Kaskus

News

kortikalAvatar border
TS
kortikal
Gagal Atasi Macet, Jonan Tak Akan Mengundurkan diri
JAKARTA - Menteri Perhubungan (Menhub) Ignasius Jonan menyatakan tidak akan mengikuti jejak Direktur Jenderal Perhubungan Darat Djoko Sasono mundur dari jabatannya karena tidak dapat mengantisipasi kemacetan pada libur Natal.

Dia mengatakan, kemacetan yang terjadi di Jakarta maupun wilayah lainnya bukan semata-mata karena kesalahan Kementerian Perhubungan. Masih ada instansi lain yang juga bertanggung jawab atas kemacetan yang terjadi. (Baca: Rizal Ramli: Dirjen Hubda Mundur Tradisi Bagus)

"Lha wong bukan salah saya kok, ngapain saya mengundurkan diri," ucapnya di Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai, Kuta, Badung, Senin (28/12/2015).

Dia menyebutkan, saat ini yang menjadi pertanyaan kenapa masyarakat lebih memilih menggunakan kendaraan pribadi dibandingkan dengan memakai transportasi umum."Sebenarnya semua itu bisa diatasi kok. Ya, bisa naik kereta api, mereka bilang kalau tiketnya habis kapan dia pesan tiketnya. Kalau mau naik pesawat juga ada extra fligth," paparnya.

Jonan menegaskan kemacetan yang terjadi bukan kesalahan Kementerian Perhubungan semata tapi masih ada instansi lain. "Kalau Kemenhub yang disalahkan atas kemacetan ini ya dibubarin saja. Untuk meminimalisir kemacetan ini harus dari semua pihak," imbuhnya.

Dia menuturkan hitung saja kendaraan di Jawa dan di Banten bila dikeluarkan semua pastinya akan macet total.Diberitakan sebelumnya, Djoko Sasono mengundurkan diri karena merasa tidak bisa mengurai kemacetan yang terjadi saat libur Natal dan Tahun Baru. http://ekbis.sindonews.com/read/1072811/34/gagal-atasi-macet-jonan-tak-akan-mengundurkan-diri-1451301127

Ya ga mau mundur gpp, semoga aja dimundurkan, gitu aja kok repot emoticon-Big Grin
0
2.2K
24
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan