- Beranda
- Komunitas
- News
- Berita dan Politik
Wow, Harga Jengkol di Tebo Hampir Mendekati Harga Daging


TS
metrojambi
Wow, Harga Jengkol di Tebo Hampir Mendekati Harga Daging

MUARA TEBO – Harga jengkol di sejumlah pasar tradisional di Kabupaten Tebo mengalami lonjakan drastis. Bahkan harga jengkol saat ini sudah hampir mendekati harga jual daging, yang mencapai Rp 130 ribu per kilogram.
Anto, pedagang jengkol di Pasar Lebak Bungur, Tebo mengatakan, saat ini jengkol dijual seharga Rp 80 ribu per kilogram. Salah satu penyebab mahalnya harga jengkol, kata Anto, adalah karena pasokan langka.
“Kemudian kami beli di agen juga sudah mahal. Itupun pembelian dibatasi,” ujar Anto, Selasa (21/6).
“Dengan harga yang mahal ini kami pedagang juga tidak berani mengambil untung banyak. Takut tidak ada yang beli,” tandasnya.
Melonjaknya harga jengkol juga diakui Warni, warga Tebo Tengah yang biasa berbelanja di Pasar Lebak Bungur. “Iya, jengkol sekarang mahal. Sekilo Rp 80 ribu,” ujarnya.
sumber
0
2.1K
28


Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan