- Beranda
- Komunitas
- Entertainment
- The Lounge
Pekerjaan di Bidang Kesehatan Selain Dokter dan Perawat


TS
jobsmartid
Pekerjaan di Bidang Kesehatan Selain Dokter dan Perawat
Pekerjaan di Bidang Kesehatan Selain Dokter dan Perawat

Bekerja di bidang kesehatan tidak harus selalu menjadi dokter atau perawat, karena sebenarnya masih banyak pekerjaan yang bisa dilakukan. Berikut beberapa jenis pekerjaan di bidang kesehatan :
1. Chief Medical Officer

Profesi ini cenderung melakukan pekerjaan yang bersifat administratif, namun sebaiknya memiliki latar belakang pendidikan kedokteran. Kok latar belakang kedokteran melakukan tugas administratif? Karena sekarang banyak perusahaan yang ingin membuka klinik sendiri demi menjaga kesehatan para pekerjanya sehingga para Chief Medical Officer ini memberikan saran yang berhubungan dengan kesehatan bagi perusahaan.
2. Ahli Forensik

Pekerjaannya adalah mengumpulkan bukti fisik seperti sidik jari, darah untuk mengetahui DNA seseorang. Biasanya pekerjaan ini bekerja sama dengan kepolisian atau tim penanggulangan bencana. Bahkan untuk kasus tertentu seorang ahli forensik bisa dijadikan saksi ahli untuk menjelaskan bukti.
3. Informatics Officer

Memberikan data-data hasil survey dari pasien, dokter dan juga staff lainnya adalah tugas dari informatics officer. Hal itu bertujuan agar perusahaan dapat beroperasi dengan baik dan lancar. Untuk memiliki pekerjaan seperti ini dibutuhkan pengalaman atau latar belakang pendidikan di bidang kesehatan dan juga bisnis.
4. Insurance Broker

Dibeberapa negara, untuk menjadi seorang insurance broker harus memiliki ijin atau lisensi. Mereka memberikan penawaran yang terbaik bagi biaya kesehatan seseorang. Selain memiliki latar pendidikan bisnis, seorang insurance broker juga harus mengerti dunia kesehatan sehingga dapat memberikan penawaran yang terbaik bagi konsumennya.
5. Bioinformatika

Pekerjaan ini mengumpulkan dan menganalisa data dari bidang biologi, populasi dan genetika. Hal itu diperlukan untuk pengembangan dunia farmasi. Orang yang memiliki latar belakang statistik akan cocok untuk pekerjaan ini. Karena dari pekerjaan ini memungkinkan untuk membuat rancangan percobaan klinis untuk obat baru.

Apakah kamu tertarik untuk mencoba jenis pekerjaan diatas? ( BV)

Bekerja di bidang kesehatan tidak harus selalu menjadi dokter atau perawat, karena sebenarnya masih banyak pekerjaan yang bisa dilakukan. Berikut beberapa jenis pekerjaan di bidang kesehatan :
1. Chief Medical Officer

Profesi ini cenderung melakukan pekerjaan yang bersifat administratif, namun sebaiknya memiliki latar belakang pendidikan kedokteran. Kok latar belakang kedokteran melakukan tugas administratif? Karena sekarang banyak perusahaan yang ingin membuka klinik sendiri demi menjaga kesehatan para pekerjanya sehingga para Chief Medical Officer ini memberikan saran yang berhubungan dengan kesehatan bagi perusahaan.
2. Ahli Forensik

Pekerjaannya adalah mengumpulkan bukti fisik seperti sidik jari, darah untuk mengetahui DNA seseorang. Biasanya pekerjaan ini bekerja sama dengan kepolisian atau tim penanggulangan bencana. Bahkan untuk kasus tertentu seorang ahli forensik bisa dijadikan saksi ahli untuk menjelaskan bukti.
3. Informatics Officer

Memberikan data-data hasil survey dari pasien, dokter dan juga staff lainnya adalah tugas dari informatics officer. Hal itu bertujuan agar perusahaan dapat beroperasi dengan baik dan lancar. Untuk memiliki pekerjaan seperti ini dibutuhkan pengalaman atau latar belakang pendidikan di bidang kesehatan dan juga bisnis.
4. Insurance Broker

Dibeberapa negara, untuk menjadi seorang insurance broker harus memiliki ijin atau lisensi. Mereka memberikan penawaran yang terbaik bagi biaya kesehatan seseorang. Selain memiliki latar pendidikan bisnis, seorang insurance broker juga harus mengerti dunia kesehatan sehingga dapat memberikan penawaran yang terbaik bagi konsumennya.
5. Bioinformatika

Pekerjaan ini mengumpulkan dan menganalisa data dari bidang biologi, populasi dan genetika. Hal itu diperlukan untuk pengembangan dunia farmasi. Orang yang memiliki latar belakang statistik akan cocok untuk pekerjaan ini. Karena dari pekerjaan ini memungkinkan untuk membuat rancangan percobaan klinis untuk obat baru.

Apakah kamu tertarik untuk mencoba jenis pekerjaan diatas? ( BV)
Sumber : Link
0
3.3K
19


Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan