Quote:
Merdeka.com - Menteri Perhubungan Ignasius Jonan angkat bicara terkait kru pesawat yang ditangkap BNN karena kedapatan pesta sabu. Pihaknya masih menunggu laporan dari BNN.
"Apa yang diinformasikan media masa sebagai kopilot dan kabin kru, pramugari pramugara. Kami lagi tunggu," kata Jonan di Istana, Jakarta, Selasa (22/12).
Jonan membantah bila pesta sabu tersebut dilakukan maskapai penerbangan. Kata dia, pesta sabu itu dilakukan oleh oknum. "Bukan maskapainya, orangnya ini," ucapnya.
Jonan mengakui bila tindakan yang dilakukan kru maskapai penerbangan ini mengganggu dan membahayakan penumpang. Jika mereka pesta sabu dan membawa penumpang untuk terbang.
"Oh pasti, betul. Kami lagi, enggak tahu ini siapa ini. Kalau kami dapat datanya pasti di proses. Kalau memang terbukti laporan dari BNN itu misalnya kokpit kru A memang mengonsumsi narkoba, cabut izinnya," jelas Jonan.
"Bukan (izin maskapainya), izin pilotnya. Kita cabut langsung. Enggak akan diterbitkan lagi, kalau narkoba ya. Kami sendiri belum tahu ini siapa ini," tandasnya.
Sebelumnya, petugas Badan Narkotika Nasional (BNN) menangkap tiga orang pegawai maskapai penerbangan dan seorang ibu rumah tangga di sebuah apartemen di wilayah Tangerang Selatan, Banten, saat tengah pesta sabu.
Kepala BNN Budi Waseso mengatakan, tiga pekerja maskapai penerbangan itu terdiri dari seorang pilot berinisial SH (34), seorang pramugara MT dan seorang pramugari SR.
"Sementara seorang lagi adalah FN seorang ibu rumah tangga," kata Budi Waseso dalam jumpa pers di Kantor BNN, Jakarta, Selasa (22/12).
Menurutnya, tiga pegawai maskapai penerbangan itu telah diberikan sanksi oleh pihak maskapai tempatnya bekerja.
http://m.merdeka.com/peristiwa/ini-kata-menhub-jonan-soal-pilot-ditangkap-karena-pesta-sabu.html
Widih ....