Salam kepada semua Kaskuser. Ini adalah Thread pertama saya disini. Jadi kemungkinan banyak kekurangannya. Kritik dan sarannya saya terima. Sebagai pemula, saya harus belajar banyak. So, please check my first Thread.
Quote:
Semua yang masuk list disini adalah pendapat pribadi saya seorang. Jadi, apabila adanya perbedaan pendapat, mohon saling menghargai pendapat orang lain. Semua ini saya pilih berdasarkan lagunya saja. Sebisa mungkin, saya tidak memilihnya berdasarkan animenya. (walaupun ada yang berupa artisnya)
Spoiler for #10 Prince of Stride : Alternative - “STRIDER’S HIGH” by “OxT” :
Lagu bergenre Rock membawa perasaan semangat. Suara vokalisnya lumayan halus sehingga tidak seperti musik Hard Rock ataupun musik Metal. Pemasangan lagunya juga cocok dengan anime-nya yang bergenre sport. Lumayan membuat saya betah mendengarkannya berkali-kali.
Spoiler for #9 Shoujo-tachi wa Kouya wo Megazu – WASTELANDS by “Sayaka Sasaki”:
Lagu ini membuat yang mendengarkannya menjadi semangat. Lagu ini mencampurkan musik Rock bercampur nada yang dihasilkan pada alat musik Keyboard.
Spoiler for #8 Boku Dake ga Inai – “Re:Re:” by “ASIA KUNG-FU GENERATION”:
Ini adalah Op dari anime yang paling saya hype tiap minggunya di musim ini. Jenis lagu yang dibawakan adalah musik band dengan nada yang santai namun berekspresif. Cocok untuk mereka didengarkan untuk mereka yang sedang bersantai ataupun bekerja.
Spoiler for #7 Akagami no Shirayuki S2 – “Yasashii Kibo” by “Saori Hayami”:
Lagu yang menenangkan hati. Lagu yang melow dengan musik yang nyaman ditelinga dan suara vokalis yang merdu . Didominasi oleh campuran musik violin, piano, dan drum. Biasanya saya tidak suka lagu yang melow. Tapi khusus untuk ini, sepertinya layak untuk dimasukkan kedalam Top 10.
Spoiler for #6 Gate II : Jietai Kanochi nite, Kaku Tatakaeri (Enryuu-hen) – “Gate II : Sekai wo Koete” by “Kishida Kyoudan & The Akeboshi Rockets:
Sebenarnya saya berharap banyak dari lagu yang dibawakan oleh Op anime ini. Di musim Summer 2015 lalu, saya memasukkan openingnya kedalam Top 3 Op Summer 2015. Akan tetapi, kali ini, meskipun lagunya terdengar lebih liar dan visual Op-nya terlihat lebih catchy (lebih terlihat seperti AMV), saya memilih meletakkannya di #6 karena suara vokalisnya kurang cocok dengan musiknya. Namun, bagaimanapun, anime ini tetap berhasil membuat lagu yang hits pada Op-nya. Lagu ini cocok untuk kamu yang menyukai Hard Rock.
Spoiler for #5 Dimension W – “Genesis” by “STEREO FOUNDATION”:
Lagu yang terkesan agak dark atau bisa dibilang underground. Memiliki komposisi nada yang mirip RnB dengan scratching. Cocok untuk kamu yang suka lagu barat RnB.
Spoiler for #4 Dagashi Kashi “Checkmate!?” by “MICHI”:
Pertamanya saya kurang mengerti dengan lagu ini. Namun setelah saya dengar 3-5 kali. Baru kerasa ‘wah’-nya. Suara violinnya terdengar cukup ekspresif. Lagunya terdengar asik dengan nada yang lumayan banyak.
Spoiler for #3 Haruchika : Haruta to Chika wa Seishun Suru – “Niji wo Ametara” by “fhana”:
Suara nada-nada alat musik instrumental bercampur dengan suara merdu “fhana” membuat telinga saya nyaman mendengarnya. Saya juga menyukai artis “fhana” ini karena biasa menyanyikan lagu bernada tinggi.
Spoiler for #2 Musaigen no Phantom World – “Naked Dive” by “SCREEN mode”:
Pada minggu pertama, saya berpikir lagu ini yang mungkin akan jadi posisi #1. Namun karena saya sudah mendengarkan semua Op anime . Maka saya rasa lagu ini cocoknya berada di posisi #2. Lagu yang nge-beat membuat saya semangat tiap kali mendengarkannya. Cocok buat kamu yang menyukai lagu POP.
Spoiler for #1 Kono Subarashi Sekai ni Shukufuku wo! – “Fantastic Dreamer” by “Machico”:
Lagu yang memiliki nada yang kaya dan warna musik banyak. Didominasi oleh suara yang cukup tinggi. Lagu ini adalah lagu yang paling ideal di telinga saya untuk didengarkan sehari-hari. Membawa perasaan semangat, senang, sekaligus tenang. Perpaduan vokalis yang merdu dengan campuran musik instrumen disatukan sehingga selaras.
Quote:
Sekian dari saya. Lempar kritik dan saran agan-agan semua. Kalau ada beda pendapat. Tulis di komentar. Tapi, tetap menghargai pendapat orang lain.
Quote:
Sedikit berbagi pengalaman...
Quote:
“Musik mampu melampaui kata-kata.” Saya mungkin tidak mengerti dengan arti dan maksud dari lirik lagunya. Namun saya tidak terlalu mempermasalahkannya karena saya lebih memfokuskan suara (itu termasuk nada & suara vokalisnya) ketimbang lirik.
Quote:
Dulu saya menyukai lagu barat. Saya pikir itu keren. Selera musik saya terasa maju selangkah. Namun, awal 2015, saya pun sadar, ‘kebanyakan’ lagu barat sekarang terkesan monoton berupa nyanyi sebentar, dilanjutkan memainkan musik DJ, penggunaaan lirik yang berulang-ulang, dan penyanyinya yang bisa terkenal karena gayanya yang kontroversial. TAPI, bukan berarti saya membencinya. Bukan berarti saya berhenti mendengarkannya. DAN SAYA SADAR SEPENUHNYA BAHWA TIDAK SEMUANYA SEPERTI ITU. (mungkin, masalah utamanya adalah kesulitan menemukan lagu yang cocok ditelinga saya sekarang)
Quote:
Hanya saja, saya menemukan sesuatu yang lebih baik. Saya lari ke J-song (lebih tepatnya Ani-song) yang punya lebih banyak suara, nada, dan aliran. Mulai dari Rock, POP, Instrumental, RnB, Melow, hingga Orkes. Akhirnya saya sampai dititik dimana telinga saya bisa merasakan musik yang sebenarnya.