jeansobekAvatar border
TS
jeansobek
Inilah Negara Unik para Seniman Gan ?



Copenhagen - Denmark di Eropa, punya destinasi wisata yang tak biasa Gan. Namanya Christiania, suatu kawasan di dalam kota seluas 34 hektar yang penduduknya kebanyakan seniman. Mereka seolah membuat negara sendiri di sana dengan banyak peraturan yang unik pula Gan.

Beberapa situs informasi travel, menyebut Christiania sebagai negara seniman. Bukan tanpa sebab, sejak tahun 2000-an, masyarakat di sana memproklamirkan kemerdekaan dan menyatakan terpisah dengan Denmark. Meski pemerintah Denmark sendiri tidak menggubrisnya.

Dari situs resmi pariwisata Copenhagen yang barusan TS baca-baca , Ternyata masyarakat Denmark menyebut Christiania dengan sebutan freetown. Suasana di sana dan peraturannya sungguh jauh berbeda dengan kota Copenghagen atau kota-kota lainnya di Eropa Gan.
Spoiler for Pintu Masuk Chistiania:

Pintu masuk ke sana hanya sebuah papan kayu dengan nama 'Christiania'. Jika di Copenhagen Agan melihat mobil berlalu-lalang, maka pemandangan seperti itu tidak akan terlihat lagi pas memasuki Christiania Gan.

Usut punya usut, Christiania punya banyak peraturan yang unik dengan dilarang mengendarai mobil merupakan salah satunya. Peraturan unik lainnya yakni berupa dilarang berkelahi, dilarang membawa pistol, dilarang menggunakan rompi anti peluru, dilarang meledakan petasan dan dilarang maling Gan !
Spoiler for Rambu Peraturannya Gan:

Belum selesai di situ saja, masih banyak peraturan lain di sana. Agan pasti geleng-geleng kepala, karena penduduknya diwajibkan untuk bersenang-senang, memberi makan kura-kura, memutar musik, mencintai satu sama lain, memiliki bayi, memetik bunga, harus pergi ke toilet dan wajib untuk membakar api unggun Gan.
Spoiler for Bentuk Rumah di Sono Gan:

Oleh karena itu, turis dan masyarakat Denmark sendiri yang datang ke Christiania bakal dibuat terkejut. Penduduknya sangat ramah dan penuh senyum, seolah tidak ada masalah dan Transportasinya sendiri hanya sepeda saja, sehingga udaranya terasa begitu segar Gan.
Spoiler for Hiasan Mural:

Yang membuatnya tambah unik, adalah penduduknya yang kebanyakan seniman. Mereka kerap menghiasi rumah dengan bentuk aneh-aneh dan penuh mural. Di pagi hari, mereka sering kali berkumpul di luar rumah bersama keluarga untuk piknik bareng dengan makan bersama dan bernyanyi.
Spoiler for Aktifitas masyarakat sono Gan:

Sedangkan malam hari, kafe-kafe di sana selalu ramai oleh pertunjukan musik dan teater. Para musisi saling berlomba-lomba untuk memberikan pertunjukan terbaiknya. Keren!

Christiania dihuni oleh sekitar 800 penduduk. Bagi turis, diizinkan untuk masuk ke dalam dan bertemu dengan masyarakatnya. Yang harus diingat, Agan dilarang memotret di berbagai titik yang ditentukan dan diwajibkan mematuhi semua peraturannya Gan.

Kehidupan di Christiania sungguh rileks dan berbeda dengan kota-kota lain di dunia ya Gan ? Jadi pengen kesana ... Sumber by Travelers




Diubah oleh jeansobek 24-12-2015 17:03
0
2.2K
3
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan