presiden ke-6 RI Susilo Bambang Yudhoyono hadir bersama putranya Agus Harimurti. Ketua DPR Ade Komarudin hadir didampingi wakilnya Fadli Zon dan Fahri Hamzah.


Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama juga hadir setelah membuka pameran seni dan budaya Mongolia di Kota Tua. Menteri yang ikut menyaksikan pemutaran spesial Rudy Habibie antara lain Retno LP Marsudi dan Puan Maharani.


Tampak juga Ketua Umum Partai Hanura Wiranto, Ketum PPP M. Romahurmuziy, Presiden PKS Sohibul Imam, tokoh Golkar Akbar Tandjung dan Priyo Budi Santoso, serta Wakil Ketua Dewan Pembina Gerindra Sandiaga Uno.




BJ Habibie. MI/Ramdani.


Film Rudy Habibie merupakan sekuel Habibie dan Ainun, film yang tayang pada 2013 dan ditonton oleh 4,4 juta orang.


Film yang disutradarai Hanung Bramantyo ini dibintangi Reza Rahadian (sebagai Rudy), Chelsea Islan (Illona), Ernest Prakasa (Liem Keng Kie), Indah Permatasari (Ayu), Pandji Pragiwaksono (Peter Manumasa), Dian Nitami (R.A. Tuti Marini Puspowardojo, ibunda Rudy), dan Donny Damara (Alwi Abdul Jalil Habibie, ayahanda Rudy).


Jika pada film pertama benang merah cerita terfokus pada hubungan Habibie dan Ainun, pada sekuel ini latar waktu mundur ke belakang. Menyorot masa muda Habibie, termasuk hubungannya dengan perempuan Eropa bernama Illona.


Menurut Manoj Punjabi, produser, film Rudy Habibie sebagai kado ulang tahun Habibie. Sedangkan bagi Habibie, film Rudy Habibie terasa sangat spesial.


Sumber : http://news.metrotvnews.com/read/201...jadi-inspirasi

---

0
1.9K
2
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan