- Beranda
- Komunitas
- Entertainment
- The Lounge
Makanan & Jajanan Kaki Lima Paling Kesohor dari Beberapa Negara (Plus Suasananya)


TS
kandang.naga
Makanan & Jajanan Kaki Lima Paling Kesohor dari Beberapa Negara (Plus Suasananya)
Quote:

Thanks to :Mimin, KASKUS.Officer, Momod (all room), dan KASKUSer sedunia^^
Quote:
WARNING :Beberapa jenis makanan (jajanan) dan minuman yang disajikan dalam thread ini mungkin mengandung dan atau menggunakan bahan bahan yang tidak halal bagi pemeluk agama tertentu. Mohon lebih teliti.
Quote:

Bray, bahwa di setiap daerah atau negara tertentu sudah pasti ada kuliner khasnya masing masing, tak terkecuali di Indonesia. Dan di thread gua kali ini gua akan membahas sedikit tentang macam macam makanan atau jajanan populer khas ala kaki lima dari beberapa negara yang mudah ditemui.
Misal kalo di Bandung, orang dengan mudah menemukan jajanan seperti serabi, cilok, colenak, batagor, dan lain lain. Begitu juga Jakarta dengan kerak telornya.
Nah.........Lalu bagaimana dengan jajanan ala kaki lima di jepang, India, Korea, Thailand, Vietnam, China, serta beberapa negara lainnya? Kalo begitu langsung aja kita lihat satu satu seperti apa jajanan kaki lima khas mereka yang sangat populer :
Quote:
India

Ngomongin soal India, lu pade jangan cuma tau Shah Rukh Khan, dan goyangannya doang bray.......Karena ternyata India juga punya banyak makanan (jajanan) khas kaki lima yang populer yang wajib lu coba kalo nyasar kesono.......
Seperti yang ini misalnya bray :

Ngomongin soal India, lu pade jangan cuma tau Shah Rukh Khan, dan goyangannya doang bray.......Karena ternyata India juga punya banyak makanan (jajanan) khas kaki lima yang populer yang wajib lu coba kalo nyasar kesono.......

Seperti yang ini misalnya bray :
Quote:
1. Samosa

Samosa merupakan pastry yang digoreng dan berbentuk segitiga. Isinya berupa kentang, kacang polong, atau terkadang berisi daging. Kalau di Indonesia, ini mirip kaya kue pastel.
Meskipun samosa sering disajikan sebagai hidangan pembuka di restoran India di seluruh dunia, tapi Samosa sejatinya bisa dengan mudah lo temuin hampir disemua pasar tradisional dan kaki lima.

Samosa merupakan pastry yang digoreng dan berbentuk segitiga. Isinya berupa kentang, kacang polong, atau terkadang berisi daging. Kalau di Indonesia, ini mirip kaya kue pastel.
Meskipun samosa sering disajikan sebagai hidangan pembuka di restoran India di seluruh dunia, tapi Samosa sejatinya bisa dengan mudah lo temuin hampir disemua pasar tradisional dan kaki lima.

Quote:
2. Pani Puri

Pani puri adalah salah satu jajanan pinggir jalan yang populer di India, terutama di daerah Mumbai, Kalkuta, Delhi, Lucknow, Karachi, dan Lahore. Bentuknya segede bola ping pong yang tengahnya kemudian dibolongi dengan tangan lalu di isi bahan tertentu sesuai selera khas.
Terdiri dari puri, sejenis roti goreng khas India dengan tekstur mengembang. Bagian tengah puri kemudian diisi dengan pasta asam, kentang, bawang merah, dan chickpea. Rasanya cukup pedas. Karena ukurannya yang pas sebesar satu suapan warga India biasa menjadikan makanan ini sebagai cemilan.
Uniknya cara makan Pani puri ini jangan digigit sedikit sedikit tapi harus langsung dimasukan ke mulut lalu dikunyah....

Pani puri adalah salah satu jajanan pinggir jalan yang populer di India, terutama di daerah Mumbai, Kalkuta, Delhi, Lucknow, Karachi, dan Lahore. Bentuknya segede bola ping pong yang tengahnya kemudian dibolongi dengan tangan lalu di isi bahan tertentu sesuai selera khas.
Terdiri dari puri, sejenis roti goreng khas India dengan tekstur mengembang. Bagian tengah puri kemudian diisi dengan pasta asam, kentang, bawang merah, dan chickpea. Rasanya cukup pedas. Karena ukurannya yang pas sebesar satu suapan warga India biasa menjadikan makanan ini sebagai cemilan.
Uniknya cara makan Pani puri ini jangan digigit sedikit sedikit tapi harus langsung dimasukan ke mulut lalu dikunyah....


Quote:
3. Gulab Jamun

Gulab jamun merupakan salah satu makanan penutup khas India. Bisa ditemui saat perayaan hari besar seperti Idul Fitri dan Diwali atau sebagai sajian di pesta pernikahan. Hidangan manis yang berbentuk seperti bola-bola lengket berwarna jingga ini terbuat dari susu yang dimasak hingga mengering kemudian dibalut dengan sirup gula.
Makanan ini sangat disukai anak-anak India. Rasanya yang seperti permen membuat mereka gemar memakannya sebagai cemilan.
Ini video cara bikin Gulab jamun sampe jadi :

Gulab jamun merupakan salah satu makanan penutup khas India. Bisa ditemui saat perayaan hari besar seperti Idul Fitri dan Diwali atau sebagai sajian di pesta pernikahan. Hidangan manis yang berbentuk seperti bola-bola lengket berwarna jingga ini terbuat dari susu yang dimasak hingga mengering kemudian dibalut dengan sirup gula.
Makanan ini sangat disukai anak-anak India. Rasanya yang seperti permen membuat mereka gemar memakannya sebagai cemilan.
Ini video cara bikin Gulab jamun sampe jadi :

Quote:
4. Kathi Rolls

Makanan ini berasal dari Kalkuta (Kolkata). Mulai dikenal masyarakat sejak menjadi menu di salah satu restoran pada tahun 1932. Kati gulung merupakan jajanan pinggir jalan yang sangat populer di India. Hidangan ini juga cukup disukai di negara-negara lain.
Konsep penyajiannya mirip dengan kebab. Paratha, sejenis roti pipih India yang teksturnya sedikit mirip dengan tortilla diisi dengan daging asap, telur, sayuran, ditaburi bumbu, kemudian digulung. Sekarang ini di India Anda bisa menemui variasi kati gulung yang bermacam-macam.

Makanan ini berasal dari Kalkuta (Kolkata). Mulai dikenal masyarakat sejak menjadi menu di salah satu restoran pada tahun 1932. Kati gulung merupakan jajanan pinggir jalan yang sangat populer di India. Hidangan ini juga cukup disukai di negara-negara lain.
Konsep penyajiannya mirip dengan kebab. Paratha, sejenis roti pipih India yang teksturnya sedikit mirip dengan tortilla diisi dengan daging asap, telur, sayuran, ditaburi bumbu, kemudian digulung. Sekarang ini di India Anda bisa menemui variasi kati gulung yang bermacam-macam.

Quote:
5. (Masala) Dosa

Dosa adalah sejenis crepes atau pancake yang terbuat dari beras adonan dan rempah-rempah India. Merupakan hidangan pokok di India Selatan, negara bagian Andhra Pradesh, Karnataka, Kerala, dan Tamil Nadu, serta menjadi populer di Sri Lanka.
Biasanya untuk hidangan sarapan masyarakat umum. Banyak dijual di warung makan, di jalan atau bahkan restoran. Bahan utama membuat adonan yaitu dari beras yang dihaluskan (tepung beras) bisa juga diganti dengan tepung terigu yang sangat halus yang sudah ditambah dengan bumbu dan rempah-rempah.
Lapisan tipis adonan dibuat dengan menuangkan ke wajan panas yang sebelumnya sudah diberi minyak atau mentega. Dosa dapat diisi dengan tambahan sayuran, daging dan saus untuk membuat makan cepat saji.
Isian Dosa, antara lain kari ayam, kari daging, kari ikan, yogurt dengan buah buahan, acar India. Terkadang juga dengan dioles gula atau selai buah manis yang lebih disukai anak-anak.

Dosa adalah sejenis crepes atau pancake yang terbuat dari beras adonan dan rempah-rempah India. Merupakan hidangan pokok di India Selatan, negara bagian Andhra Pradesh, Karnataka, Kerala, dan Tamil Nadu, serta menjadi populer di Sri Lanka.
Biasanya untuk hidangan sarapan masyarakat umum. Banyak dijual di warung makan, di jalan atau bahkan restoran. Bahan utama membuat adonan yaitu dari beras yang dihaluskan (tepung beras) bisa juga diganti dengan tepung terigu yang sangat halus yang sudah ditambah dengan bumbu dan rempah-rempah.
Lapisan tipis adonan dibuat dengan menuangkan ke wajan panas yang sebelumnya sudah diberi minyak atau mentega. Dosa dapat diisi dengan tambahan sayuran, daging dan saus untuk membuat makan cepat saji.
Isian Dosa, antara lain kari ayam, kari daging, kari ikan, yogurt dengan buah buahan, acar India. Terkadang juga dengan dioles gula atau selai buah manis yang lebih disukai anak-anak.

Quote:
Jepang

Kalo inget Jepang jangan cuma kepikiran robot sama JAV nya doang bray.....Tapi juga lu kudu nyaho makanan populernya yang biasa di jual di pinggiran jalan kaki lima....
Ternyata di Jepang juga banyak banget makanan atau jajanan khasnya yang terkenal enak dan mudah ditemukan di mana mana di wilayah Jepang. Seperti yang ini misalnya bray :

Kalo inget Jepang jangan cuma kepikiran robot sama JAV nya doang bray.....Tapi juga lu kudu nyaho makanan populernya yang biasa di jual di pinggiran jalan kaki lima....

Ternyata di Jepang juga banyak banget makanan atau jajanan khasnya yang terkenal enak dan mudah ditemukan di mana mana di wilayah Jepang. Seperti yang ini misalnya bray :
Quote:
1. Takoyaki

Inilah camilan khas Jepang berupa bola-bola kecil yang terbuat dari adonan tepung terigu dan diisi potongan gurita di dalamnya. Takoyaki mudah ditemukan dimana mana di hampir seluruh wilayah Jepang.
Takoyaki biasanya dijual dalam satu set atau satu kotak, yang berisi 6-12 takoyaki. Untuk memakannya, Anda bisa menggunakan tusuk gigi atau sumpit. Harga satu kotaknya, biasanya berkisar 300-500 Yen atau sekitar Rp 34-57 ribu. Rasanya yang enak, tak usah diragukan.

Inilah camilan khas Jepang berupa bola-bola kecil yang terbuat dari adonan tepung terigu dan diisi potongan gurita di dalamnya. Takoyaki mudah ditemukan dimana mana di hampir seluruh wilayah Jepang.
Takoyaki biasanya dijual dalam satu set atau satu kotak, yang berisi 6-12 takoyaki. Untuk memakannya, Anda bisa menggunakan tusuk gigi atau sumpit. Harga satu kotaknya, biasanya berkisar 300-500 Yen atau sekitar Rp 34-57 ribu. Rasanya yang enak, tak usah diragukan.

