- Beranda
- Komunitas
- Entertainment
- The Lounge
Kartun Satir Ini Dibuat Untuk Merayakan Hari Teori Evolusi Darwin


TS
anwar04
Kartun Satir Ini Dibuat Untuk Merayakan Hari Teori Evolusi Darwin

Quote:
Higan, apa kabar nih? Semoga sehat dan baik selalu, ya..
Sebelumnya ane ucapin makasih buat agan yang udah berkunjung, komen, dan rate5. Sedangkan untuk cendol, ane sama sekali nggak ngarepin apalagi kalau harus tukar menukar kayak zaman belum ada duit. Begitu juga dengan bata, mohon kebijaksanaan agan untuk tidak melempar bata seenaknya. Kalo nggak suka dan ngerasa sampah, langsung ajah close!
Di tret ini ane mau berbagi beberapa evolusi yang terjadi selama ini. Dikemas dalam bentuk kartun satir yang pasti bakalan banyak yang kesindir. Gambar-gambar tersebut dibuat dalam rangka memperingati Hari Evolusi Darwin.
Jangan tanya ane kapan tepatnya hari itu! Mungkin berdasarkan tanggal kelahiran Darwin yang jatuh pada 12 Februari lalu. Gambar-gambar tersebut dimuat di www.boredpanda.comdan untuk narasinya ane buat sendiri.
Yuk ah langsung ke berbagai evolusi yang ada!


Sebelumnya ane ucapin makasih buat agan yang udah berkunjung, komen, dan rate5. Sedangkan untuk cendol, ane sama sekali nggak ngarepin apalagi kalau harus tukar menukar kayak zaman belum ada duit. Begitu juga dengan bata, mohon kebijaksanaan agan untuk tidak melempar bata seenaknya. Kalo nggak suka dan ngerasa sampah, langsung ajah close!
Quote:
Di tret ini ane mau berbagi beberapa evolusi yang terjadi selama ini. Dikemas dalam bentuk kartun satir yang pasti bakalan banyak yang kesindir. Gambar-gambar tersebut dibuat dalam rangka memperingati Hari Evolusi Darwin.
Jangan tanya ane kapan tepatnya hari itu! Mungkin berdasarkan tanggal kelahiran Darwin yang jatuh pada 12 Februari lalu. Gambar-gambar tersebut dimuat di www.boredpanda.comdan untuk narasinya ane buat sendiri.
Yuk ah langsung ke berbagai evolusi yang ada!

Quote:
Kacang Lupa Kulit?
Spoiler for Cekidot!:

Menurut teori nutshell, manusia itu berasal dari hewan laut. Hewan laut ini berevolusi menjadi bentuk manusia yang ada saat ini.
Lantas apa hubungannya dengan kacang yang lupa kulitnya?
Manusia begitu banyak yang mengotori laut dengan sampah, tempat nenek moyang mereka berasal. Itu sebabnya manusia dianggap sebagai makhluk yang lupa kulitnya, lupa berterima kasih atas apa yang dianugerahkan Tuhan kepadanya.
Jadi, berhentilah mengotori laut (dan alam) dengan sampah! Buang sampah di sungai adalah salah satu contoh sederhananya.
Quote:
Celana Dalam
Spoiler for Cekidot!:

Pada bagian ini, pembuat gambar menyoroti evolusi yang terjadi pada desain celana dalam.
Dimulai dari model celana dalam yang mirip celana panjang, semakin lama semakin menyusut dan dikenallah istilah g-string.
Prediksinya, pada 2020 kelak orang-orang tidak lagi memerlukan celana dalam.
Quote:
Evolusi Parasit
Spoiler for Cekidot!:

Parasit itu didefinisikan sebagai sesuatu yang menempel pada inangnya dan menyebabkan kerugian.
Dari sini kita bisa melihat perkembangan berbagai parasit yang ada di bumi ini. Dan di zaman sekarang, kredit di bank justru menjadi parasit yang paling membahayakan. Selain itu ada rentenir yang juga memberikan pinjaman dengan bunga berbunga. Siapa yang tidak mampu membayar sesuai perjanjiannya, maka dapat dipastikan ia kehilangan segala aset yang dijadikan jaminan.
Quote:
Evolusi Fotografer
Spoiler for Cekidot!:

Fotografer pun tak luput dari sorotan pembuat kartun evolusi ini.
Dalam gambar dapat dilihat bahwa semakin hari fotografer semakin merendahkan tubuhnya untuk mendapatkan gambar.
Ada dua kemungkinan: pertama adalah sebagai bentuk totalitas seorang fotografer dalam membidik objek. Dan kedua adalah fotografer yang sudah tidak mengindahkan etika-etika fotografi yang membuat mereka menghalalkan berbagai cara untuk mendapatkan gambar. Hal ini justru membuat mereka dihujat dan dipandang rendah.
Quote:
Evolusi Tulisan
Spoiler for Cekidot!:

Jika di zaman pra sejarah orang-orangnya menggunakan media batu, semakin hari media yang digunakan semakin berkembang.
Tercatat pula manusia pernah menggunakan daun sebagai media tulis menulis. Lalu ke alat konvensional seperti buku dan pena. Dan saat ini, orang lebih senang menuangkan idenya melalui gadgetyang dimilikinya.
Quote:
Lego-Darwin
Spoiler for Cekidot!:

Jika dulu permainan lego hanya berbentuk sederhana, kini permainan itu semakin populer dengan adanya video gameseperti Lego Batman, dll.
Bentuknya pun kian beragam yang berhasil memanjakan para pemainnya.
Quote:
Evolusi Terhambat?
Spoiler for Cekidot!:

Jika kita melihat gambar ilustrasi teori evolusi, dari masa ke masa akan digambarkan keadaan yang terus membaik. Namun jika melihat kondisi di atas, gadgetdapat menghambat evolusi.
Setujukah agan sista dengan hal itu?
Kita tahu bahwa begitu banyak manfaat yang bisa diambil dari kemajuan teknologi. Namun kita juga harus sadar bahwa penggunaan teknologi secara tidak bijak dapat menyebabkan pemiliknya diam di tempat.
Spoiler for Tret Pilihan, Gan!:
Mampir juga ke tret ane:
Quote:
Sekian dulu tret dari ane. Silakan komen yang nggak berbau SARA karena pembahasannya tentang kehidupan sosial.
Dan semoga nggak repostkarena udah ane cari dengan beberapa kata kunci dan nggak nongol apa-apa.

Sekali lagi ane ngucapin makasih buat yang sudah mampir. Ane juga nggak bosen-bosennya bilang kalo tret ini dibuat bukan untuk memuaskan segala kalangan. Jadi, kalau ada kekurangan karena tidak sesuai dengan minat agan, berilah maaf si TS karena hakikatnya, sebuah tret tidak akan mampu memuaskan seluruh Kaskuser.

Dan semoga nggak repostkarena udah ane cari dengan beberapa kata kunci dan nggak nongol apa-apa.



Sekali lagi ane ngucapin makasih buat yang sudah mampir. Ane juga nggak bosen-bosennya bilang kalo tret ini dibuat bukan untuk memuaskan segala kalangan. Jadi, kalau ada kekurangan karena tidak sesuai dengan minat agan, berilah maaf si TS karena hakikatnya, sebuah tret tidak akan mampu memuaskan seluruh Kaskuser.
Diubah oleh anwar04 15-02-2016 04:54
0
97.2K
Kutip
617
Balasan


Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan