Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

rachmatrizqiAvatar border
TS
rachmatrizqi
MASUK GAN * MARI KITA KUPAS TUNTAS KEJAHATN SEKSUAL DI INDONESIA *







Kejahatan seksual di bawah umuremoticon-Berduka (S) emoticon-Mewek emoticon-Mewek

Pelecehan seksual terhadap anak adalah segala jenis kontak seksual antara orang dewasa kepada siapapun yang berumur dibawah 18 tahun. Bentuk pelecehan seksual anak termasuk meminta/ menekan seorang anak untuk melakukan aktivitas seksual, memberikan paparan yang tidak senonoh dari alat kelamin untuk anak dan menampilkan ponografi kepada anak. Pada kasus pelecehan seksual, terhadap istilah “pedofilia” yang berarti mengacu pada perasaan terus menerus dan daya tarik pada orang dewasa/ remaja yang lebih tua terhadap anak-anak prepuber. Namun, tidak semua pelaku seksual terhadap anak adalah pedofil yang melakukan semua pelecehan terhadap anak-anak.

Pada saat ini, di Indonesia masalah kasus pemerkosaan marak terjadi. Di Indonesia, pelaku pelecehan seksual dapat di hukum dengan berbagai pasal, salah satunya adalah pasal penganiayaan yang diatur dalam pasal 351 KUHP yang menurut yurisprudensi berarti penganiayaan yang sengaja dan menyebabkan perasaan tidak enak (penederitaan), rasa sakit, atau luka terhadap anak.
Selain itu, pada pasal 80 ayat (1) UU perlindungan anak juga sudah secara khusus mengatur tentang penganiayaan terhadap anak dengan menyatakan :
“setiap orang yang melakukan kekejaman, kekerasan/ ancaman kekerasan, atau penganiayaan terhadap anak, dipidana dengan penjara 3 tahun 6 bulan atau denda Rp 72.000.000,- (tujuh puluh dua juta rupiah).”
1. Menarik diri dari lingkungan
2. Menjadi lebih agresif
3. Tiba-tiba agresif
4. Sering mengompol dan susah tidur
5. Terjadi penurunan prestasi
6. Mengeluh sakit pada alat kemaluan
7. Takut dengan orang yang memiliki cirri tertentu.

Selain itu, ada juga cara bagaimana mengatasi anak yang mengalami tindakan pelecehan seksual agar anak anda tidak trauma berkelanjutan, berikut langkah- langkahnya:
1. Jangan mengisolasi anak
Apabila orang tua sudah mengetahui tentang keterjadiannya, maka jangan sekali-sekali orang tua untuk mengisolasi anak tersebut. Hal ini justru akan menimbulkan rasa kesepian pada anak sehingga daya ingat tentang keterjadian buruk yang pernah di alami akan semakin besar.
2. Dekatkan pada kegiatan positif
Seorang anak akan merasa murung dan sedih setelah kejadiannya yang menimpahnya maka dari itu orang tua harus berperan penting member dukungan yang positif untuk anak-anaknya.
3. Tetap oiptimis dan percaya kuasa Tuhan

Anak yang masih kecil meniru tindakan sebagai orang tua. Karena itu tidak usah bersedih dan menyesal yang sudah terjadi tetaplah optimis agar trauma pada anak agar lekas sembuh.
Dari cirri dan penanganan untuk anak yang mengalami pelecehan seksual. Semoga saja kasus pelecehan terhadap anak dibawah umur tidak terjadi kembali, dan untuk para orang tua untuk lebih waspada untuk menjaga putra/putrid nya agar tidak menjadi salah satu korban pelecehan seksual dan pemerkosaan di bawah umur. Dan untuk para pelaku pelecehan segera mendapatkan hukuman yang sesuai dengan pasal yang berlaku.

Semoga paparan argumentasi ane tentang kejahatan seksual yang sedang marak terjadi di indonesia dapat berguna bagi para pembaca dan dapat memberi pengetahuan kepada para orang tua untuk lebih mengawasi dan melindungi buah hati mereka dari jeratan kejahatan seksual.
Dan semoga para pelaku kejahatan seksual dapat di hukum dan di pidana seberat beratnya atas kejahatan yang telah mereka lakukan terhadap anak anakemoticon-Imlek emoticon-Jempol

Dan akhirnya ane ingin mengajak kalian semua untuk menantang dan melawan kejahatan seksual terhadap anak .Agar tidak terjadi lagi kasus kasus yang sepeti ini di bumi indonesia yang tercinnta . karena anak anak kita adalah calon penurus bangsa yang dapat mengahrumkan dan membangun indonesia lebih baik di masa yang akan datang . Jangan beri ruang untuk satupun orang atau golongan untuk merusak mental dan kejiwaan mereka #SAVETHECHILDREN!!!emoticon-2 Jempol emoticon-I Love Indonesia







Diubah oleh rachmatrizqi 10-06-2016 08:12
0
2K
5
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan