- Beranda
- Komunitas
- News
- Berita dan Politik
Akan Ke Zurich Setelah Bertemu Jokowi, Agum Gumelar: PSSI Akan Diaktifkan Kembali


TS
namima
Akan Ke Zurich Setelah Bertemu Jokowi, Agum Gumelar: PSSI Akan Diaktifkan Kembali
Quote:

TRIBUNLAMPUNG.CO.ID, JAKARTA - Ketua Komite Ad Hoc Reformasi PSSI, Agum Gumelar menyebut ada kabar baik, terkait Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI) yang akan diaktifkan kembali. Hal tersebut disampaikan Agum setelah dirinya melakukan audiensi dengan Presiden Jokowi.
Agum Gumelar diterima Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Istana Merdeka Jakarta, Rabu (24/2/2016) sore, bersama dengan Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Imam Nahrawi dan Wakil Presiden Jusuf Kalla.
"Saya harus lapor ke Zurich secepatnya. Artinya, kabar baik, PSSI akan diaktifkan kembali," katanya setelah diterima Presiden.
Ia menambahkan, langkah selanjutnya kemudian reformasi berjalan terus untuk melakukan langkah pengawasan dan perbaikan.
Soal kemungkinan akan digelar semacam kongres luar biasa, Agum menyampaikan bahwa hal ini memang harus dilakukan dalam sistem sebagai jalur statuta FIFA.
"Bukan tidak mungkin, tapi harus memenuhi syarat, jalur, melalui jalur statuta FIFA," katanya seperti dilaporkan Antaranews.
Ia mengatakan akan bersama-sama dengan Kemenpora untuk mengawasi dan melaksanakan reformasi, serta mengawasi jalannya organisasi PSSI yang akan diaktifkan kembali.
"Seharusnya, secepatnya. Hari ini, saya minta izin tadi saya akan laporkan ke FIFA," katanya.
Sebelumnya, Agum bertemu dengan Wapres Jusuf Kalla dan Menpora Imam Nahrawi.
Pada kesempatan pertemuan itu, Agum melaporkan hasil pertemuannya dengan Executive Committee FIFA sekaligus Wakil Presiden AFC Prince Abdullah dan anggotanya, di Kuala Lumpur, Malaysia pada 16 Februari 2016.
Ketika itu, kata Agum, pihak Exco FIFA hanya meminta agar sanksi pembekuan PSSI oleh pemerintah segera dicabut.
Namun, belum ada tindak lanjut apapun yang dihasilkan dari pertemuan segitiga itu karena menunggu Presiden Jokowi kembali dari kunjungan kerja di AS.
Presiden Jokowi Minta Menpora Cabut Pembekuan PSSI

JAKARTA - Pemerintah akhirnya mencabut SK Pembekuan Persatuan Sepak Bola Indonesia (PSSI). Pencabutan dilakukan setelah Presiden RI Joko Widodo bertemu dengan Ketua Komite Ad Hoc Reformasi PSSI Agum Gumelar di Istana Negara.
Kabar ini jelas merupakan angin segar buat sepak bola Indonesia yang sudah lama mati suri. Kompetisi yang jadi mimpi ribuan pesepak bola di tanah air akan segera bergulir.
Dalam pertemuan yang berlangsung pukul 16.30 WIB, Rabu (24/2/2016), Presiden Jokowi memberikan arahan pada Menpora Imam Nahrawi dalam satu dua hari ini mengkaji bagi kemungkinan rencana pencabutan pembekuan PSSI.
Menpora berdasarkan informasi yang diterima Sindonews melalui Jubir Kemenpora Gatot Dewa Broto menyanggupi arahan presiden. "Sesegera mungkin akan melaporkan kembali kepada Presiden," jelas Gatot.
Jokowi dalam pertemuan itu juga mengijinkan Agum Gumelar untuk melaporkan hasil pertemuan kepada FIFA. Pertemuan selain dihadiri Menpora juga diikuti Wakil Presiden Jusuf Kalla.
(bbk)
Menpora Sanggupi Arahan Presiden Jokowi Terkait PSSI
Liputan6.com, Jakarta - Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora), Imam Nahrawi, menyanggupi arahan Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo, untuk mengkaji rencana pencabutan pembekuan PSSI. Sikap ini diambil setelah Imam bersama pimpinan Komite Ad Hoc PSSI, Agum Gumelar, bertemu Jokowi, sore tadi.
Juru bicara Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora), Gatot S Dewa Broto, dalam pesan singkatnya kepada wartawan, menyatakan, bahwa pertemuan berlangsung dalam suasana kekeluargaan dan dipimpin langsung Presiden Jokowi ditemanir Wakil Presiden RI, Jusuf Kalla.
"Setelah tidak terlalu lama berdiskusi (pukul 17.00 - 17.40), presiden memberi arahan kepada Menpora untuk dalam satu dua hari ini mengkaji bagi kemungkinan rencana pencabutan pembekuan terhadap PSSI," tulis Gatot. "Menpora langsung menyanggupi arahan Presiden untuk langsung mengkaji rencana pencabutan pembekuan ini dan sesegera mungkin melaporkan kepada Presiden."
Meski demikian, Gatot menambahkan, pemerintah tetap akan menyertakan sejumlah persyaratan. Salah satunya terkait penyelenggaraan Kongres Luar Biasa (KLB). Menurut Gatot, Agum sempat meminta waktu satu tahun, namun Menpora ingin lebih cepat, yakni enam bulan.
"Ini bukan masalah kalah atau menang, ttp bagi kepentingan sepakbola yg lebih baik, khusisnya jelang Sea Games 2017 dan Asian Games 2018," tulis Gatot.
Kisruh sepak bola nasional bermula saat Menpora, Imam Nahrawi mengeluarkan surat pembekuan terhadap PSSI, 17 April 2015 lalu. Sanksi diberikan karena PSSI dianggap tidak patuh terhadap pemerintah terkait keikutsertaan Arema dan Persebaya di Liga Super Indonesia (ISL) 2015/16.
Situasi bertambah runyam setelah FIFA kemudian menjatuhkan sanksi pembekuan kepada sepak bola Indonesia. Akibatnya, kompetisi yang selama ini bergulir di Tanah Air terhenti. Selain itu, Tim Nasional (Timnas) Indonesia juga tidak diperkenankan tampil di pentas internasional.
Terima Kasih Presiden atas Pencabutan Pembekuan PSSI

JAKARTA – Ketua Umum Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI) La Nyalla Mattalitti mengapresiasi rencana pemerintah atas pencabutan pembekuan PSSI.
"Alhamdulillahirrobbilalamiin SK Pembekuan 01307 Telah dicabut oleh Bapak Presiden Jokowi," kata La Nyalla di Jakarta, Rabu (24/2/2016).
"Saya atas nama keluarga besar masyarakat sepakbola Indonesia mengucapkan terima kasih sebesar-besarnya atas bantuan Bapak Presiden Jokowi atas pencabutan pembekuan PSSI," paparnya.
La Nyalla juga meminta dukungan penuh Jokowi agar sepakbola bisa maju sesuai impian bangsa.
"Kami mohon dukungan dan bimbingan Bapak Presiden agar sepakbola Indonesia maju sesuai harapan bangsa Indonesia," ungkapnya.
Ketua Komite Ad Hoc Reformasi PSSI, Agum Gumelar, mengatakan dirinya akan segera terbang ke markas FIFA di Zurich, Swiss. Itu dia lakukan karena pemerintah telah sepakat untuk menyelenggarakan lagi kompetisi sepakbola di Indonesia.
(fmh)
sumber
http://lampung.tribunnews.com/2016/0...tifkan-kembali
http://soccer.sindonews.com/read/108...ssi-1456313860
http://bola.liputan6.com/read/244450...i-terkait-pssi
http://bola.okezone.com/read/2016/02...pembekuan-pssi
akhir dramakah??

Diubah oleh namima 24-02-2016 19:39
0
2.3K
Kutip
30
Balasan


Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan