- Beranda
- Komunitas
- Buat Latihan Posting
Wow ! Rekor Urban Highline Pertama Kali di Indonesia


TS
Falrever.eX
Wow ! Rekor Urban Highline Pertama Kali di Indonesia
Quote:
Quote:

Pada saat sekarang ini olahraga extreme yang penuh tantangan sudah banyak bermunculan dari Olahraga Steet Luging, Base Jumping, Parkour, Bungy Jumping dan ada juga olahraga Urban Highline Extreme penuh tantangan yang menguji adrenalin para pecinta olahraga ini yaitu Slackline
Di Indonesia ada Komunitas Olahraga Extreme bernama Pushing Panda yang melakukan Olahraga Highline Slacklinememecahkan rekor pertama kali di Indonesia melakukan Slackline di antara dua buah gedung tinggi. Mungkin orang-orang akan memanggil manusia-manusia dari Pushing Panda ini nekat, cari mati atau bahkan gila. Karena dengan percaya diri dan langkah tegap, mereka menyusuri seutas tali yang terbentang diantara dua gedung Sentra Timur Residence, Jakarta Timur.
Dalam kesehariannya, orang-orang yang tergabung dalam komunitas ini biasa menunjukkan keahlian mereka dalam berakrobat dengan apik di atas seutas tali pipih. Namun seakan itu tidak cukup buat mereka, para pria pemberani ini kemudian melebarkan jangkauan mereka ke Urban Highline. Salah satu genre terberat dalam olahragaSlackline
Video :
Dalam video di atas, bisa dilihat bagaimana mereka dengan tenang menyusuri seutas tali yang dibentangkan diantara dua gedung tinggi. Beberapa kali mereka terjatuh, tapi dasar adrenaline junkie, ya… ketika tali pengaman membuat mereka terpelanting kembali, mereka malah merentangkan tangan seakan menikmatinya.
Penasaran?
Hajar saja video di atas!
Di Indonesia ada Komunitas Olahraga Extreme bernama Pushing Panda yang melakukan Olahraga Highline Slacklinememecahkan rekor pertama kali di Indonesia melakukan Slackline di antara dua buah gedung tinggi. Mungkin orang-orang akan memanggil manusia-manusia dari Pushing Panda ini nekat, cari mati atau bahkan gila. Karena dengan percaya diri dan langkah tegap, mereka menyusuri seutas tali yang terbentang diantara dua gedung Sentra Timur Residence, Jakarta Timur.
Dalam kesehariannya, orang-orang yang tergabung dalam komunitas ini biasa menunjukkan keahlian mereka dalam berakrobat dengan apik di atas seutas tali pipih. Namun seakan itu tidak cukup buat mereka, para pria pemberani ini kemudian melebarkan jangkauan mereka ke Urban Highline. Salah satu genre terberat dalam olahragaSlackline
Video :

Dalam video di atas, bisa dilihat bagaimana mereka dengan tenang menyusuri seutas tali yang dibentangkan diantara dua gedung tinggi. Beberapa kali mereka terjatuh, tapi dasar adrenaline junkie, ya… ketika tali pengaman membuat mereka terpelanting kembali, mereka malah merentangkan tangan seakan menikmatinya.
Penasaran?
Hajar saja video di atas!
Quote:
Quote:
Apa itu Slackline?

Mungkin mendengar kata Slacklineterdengar asing bagi telinga kita semua, tapi dengan melihat dari gambar atau melihat langsung olahraga Slackline ini kita pasti tahu seperti apa olahraga penuh adrenalin ini. Slackline adalah olahraga yang penuh tantangan untuk melatih keseimbangan berjalan di atas seutas tali yang dibentangkan dari berbagai macam ketinggian. Tali yang digunakan biasanya tali Webbling atau tali berbentuk pipa atau ada juga yang menggunakan tali berbentuk tambang.
Slacklinee ini biasanya nggak hanya dilakukan hanya dilapangan diatas permukaan tanah saja. Sudah banyak orang-orang asing yang melakukan Slackline ini di atas tebing-tebing yang curam, d iatas danau, diatas permukaan pantai, d iatas pohon yang tinggi dan masih banyak lagi medan yang bikin mereka itu ingin banget menjajal dan merasakan sensasinya. Mereka melakukan itu karena memang setiap medan yang berbeda itu bisa menimbulkan sensasi yang berbeda-beda.
Quote:
Sejarah Slacklinedi Indonesia

Sejak olah raga panjat tebing modern masuk dan dikembangkan di Indonesia oleh Skygers (perguruan memanjat tebing Indonesia) pada tahun 1980 an, saat itu juga olah raga keseimbangan di atas kabel baja dan tali mulai di geluti untuk menunjang aktifitas panjat tebing.
Harry Suliztiarto (pendiri panjat tebing di Indonesia) menceritakan pengalamannya di Bandung, diawali pada tahun 1983 dia mendapatkan beasiswa dari Jayagiri untuk sekolah di International School of Mountaineering (ISM) Swiss, saat selesai dan pulang ke Indonesia dia membawa buku dan video tentang panjat tebing yang isinya ada beberapa foto dan cuplikan latihan keseimbangan di atas kabel baja, ditambah lagi salah satu majalah amerika saat itu memberitakan aktifitas yang sama yaitu latihan keseimbangan di atas kabel baja untuk menunjang kegiatan utamanya yaitu panjat tebing. Terinspirasi dari foto di buku panjat tebing dan pemberitaan majalah Amerika, mereka pun (Skygers) segera mengikuti latihan tersebut dengan melakukan latihan berjalan di atas kabel baja dan tali.
Perkembangan olah raga keseimbangan di atas tali tidak terlalu populer di Indonesia saat itu, hanya dari beberapa kalangan pegiat panjat tebing saja yang melakukan kegiatan ini. Pelaku yang terlibat dalam olahraga keseimbangan di atas tali saat itu diantaranya Mamay Salim, Sandi (alm), Packong (alm), Herry Hermanu, Harry Suliztiarto, Djati Pranoto, dan Adyana.

Adyana, Tebing Citatah 125 Jabar, 1988
Kegiatan ini mulai populer kembali dan berkembang pada tahun 2011 setelah Pushing Panda (komunitas ekstrim outdoor Bandung) mulai menggeluti dan mempopulerkan Slackline modern pada masyarakat umum. Di awal tahun 2011 Mulyana dan Iding mulai berlatih berjalan di atas tali pipih dengan lebar 2,5 cm di daerah Kalimantan sebagai selingan pengisi waktu luang saat libur bekerja, saat kembali ke Bandung mereka bertemu dengan Mulyadi yang membantu mencari informasi mengenai aktifitas kegiatan ini di internet. Saat itu juga mereka mulai mengajak dan mempengaruhi teman-teman dilingkungan komunitasnya untuk berlatih Slackline. Masih di tahun yang sama mereka (Pushing Panda) bertemu dengan seseorang bernama Ming, dia memberikan alat Slackline set dengan lebar 5 cm untuk dipakai berlatih, ternyata dia sudah lebih dulu mengenal Slackline dan punya berbagai macam tipe tali Slackline.

Iding saat latihan di Kalimantan
Tahun berikutnya 2012 Pushing Panda mulai mengikuti kompetisi Slackline secara online “King Of Slackline” yang diikuti oleh peserta di seluruh dunia, saat itu peserta dari Indonesia hanya 2 orang yaitu Mulyadi dan Mulyana. Sepanjang tahun 2012 Pushing Panda mempublikasikan aktifitasnya dengan membentuk Komunitas Bandung Slackline untuk menampung para slackliners (sebutan untuk pegiat Slackline) di kota Bandung, tampil pada berbagai macam event anak muda di kota Bandung serta liputan pada berbagai media cetak dan elektronik swasta dan nasional. Sejak saat itu Slackline di Indonesia mulai menggeliat dan mulai muncul beberapa komunitas di berbagai daerah.
Quote:
Munculnya Komunitas Slacklinedi Indonesia
Dari perkembangan Slackline di indonesia bermunculan berbagai Komunitas Slackline dari berbagai daerah. salah satunya pada tahun 2012 komunitas Pushing Panda yang mengikuti kompetisi Slackline secara online “King Of Slackline” yang diikuti oleh peserta di seluruh dunia, saat itu peserta dari Indonesia hanya 2 orang yaitu Mulyadi dan Mulyana. Sepanjang tahun 2012 Pushing Panda mempublikasikan aktifitasnya dengan membentuk Komunitas Bandung Slackline untuk menampung para slackliners (sebutan untuk pegiat Slackline) di kota Bandung, tampil pada berbagai macam event anak muda di kota Bandung serta liputan pada berbagai media cetak dan elektronik swasta dan nasional. Sejak saat itu Slackline di Indonesia mulai menggeliat dan mulai muncul beberapa komunitas di berbagai daerah.
Quote:
Beberapa Video Slackline


Quote:
Wow. Slacklineini benar-benar olahraga yang penuh tantangan dan memacu adrenalin setiap orang yang menikmati olahraga-olahraga Ekstrim. Semua orang pasti mampu melakukan olahraga-olahraga ekstrim terlebih lagi olahraga seperti Slackline ini, karena kita dari kecil sudah diajarkan dengan jiwa berpetualang, dimulai kita berasal dari sel sperma yang berpetualang di ovum, saat kecil kita penuh sifat ingin tahu. dan setiap manusia ini memang memiliki jiwa-jiwa berpetualang yang sangat hebat, tergantung bagaimana kita melakukannya. menurut saya kita jangan terlalu asik di zona nyaman kita, karena kalau kita terlalu asik di zona nyaman kita dan gak mau untuk sesekali mengeluarkan sifat petualang melakukan hal-hal di luar zona nyaman kita, maka diri kita akan hampa dan jalan di tempat, monoton dan hanya diam diri melihat orang-orang lain melakukan berbagai hal untuk dri mereka sendiri. Jadi, mari kita menjadi jiwa petualang yang sangat hebat untuk lebih jauh mengenal hebatnya diri kita.
Quote:



“ Explore More on SuperAdventure.co.id"
Quote:
THANKS FOR VISIT MY THREAD
SEMOGA MENAMBAH WAWASAN KITA



Diubah oleh Falrever.eX 16-02-2016 19:27
0
567
Kutip
2
Balasan


Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan