7 Kekuatan X-Men yang Bisa Agan Manfaatkan untuk Kegiatan Sehari-hari
TS
ismamayaa
7 Kekuatan X-Men yang Bisa Agan Manfaatkan untuk Kegiatan Sehari-hari
Quote:
Apa yang terjadi pada dunia ini seandainya tokoh-tokoh dalam film X-Men itu benar-benar ada dan hidup di sekitar kita? Hmm…rasanya kehidupan kita jadi lebih mudah untuk dijalankan ya. Para mutan ini dianugerahi kekuatan super yang manusia biasa tidak miliki. Mereka menggunakannya untuk melindungi umat manusia dari kejahatan.
Namun coba kalian bayangkan sejenak seandainya kejahatan sudah tidak ada lagi. Apakah lantas para mutan ini menganggur karena tidak ada lagi kejahatan yang diperangi? Ah, rasanya tidak. Sebab, kekuatan mereka bisa digunakan untuk hal-hal sepele yang mungkin bersifat remeh. Keberadaan para mutan ini akan semakin memudahkan pekerjaan sehari-hari.
Yuk coba kita lihat satu per satu apa yang kira-kira bisa dimanfaatkan dari kekuatan para mutan X-Men untuk kehidupan sehari-hari.
Spoiler for 1. Jadi Pegawai di Restoran atau Rumah Makan Padang:
Quote:
Sepertinya Iceman dan Pyro tidak akan menganggur cukup lama soalnya banyak restoran dan rumah makan padang yang membutuhkan jasa mereka. Kekuatan Iceman bisa digunakan untuk mendinginkan makanan dan minuman tanpa kulkas. Sementara kekuatan Pyro bisa untuk memasak tanpa menghabiskan gas untuk kompor. Hemat energi kan!
Spoiler for 2. Buka Jasa Charger Handphone:
Quote:
Apa yang bisa dilakukan Storm saat dunia benar-benar sudah aman dari para penjahat? Tentu saja Storm bisa memanfaatkan kekuatannya untuk membuka jasa charge Hp. Kekuatan listrik dari petir yang dikeluarkan Storm bisa membantu PLN untuk menyalurkan listrik gratis ke masyarakat. Setuju gak?
Spoiler for 3. Membantu Buka Paket yang Terlalu Rapat:
Quote:
Kamu pernah mengalami kesulitan membuka paket seperti gambar di atas?
Quote:
Tenang saja sebab kekuatan Wolverine yang memiliki cakar besi akan memecahkan masalah mu itu. Cakar besi milik Wolverine sangat tajam sehingga bisa mebantu membuka paket-paket kemasan yang terlalu rapat.
Spoiler for 4. Hubungi Teman Gratis Jika Tak Ada Pulsa:
Quote:
Saat genting kamu harus menghubungi teman atau keluarga mu namun pulsa di Hp habis, lalu apa yang kamu lakukan. Profesor X bisa membantu mu dengan kekuatan Psikisnya. Ia akan menghubungi temanmu lewat kekuatan pikiran supaya menelpon balik atau membelikan kamu pulsa.
Spoiler for 5. Mengantar Kamu ke Kantor Atau Kampus Tanpa Takut Terlambat:
Quote:
Jangan kuatir soal kemacetan atau ketinggalan kereta. Dijamin kamu tidak akan telat sampai kantor atau kampus kalau kamu punya teman seperti Nightcrawler. Dengan kekuatan teleportasinya, dengan sekejap kamu sudah sampai di tempat yang kamu tuju tanpa mengeluarkan ongkos. Cepat, mudah, dan murah!
Spoiler for 6. Ikut Remedial atau Nonton Siaran Ulang Secara Langsung:
Quote:
Ingin nonton bola secara live tapi jadwalnya berbenturan dengan agenda lain. Ingin ikut ujian remedial tapi dengan soal yang sama. Tenang, kita bisa minta tolong si cantik Kitty yang punya kekuatan super untuk pergi ke masa lalu.
Spoiler for 7. Proyek Konstruksi dan Pembangunan Jadi Lebih Cepat:
Quote:
Wah rasanya kekuatan hebat Magneto sayang kalau tidak digunakan untuk program pembangunan pak Jokowi ya. Karena bisa mengendalikan logam, Magneto pasti bisa membantu proses pembangunan proyek-proyek jalan, bangunan, jembatan, bendungan, hingga rel kereta. Jadinya Indonesia akan cepat maju, setuju gak kalian?
Quote:
Kalau kalian punya ide tambahan mengenai kekuatan para anggota X-Men ini, silakan sumbang saran ya gan