Quote:
2. Korokke

Kroket adalah makanan asal Prancis yang terbuat dari tepung roti yang dilapisi dengan putih telur. Tapi kalau di Jepang, ada korokke berupa kentang dan isinya macam-macam, seperti sayuran, daging sapi, ayam dan udang. Korokke bentuknya mirip dengan kroket, yaitu bundar dan lonjong.
Korokke asyiknya dimakan selagi panas. Korokke paling tersohor dan terkenal paling enak di Tokyo, ada di restoran Maruya Nikuten. Buktikan sendiri!
Kroket adalah makanan asal Prancis yang terbuat dari tepung roti yang dilapisi dengan putih telur. Tapi kalau di Jepang, ada korokke berupa kentang dan isinya macam-macam, seperti sayuran, daging sapi, ayam dan udang. Korokke bentuknya mirip dengan kroket, yaitu bundar dan lonjong.
Korokke asyiknya dimakan selagi panas. Korokke paling tersohor dan terkenal paling enak di Tokyo, ada di restoran Maruya Nikuten. Buktikan sendiri!

Quote:
3. Okonomiyaki

Kalau makanan Jepang yang satu ini, dijamin menggoyang lidah. Inilah okonomiyaki, yaitu makanan khas Jepang yang terbuat dari tepung terigu yang diencerkan di atas air di penggorengan datar atau biasa disebut teppan. Lalu, tepung terigu tersebut diberi irisan kol dan di atasnya ditambahkan telur ayam, ikan, daging sapi, cumi-cumi, dan lainnya, sesuai dengan selera.
Makan satu okonomiyaki saja pasti sudah kenyang. Rupanya, rahasia enaknya okonomiyaki ada pada saus okonomiyaki yang manis, kental dan lengket. Tiap-tiap daerah seperti Horishima, Kansai, atau Okinawa punya saus okonomiyaki yang berbeda-beda.

Kalau makanan Jepang yang satu ini, dijamin menggoyang lidah. Inilah okonomiyaki, yaitu makanan khas Jepang yang terbuat dari tepung terigu yang diencerkan di atas air di penggorengan datar atau biasa disebut teppan. Lalu, tepung terigu tersebut diberi irisan kol dan di atasnya ditambahkan telur ayam, ikan, daging sapi, cumi-cumi, dan lainnya, sesuai dengan selera.
Makan satu okonomiyaki saja pasti sudah kenyang. Rupanya, rahasia enaknya okonomiyaki ada pada saus okonomiyaki yang manis, kental dan lengket. Tiap-tiap daerah seperti Horishima, Kansai, atau Okinawa punya saus okonomiyaki yang berbeda-beda.

Quote:
4. Yakitori

Mau coba sate ala Jepang? Cicipilah yakitori. Yakitori adalah potongan daging ayam berupa kulit, hati, daging, dan lainnya yang ditusuk seperti sate dan dibakar di atas arang. Lebih enak, jika ditambahkan dengan saus pedas!
Satu yakitori biasanya dipatok seharga 70 Yen atau sekitar Rp 8.000 saja. Beberapa pasar tradisional di Tokyo yang terkenal dengan yakitori yang lezat adalah di Sugamo, Yanaka, dan Ameya Yokocho.

Mau coba sate ala Jepang? Cicipilah yakitori. Yakitori adalah potongan daging ayam berupa kulit, hati, daging, dan lainnya yang ditusuk seperti sate dan dibakar di atas arang. Lebih enak, jika ditambahkan dengan saus pedas!
Satu yakitori biasanya dipatok seharga 70 Yen atau sekitar Rp 8.000 saja. Beberapa pasar tradisional di Tokyo yang terkenal dengan yakitori yang lezat adalah di Sugamo, Yanaka, dan Ameya Yokocho.

Quote:
5. Ramen

Apa makanan Jepang yang mendunia? Sudah pasti, ramen jawabannya. Ramen adalah mie kuah yang berisi daging seperti ayam atau sapi, telur rebus, rumput laut, bawang, sayuran dan rempah-rempah lainnya.
Biasanya, ramen di Tokyo disajikan dalam satu mangkuk yang besar. Rasanya sungguh lezat dan gurih. Apalagi jika Anda menyantapnya selagi panas, nyam!
Kalau di Tokyo, satu harga mangkuk ramen dipatok mulai dari 700 Yen atau sekitar Rp 80 ribu hingga 1.000 Yen atau Rp 115 ribu. Restoran yang terkenal dengan ramen yang paling enak di Tokyo adalah di Hakata Shouten.

Apa makanan Jepang yang mendunia? Sudah pasti, ramen jawabannya. Ramen adalah mie kuah yang berisi daging seperti ayam atau sapi, telur rebus, rumput laut, bawang, sayuran dan rempah-rempah lainnya.
Biasanya, ramen di Tokyo disajikan dalam satu mangkuk yang besar. Rasanya sungguh lezat dan gurih. Apalagi jika Anda menyantapnya selagi panas, nyam!
Kalau di Tokyo, satu harga mangkuk ramen dipatok mulai dari 700 Yen atau sekitar Rp 80 ribu hingga 1.000 Yen atau Rp 115 ribu. Restoran yang terkenal dengan ramen yang paling enak di Tokyo adalah di Hakata Shouten.

Quote:
6. Udon

Sama dengan ramen, udon juga berupa mie kuah. Bedanya, ukuran mie udon lebih tebal dan lebih besar daripada mie ramen atau spaghetti. Udon biasanya disajikan dengan tempura, yaitu udang yang digoreng dalam adonan tepung terigu.
Udon paling enak di Tokyo ada di Rakugama Seimenjyo. Rasa udon sangat enak, kuahnya segar, dan bikin kenyang. Oishii!

Sama dengan ramen, udon juga berupa mie kuah. Bedanya, ukuran mie udon lebih tebal dan lebih besar daripada mie ramen atau spaghetti. Udon biasanya disajikan dengan tempura, yaitu udang yang digoreng dalam adonan tepung terigu.
Udon paling enak di Tokyo ada di Rakugama Seimenjyo. Rasa udon sangat enak, kuahnya segar, dan bikin kenyang. Oishii!

Quote:
7. Dorayaki

Dorayaki adalah kue yang berasal dari Jepang. Dorayaki termasuk ke dalam golongan kue tradisional Jepang (wagashi). Kue ini bentuknya bundar sedikit tembam, dibuat dari dua lembar panekuk yang direkatkan dengan selai kacang merah. Dorayaki memiliki tekstur lembut dan mirip castella karena adonan diberi madu. Dorayaki hampir serupa dengan imagawayaki, namun berbeda bentuk dan cara memanggang.
Di Indonesia, kue ini mulai diperkenalkan bersamaan dengan diputarnya seri anime Doraemon di televisi. Tokoh Doraemon mempunyai kegemaran makan kue dorayaki. Dorayaki di Indonesia sudah disesuaikan dengan selera lokal, antara lain dorayaki berisi cokelat atau keju.

Dorayaki adalah kue yang berasal dari Jepang. Dorayaki termasuk ke dalam golongan kue tradisional Jepang (wagashi). Kue ini bentuknya bundar sedikit tembam, dibuat dari dua lembar panekuk yang direkatkan dengan selai kacang merah. Dorayaki memiliki tekstur lembut dan mirip castella karena adonan diberi madu. Dorayaki hampir serupa dengan imagawayaki, namun berbeda bentuk dan cara memanggang.
Di Indonesia, kue ini mulai diperkenalkan bersamaan dengan diputarnya seri anime Doraemon di televisi. Tokoh Doraemon mempunyai kegemaran makan kue dorayaki. Dorayaki di Indonesia sudah disesuaikan dengan selera lokal, antara lain dorayaki berisi cokelat atau keju.

Quote:
Thailand

Bukan cuma India, dan Jepang. Thailand juga dikenal sebagai salah satu negara yang terkenal dengan jajanan kaki limanya yang kesohor di Asia Tenggara. Banyak sekali jajanan yang bisa kita nikmati saat jalan jalan ke Thailand. Seperti berikut ini :

Bukan cuma India, dan Jepang. Thailand juga dikenal sebagai salah satu negara yang terkenal dengan jajanan kaki limanya yang kesohor di Asia Tenggara. Banyak sekali jajanan yang bisa kita nikmati saat jalan jalan ke Thailand. Seperti berikut ini :
Quote:
1. Pad Thai

Pad Thai adalah sejenis mie siram yang dimasak dengan udang kering, kuah asam, gula aren yang ditambah dengan taburan kacang dan daun bawang. Namun ada juga penjual yang mengganti udang kering dengan daging ayam. Buat yang ingin mencoba sensasinya, lu gak perlu khawatir karena lu bisa dengan mudah menemukan penjual Pad Thai di hampir semua sudut jalan di kota Bangkok.

Pad Thai adalah sejenis mie siram yang dimasak dengan udang kering, kuah asam, gula aren yang ditambah dengan taburan kacang dan daun bawang. Namun ada juga penjual yang mengganti udang kering dengan daging ayam. Buat yang ingin mencoba sensasinya, lu gak perlu khawatir karena lu bisa dengan mudah menemukan penjual Pad Thai di hampir semua sudut jalan di kota Bangkok.

Quote:
2. Tom Yam

Mendengar nama Tom Yam mungkin sudah tidak asing lagi dengan makanan berkuah dengan citarasa asam-pedas khas Thailand ini? Yup, Tom Yam memang bisa dengan mudah kita temui di Indonesia.
Sup berkuah asam-pedas yang dicampur dengan udang, cumi-cumi, ikan dan berbagai sayuran segar ini pastinya akan membuat kamu langsung melek dan segar. Walaupun sudah pernah menikmatinya di Indonesia, tapi tidak ada salahnya kamu menyicip Tom Yam di negara asalnya. Pasti sensasinya akan berbeda.......

Mendengar nama Tom Yam mungkin sudah tidak asing lagi dengan makanan berkuah dengan citarasa asam-pedas khas Thailand ini? Yup, Tom Yam memang bisa dengan mudah kita temui di Indonesia.
Sup berkuah asam-pedas yang dicampur dengan udang, cumi-cumi, ikan dan berbagai sayuran segar ini pastinya akan membuat kamu langsung melek dan segar. Walaupun sudah pernah menikmatinya di Indonesia, tapi tidak ada salahnya kamu menyicip Tom Yam di negara asalnya. Pasti sensasinya akan berbeda.......


Quote:
3. Kuay Teow Neua

Makanan khas Thailand lainnya yang gak bisa lo lewatin saat berlibur ke sana adalah Kuay Teow Neua. Makanan yang satu ini banyak dijual di berbagai sudut jalan di Bangkok. Mie kuah yang disajikan dengan daging sapi/ayam/babi, tauge dan daun bawang ini biasanya dijual dalam mangkok kecil. Karena rasanya yang nikmat, pastinya lo gak bakalan puas kalo cuman satu mangkok doang......

Makanan khas Thailand lainnya yang gak bisa lo lewatin saat berlibur ke sana adalah Kuay Teow Neua. Makanan yang satu ini banyak dijual di berbagai sudut jalan di Bangkok. Mie kuah yang disajikan dengan daging sapi/ayam/babi, tauge dan daun bawang ini biasanya dijual dalam mangkok kecil. Karena rasanya yang nikmat, pastinya lo gak bakalan puas kalo cuman satu mangkok doang......


Quote:
4. Khanom Krok

Setelah membahas makanan berat, sekarang waktunya kita bahas desserts yang wajib kamu kunjungi saat sedang jalan-jalan ke Thailand. Salah satunya ada Khanom Krok yang merupakan kue bulat kecil yang terbuat dari campuran terigu dan santan. Menariknya lagi, kue ini biasanya disajikan dengan taburan bawang goreng yang renyah pada bagian atasnya.

Setelah membahas makanan berat, sekarang waktunya kita bahas desserts yang wajib kamu kunjungi saat sedang jalan-jalan ke Thailand. Salah satunya ada Khanom Krok yang merupakan kue bulat kecil yang terbuat dari campuran terigu dan santan. Menariknya lagi, kue ini biasanya disajikan dengan taburan bawang goreng yang renyah pada bagian atasnya.

Quote:
5. Jajanan Serangga (Digoreng atau Ditumis Terserah lo)

Buat lo yang suka dengan hal-hal ekstrim, lo wajib nyobain kuliner kaki lima Bangkok yang satu ini, serangga goreng! Yup, saat berkunjung ke pasar malam di Bangkok, lo pasti akan menemukan nampan-nampan berisi aneka serangga goreng yang terlihat begitu renyah dan gurih. Ada Jing Leed (jangkrik), Non Mai (ulat kayu), Non Pai (ulat bambu), Tak Ga Tan (belalang), hingga serangga yang paling ekstrim yaitu kecoak. gimana bray? Berani mencoba cemilan ringan nan unik ini?
Buat lo yang suka dengan hal-hal ekstrim, lo wajib nyobain kuliner kaki lima Bangkok yang satu ini, serangga goreng! Yup, saat berkunjung ke pasar malam di Bangkok, lo pasti akan menemukan nampan-nampan berisi aneka serangga goreng yang terlihat begitu renyah dan gurih. Ada Jing Leed (jangkrik), Non Mai (ulat kayu), Non Pai (ulat bambu), Tak Ga Tan (belalang), hingga serangga yang paling ekstrim yaitu kecoak. gimana bray? Berani mencoba cemilan ringan nan unik ini?

Quote:
6. Cha Yen

Makanan tentunya belum lengkap kalau tidak ditemani dengan minuman. Nah sekarang lo bisa nyobain minuman khas Bangkok yang satu ini, Cha Yen. Dilihat sepintas, minuman ini memang mirip dengan teh biasa yang dicampur krimer. Tapi dari segi rasa, sudah pasti berbeda.
Cha Yen terbuat dari campuran teh hiyam dengan biji asam dan adas bintang. Boleh saja terbuat dari teh hitam, tapi warna teh ini bukan hitam Toppers, melainkan orange karena sudah dicampur dengan rempah-rempah dan susu.

Makanan tentunya belum lengkap kalau tidak ditemani dengan minuman. Nah sekarang lo bisa nyobain minuman khas Bangkok yang satu ini, Cha Yen. Dilihat sepintas, minuman ini memang mirip dengan teh biasa yang dicampur krimer. Tapi dari segi rasa, sudah pasti berbeda.
Cha Yen terbuat dari campuran teh hiyam dengan biji asam dan adas bintang. Boleh saja terbuat dari teh hitam, tapi warna teh ini bukan hitam Toppers, melainkan orange karena sudah dicampur dengan rempah-rempah dan susu.

Quote:
7. Kha Niew Ma Muang

Sebagai penutup, ada Kha Niew Ma Muang, mangga segar yang dimakan bersama ketan dan krim santan manis. Kebayang kan gimana rasanya? Yup, manis, segar dan pastinya pas untuk dijadikan sebagai pengganjal perut.
Mangga ketan ini bisa dengan mudah ditemukan di gerobak kaki lima ataupun restoran-restoran di Bangkok, terutama saat musim mangga tiba.

Sebagai penutup, ada Kha Niew Ma Muang, mangga segar yang dimakan bersama ketan dan krim santan manis. Kebayang kan gimana rasanya? Yup, manis, segar dan pastinya pas untuk dijadikan sebagai pengganjal perut.
Mangga ketan ini bisa dengan mudah ditemukan di gerobak kaki lima ataupun restoran-restoran di Bangkok, terutama saat musim mangga tiba.

