Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

bahtiarbtr1Avatar border
TS
bahtiarbtr1
misteri pohon mangga
Misteri pohon mangga ( bag 1 )
Tak ada yang tau berapa usianya. Semua keluarga dekatnya sudah tak ada lagi. Suaminya telah meninggal dunia beberapa tahun yang lalu. Ia juga tidak mempunyai anak. Para tetangga dekatnya, termasuk orang tuaku, tidak pernah tahu apakah ia mempunyai sanak saudara atau tidak. Sepanjang pengetahuanku, tak pernah ada keluarga atau sanak saudara yang pernah menjenguknya. Cuma para tetangganya lah orang terdekatnya. Penampilannya cukup 'menyeramkan', mengunyah sirih dan memakai pakaian serba hitam adalah ciri khasnya. Bila kita berada di dekatnya, semerbak kemenyan langsung menjejali indera penciuman kita. Cara berjalannya sudah mulai bungkuk menandakan usianya yang uzur, tapi kalau berjalan ia tak mau memakai tongkat. Bagi orang yang pertama kali melihatnya, pasti langsung terbayang wajah Nenek sihir yang menaiki sapu terbang, yang kerap muncul dalam tayangan horor di televisi. Aku rasa gambaran itu tidak terlalu berlebihan. Mungkin di kampung kami ini, ia adalah wanita tertua yang masih hidup. Kami biasa memanggilnya Nenek. Ia jarang berbicara, orangnya tertutup. Cuma sedikit orang yang bisa dan biasa berinteraksi dengan Nenek. Aku termasuk yang sedikit itu. Aku sudah sering mendengar selentingan dari orang-orang kampung, kalau Nenek mempunyai ilmu hitam, dan ia orang sakti. Bila kebanyakan orang yang mempunyai ilmu hitam akan menjadi abdi Syetan tapi Nenek tidak, ia justru berdiri sejajar dengan Syetan. Itulah selentingan yang biasa aku dengar. Tapi sedikitpun aku percaya selentingan itu, meski berpenampilan 'menyeramkan' tapi soal ibadah Nenek tak pernah tertinggal. Bila melihat kulitnya yang keriput, rasanya kita tak akan percaya kalau rambutnya sama sekali belum ditumbuhi uban. Rambutnya hitam lebat terurai persis wanita yang masih muda. Meski semua giginya sudah palsu. Rumah tempat tinggal Nenek biasa saja, type 36. Tepat di depan halaman rumah Nenek, tumbuh pohon mangga yang rimbun dan subur. Halaman rumah nenek yang minimalis tampak asri, tapi setiap memasuki halaman itu selalu muncul hawa magis. Perasaan yang sama persis saat menonton film horor Conjuring. Mungkin itu cuma semacam sugesti. Pohon mangga di halaman Rumah Nenek memiliki buah yang besar dan manis. Tapi tak ada seorang pun yang berani mengambil tanpa seijin Nenek. Bahkan buah yang jatuh ke luar pagar halaman pun tak ada yang berani mengambilnya. Kabarnya ada makhluk halus yang menjaga pohon mangga itu. Dan makhluk halus itu katanya adalah peliharaan Nenek. Memang saat malam hari tiba, rimbunnya pohon mangga itu sanggup untuk mendirikan bulu kuduk. Sulit rasanya untuk tidak percaya, kalau memang benar ada makhluk gaib yang menghuni pohon mangga itu.
"Kalau kau mau CELAKA, ambil aja buah mangga Nenek. Tak akan sembuh sakitmu walau semua dokter kau kumpulkan" kata temanku saat ada yang mengusulkan mencuri mangga di rumah Nenek. Satu hal lagi yang paling membuatku heran adalah halaman rumah Nenek tak pernah kotor. Tak pernah kulihat ada sampah daun kering yang berserakan. Meski tak pernah sekalipun aku melihat ada orang yang menyapu atau membersihkan halaman itu. Entah kemana larinya daun-daun mangga itu. Bagi penduduk kampung kami 'keangkeran' pohon mangga Nenek sudah sangat tersohor.
anasabila
nona212
pulaukapok
pulaukapok dan 2 lainnya memberi reputasi
3
4.6K
28
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan