- Beranda
- Komunitas
- Entertainment
- The Lounge
Cuma Orang Berkacamata yang Paham 9 Hal Ini
TS
faiznerazzuri
Cuma Orang Berkacamata yang Paham 9 Hal Ini
Quote:
Spoiler for "#HT-4":
#HT43 Maret 2016
Spoiler for "REPSOL":
Quote:
Berkacamata bagi orang dengan masalah mata itu seperti sebuah keajaiban. Soalnya yang tadinya kita nggak bisa lihat apa-apa, pandangan jadi jelas banget dan dunia kelihatan lebih terang, jelas, dan indah (tsaahh… ). Tanpa kacamata, kita bakal kerepotan sendiri dan susah mau ngapa-ngapain.Berkacamata emang kelihatan simpel bagi kebanyakan orang karena tinggal pakai aja. Padahal ada banyak hal yang dialami orang-orang berkacamata, lho Ente yang berkacamata pasti pernah ngalamin ini, deh.
Quote:
Quote:
1. Sekali Naruh Kacamata, Susah Nyarinya
Quote:
Quote:
Waktu mau cuci muka, tidur, atau dandan, kita biasanya melepas dulu kacamata. Tapi awas, ente harus inget betul di mana ente meletakkan kacamata tersebut. Pasalnya, sekali lupa di mana naruhnya, bakal susah banget nyarinya. Apalagi kalau memang rabunnya parah, bisa berjam-jam cuma buat nyari kacamata
Quote:
Quote:
2. Lupa Lepas Kacamata Waktu Tidur
Quote:
Quote:
Biasanya orang kalau mau tidur itu masih suka baca buku dulu atau mainan handphone. Nah, karena nggak keliatan, otomatis tiduran pakai kacamata. Yang susah itu kalau sampai ketiduran dan ternyata kacamatanya lupa belum dilepas. Besok paginya tahu-tahu kacamata udah ngilang atau bahkan patah
Quote:
Quote:
3. Berembun Waktu Makan yang Panas-panas
Quote:
Quote:
Makan yang panas-panas itu juga perjuangan buat orang-orang berkacamata. Uap yang naik akan bikin kacamata berembun dan untuk sesaat kita nggak bisa lihat apa-apa. Susahnya lagi, kalau nggak pakai kacamata kita nggak keliatan apa yang dimakan. Kalau salah makan cabe hijau gara-gara dikira batang sawi, gimana? Lagian, makan tanpa bisa lihat makanan di piring itu nggak menyenangkan
Quote:
Quote:
4. Susah Pake Maskara
Quote:
Quote:
Buat cewek yang suka dandan, make up mata itu butuh perjuangan. Sudah pakai rias mata yang cetar, ternyata nggak keliatan gara-gara pakai kacamata. Belum lagi masalah maskara yang nempel di lensa kacamata. Padahal kan maskara bikin bulu mata makin kece badai. Tapi susah juga kalau harus bolak-balik bersihin lensa kacamata gara-gara maskara yang nempel
Quote:
Quote:
5. Orang-orang Ingin Mencoba Kacamatamu
Quote:
Quote:
Ngaku deh, temanmu pasti pernah nyobain make kacamatamu karena pengen tahu seberapa parah rabun yang ente punya. Padahal kalau mereka yang makai juga nggak bakal ngaruh atau ngerti seberapa parahnya. Paling cuman pusing dan pandangan yang kabur
Quote:
Quote:
6. Teman-teman Memintamu Melihat Tanpa Kacamata
Quote:
Quote:
Setelah nyobain kacamatamu, mereka juga pengen ngetes ente buat melihat tanpa kacamata. Yang paling sering sih mengangkat tangan mereka sambil kita disuruh nebak ada berapa jari yang mereka tunjukkan. Padahal kita sebenarnya masih bisa lihat jari yang ditunjukkin ada berapa, cuman agak burem dikit aja
Quote:
Quote:
7. Hujan
Quote:
Quote:
Hujan juga jadi kendala tersendiri buat mereka yang bermata minus. Apalagi kalau posisinya lagi naik motor. Nggak pakai kacamata itu jalan nggak keliatan, tapi kalau pake juga tetep burem gara-gara kena tetesan air. Yang seperti ini bikin orang berkacamata berharap ada wiper di kacamata. Biar otomatis dan nggak perlu ngelap kacamata terus
Quote:
Quote:
8. Susah Olahraga
Quote:
Quote:
Olahraga bagi orang-orang yang berkacamata itu juga perjuangan berat. Kena keringat kacamatanya mlorot, kebanyakan gerak juga khawatir kacamata jatuh. Jogging susah, renang apalagi. Mau main hanggar atau kendo juga nggak mungkin make kacamata di balik helm pelindung
Quote:
Quote:
9. Pusing Waktu Make Kacamata Baru
Quote:
Quote:
Kadang kalau rabunnya bertambah, orang berkacamata ini juga harus ganti resep kacamata. Nah, susahnya kita perlu beradaptasi lagi buat makai kacamata yang baru. Efeknya, kepala kadang-kadang jadi pusing waktu kita makai kacamata
Quote:
Nah, itu tadi beberapa hal yang sering dialami oleh orang-orang berkacamata. Emang sih kadang berasa nyebelin, tapi pake kacamata juga bikin kita jadi keliatan lebih trendy. Apalagi sekarang trendnya emang lagi banyak yang berkacamata. Tinggal pilih aja frame yang cocok dan ente akan keliatan kece badai
Quote:
Diubah oleh faiznerazzuri 09-03-2016 10:35
0
121.1K
Kutip
777
Balasan
Thread Digembok
Urutan
Terbaru
Terlama
Thread Digembok
Komunitas Pilihan