Quote:
Korea Selatan

Bray, kalo misalnya lu nyasar ke Korea Selatan, coba sekali kali lu cari jajanan khasnya disana. Misalnya lu bisa dateng ke MyeongDong, NamDaemun, Insadong atau pasar Dongdaemun. Karena disana lu bisa nemuin beragam kuliner kaki lima yang maknyus kek di bawah ini :

Bray, kalo misalnya lu nyasar ke Korea Selatan, coba sekali kali lu cari jajanan khasnya disana. Misalnya lu bisa dateng ke MyeongDong, NamDaemun, Insadong atau pasar Dongdaemun. Karena disana lu bisa nemuin beragam kuliner kaki lima yang maknyus kek di bawah ini :
Quote:
1. Tteokbokki

Salah satu jajanan yang paling terkenal hingga ke Indonesia adalah tteokbokki. Tteokbokki atau yang biasa disebut kue beras adalah cemilan yang terbuat dari kue beras yang dipotong-potong dan disajikan dengan pasta cabai khas Korea (Gocujang) yang akan membuat ketagihan dengan rasa gurihnya. Biasanya bisa juga disajikan dengan telur rebus atau fish cake.

Salah satu jajanan yang paling terkenal hingga ke Indonesia adalah tteokbokki. Tteokbokki atau yang biasa disebut kue beras adalah cemilan yang terbuat dari kue beras yang dipotong-potong dan disajikan dengan pasta cabai khas Korea (Gocujang) yang akan membuat ketagihan dengan rasa gurihnya. Biasanya bisa juga disajikan dengan telur rebus atau fish cake.

Quote:
2. Hoddeok

Sejenis pancake tapi digoreng dengan minyak dan berisi adonan kacang tanah, biji wijen juga madu yang dihaluskan. Selain itu, terdapat varian lain seperti isi sayuran atau versi asin. Cemilan ini cocok untuk disantap saat musim dingin karena cemilan ini paling nikmat disantap panas-panas.

Sejenis pancake tapi digoreng dengan minyak dan berisi adonan kacang tanah, biji wijen juga madu yang dihaluskan. Selain itu, terdapat varian lain seperti isi sayuran atau versi asin. Cemilan ini cocok untuk disantap saat musim dingin karena cemilan ini paling nikmat disantap panas-panas.

Quote:
3. Bungeoppang

Kue kecil berbentuk ikan ini memiliki bermacam rasa seperti pasta kacang merah, ubi manis, chestnut, coklat dan lainnya. Kue ikan ini mirip seperti waffle dan dibuatnya pun menggunakan sejenis cetakan waffle berbentuk ikan. Masyarakat Korea menganggap bungeoppang ini dipercaya dapat membawa keberuntungan bagi yang menyantapnya.

Kue kecil berbentuk ikan ini memiliki bermacam rasa seperti pasta kacang merah, ubi manis, chestnut, coklat dan lainnya. Kue ikan ini mirip seperti waffle dan dibuatnya pun menggunakan sejenis cetakan waffle berbentuk ikan. Masyarakat Korea menganggap bungeoppang ini dipercaya dapat membawa keberuntungan bagi yang menyantapnya.

Quote:
4. Hweori Gamja

Dalam bahasa Korea Gamja berarti kentang. Hweori Gamja berarti kentang tornado. Sesuai namanya, bentuk cemilan yang satu ini melingkar spiral menyerupai angin tornado. Cemilan ini dibuat dari kentang yang dipotong tipis, ditusuk ke dalam tusukan dan dibentuk spiral, dicelupkan ke dalam adonan tepung lalu selanjutnya digoreng dan untuk lebih nikmatnya dapat dibumbui dengan bubuk perasa kentang goreng.

Dalam bahasa Korea Gamja berarti kentang. Hweori Gamja berarti kentang tornado. Sesuai namanya, bentuk cemilan yang satu ini melingkar spiral menyerupai angin tornado. Cemilan ini dibuat dari kentang yang dipotong tipis, ditusuk ke dalam tusukan dan dibentuk spiral, dicelupkan ke dalam adonan tepung lalu selanjutnya digoreng dan untuk lebih nikmatnya dapat dibumbui dengan bubuk perasa kentang goreng.

Diubah oleh kandang.naga 18-01-2016 23:37


kakekane.cell memberi reputasi
1
101.7K
Kutip
520
Balasan


Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan