japanlistAvatar border
TS
japanlist
Robot-Robot Futuristik Yang Keren Dari Jepang
Jepang dikenal sebagai salah satu yang memiliki teknologi maju di dunia, termasuk dalam bidang robot. Mungkin di antara kalian banyak yang masa kecilnya familiar dengan anime-anime robot ala Jepang. Nah, sekarang Jepang sudah benar-benar mewujudkan robot-robot itu dalam kehidupan nyata. Bahkan beberapa di antaranya punya penampilan yang mirip dengan manusia. Mereka inilah yang disebut dengan humanoid. Robot-robot keren apa saja yang lahir di Jepang? Mari kita lihat!


1. Erica


Spoiler for Erica:


Erica adalah geminoid, sebuah robot android yang lahir dari laboratorium profesor Hiroshi Ishiguro, seorang profesor dari Universitas Osaka. Erika dihasilkan berkat kerjasama Japan Science and Technology Agency, Universitas Osaka, Advanced Telecommunication Research Institute International (ATR), dan Universitas Kyoto. Sebelumnya profesor Hiroshi Ishiguro pernah menghasilkan geminoid lain, yang dinamai Geminoid Hi-2 yang bentuknya menyerupai profesor Hiroshi Ishiguro. Bahkan nyaris seperti kembaran.


Spoiler for Erica:


Kembali kepada Erica, apa saja kemampuan Erica? Erica punya kemampuan non verbal yang mirip dengan manusia seperti berkedip, mengangguk. Untuk kemampuan verbal, Erica sudah mampu berbicara bahkan menjawab pertanyaan. Ketika ditanya apa hobinya dalam sebuah jumpa pers, Erica menjawab kalau hobinya adalah nonton film, nonton pertandingan sepakbola, dan nonton anime. Dia bahkan bisa bertanya balik apa hobi dari wartawan yang menanyainya. Luar biasa, kan? Walau pergerakannya belum senatural manusia, tapi Erica adalah salah satu geminoid yang luar biasa. Selain itu dia juga cantik, kan?


Spoiler for Erica:


Penasaran ingin melihat bagaimana Erica menjawab pertanyaan wartawan? Bisa dilihat di tayangan youtube berikut.




2. ASIMO


ASIMO yang merupakan singkatan dari Advanced Step in Innovative Mobilityadalah sebuah robot humanoid yang dikembangkan oleh Honda. ASIMO pertama kali dikenalkan tahun 21 Oktober 2000. Penciptaan ASIMO diawali oleh sebuah impian yang kedengarannya sederhana, yaitu menciptakan robot yang mampu meniru kompleksitas emosi manusia dan bisa benar-benar menolong manusia. Sebuah impian yang sebenarnya sama sekali tidak mudah karena butuh waktu lebih dari 20 tahun untuk mempelajari, meneliti dan sekian banyak uji coba hingga akhirnya para insinyur Honda berhasil meraih impian mereka untuk menciptakan robot humanoid yang bisa kita lihat saat ini.


Spoiler for ASIMO:


Honda pertama kali memulai proyek ASIMO di tahun 1986 dengan E0 sebagai proyek inisial mereka. Setelah 20 tahunan sudah banyak perkembangan yang dicapai ASIMO dan di tahun 2005 yang lalu Honda mengeluarkan New ASIMO. Beberapa kemampuan yang dimiliki ASIMO di antaranya mengenali obyek bergerak, postur, gestur, lingkungan sekitarnya, suara dan wajah yang kesemuanya itu memungkinkan ASIMO untuk berinteraksi dengan manusia.


Spoiler for ASIMO:


ASIMO pernah menyambut presiden Amerika Serikat, presiden Obama dan berinteraksi dengannya. Bahkan bertanding sepak bola lawan presiden Amerika. Dibanding humanoid seperti Erica yang memiliki penampilan seperti layaknya manusia dan mungkin menyeramkan buat sebagian orang, bentuk ASIMO terlihat lebih lucu. Apalagi jika melihatnya berlari. Kawaii! Selain berinteraksi secara verbal, ASIMO juga mampu menuangkan minuman dan menyuguhkannya, menendang bola, menaiki tangga, lompat, berlari, menari, dan mengucapkan selamat tinggal. Tertarik untuk memiliki ASIMO?


3. Asuna

Spoiler for Asuna:


Asuna mungkin menjadi salah satu robot android yang akan membuat kalian ternganga takjud saking miripnya Asuna dengan manusia nyata. Dari profil resminya Asuna disebut-sebut sebagai seorang gadis yang berusia 15 tahun yang “lahir” di Tokyo. Asuna memiliki tinggi badan 155 cm dan berat badan 43 kg. Penasaran seberapa mirip Asuna dengan manusia? Cek saja video berikut.




4. Kuratas


Spoiler for ASIMO:


Kuratas mungkin merupakan robot yang benar-benar akan mengingatkan kalian pada anime-anime robot Jepang yang pernah kalian tonton di masa kecil. Atau mungkin mengingatkan kalian pada film robot Pacific RIM yang menghiasi layar bioskop di tahun 2013. Ya, Kuratas adalah robot yang dikendalikan manusia sama seperti robot Jaegers dalam Pacific RIM. Mungkinkah di masa depan pertempuran dengan menggunakan robot akan terjadi seperti di film-film?



5. Otonaroid


Spoiler for Asuna:


Dalam bahasa Jepang ‘otona’ artinya dewasa. Otonaroid ini memang berbentuk seperti wanita dewasa. Otonaroid juga mampu berkomunikasi dalam sebuah percakapan. Selain itu gerak-gerik tubuhnya juga . Sama seperti Erica, Otonaroid juga diciptakan oleh ahli robot Hiroshi Ishiguro.

Bagaimana? Apakah robot-robot tadi cukup membuat kalian kagum dan terpesona? Jepang memang sangat maju dalam bidang teknologi. Kita lihat kemajuan seperti apa lagi yang akan disuguhkan Jepang di masa depan.




Sumber

0
3.9K
31
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan