Dari Museum Mimpi Hingga Museum Dosa: Sembilan Museum Teraneh di Rusia
TS
azhelhc
Dari Museum Mimpi Hingga Museum Dosa: Sembilan Museum Teraneh di Rusia
PANGERAN TAMPAN
Mengunjungi rumah petani modern Rusia di desa terpencil, memainkan video game terbaik Soviet dari tahun 70-an, menyaksikan dunia sihir kuno Rusia, hingga tinggal di dunia mimpi Sigmun Freud, itu semua dapat Anda lakukan dengan mengunjungi museum museum aneh Rusia berikut ini.
Spoiler for "1. Museum Mimpi Sigmund Freud":
Sigmund Freud menunjukan bahwa mimpi bukanlah sekedar 'bunga tidur' dari otak yang tengah beristirahat, melainkan 'jalan menuju alam bawah sadar' yang mengantarkan kita pada petualangan tanpa batas mengenai dunia dan diri kita sendiri.
Institute of Psychoanalysis berada di salah bangunan tua yang berdiri di Sankt Petersburg sejak abad ke-19. Ini merupakan salah satu dari tiga museum di dunia yang didedikasikan bagi sang penemu teori revolusioner mengenai mimpi.
Museum berupa ruang instalasi dengan permukaan yang tak sama, dipenuhi cermin cermin dan bayangan, sehingga menciptakan efek bangun dari mimpi bagi pengunjung.
Spoiler for "2. Museum Humor Satir Ostap Bender":
Dalam novel komedi Soviet "12 Chairs" karya Ilf dan Petrov, terdapat sebuah adegan yang mengisahkan rencana Ostap Bender mengadakan turnamen catur antarplanet. Novel tersebut menginspirasi pembuatan sebuah museum humor di kota Kozmodemyansk.
Museum itu berlokasi di sebuah rumah dagang tua bergaya klasik. Benda benda di dalam rumah tersebut mengilustrasikan turnamen catur yang dikisahkan novel itu, kafetaria tempat makan siang yang dideskripsikan di sana, hingga sebuah tempat cukur rambut bernama "Haircuts and Shaved Goats" (Potong Rambut dan Cukur Kambing).
Spoiler for "3. Museum Dosa":
Selama 30 tahun, ahli patologi Yuri Schukin mengumpulkan koleksi yang mengerikan: 700 kontainer yang berisi anggota tubuh manusia, organ, dan embrio yang telah diawetkan dengan alkohol.
Dengan mengunjungi museum ini, Anda akan merasakan sensasi terjebak di dalam sebuah film horor: seorang anak berwajah menawan dan dua lapis otak, seorang bocah laki-laki bermata lima, anak muda yang memiliki telinga di matanya, dan beragam koleksi khusus museum yang sungguh membuat mual.
Namun setelah mengunjungi museum ini, Anda dipastikan akan berhenti minum alkohol, merokok, atau berzina.
Spoiler for "4. Museum Rumah Nenek Lida":
Babushka (nenek) Lida dari Desa Stroevskoe memiliki koleksi benda-benda rumah tangga dan baju petani kuno di rumahnya. Ia menyediakan tur dan menyelenggarakan kelas-kelas khusus seperti bagaimana cara menggiling gandum menjadi sereal menggunakan ulekan kecil atau memasak bubur kering. Di sini, pengunjung dapat mecoba mengenakan pakaian tradisional desa Rusia, menyanyikan lagu lagu daerah ( castushka) sambil bermain balalaika, atau minum teh dari samovar sambil ditemani kue buatan rumah.
Spoiler for "5. Museum Reptil":
Museum ini berada di Desa Privolzhsky. Desa tersebut awalnya bernama Desa Gadovo ( gad berarti 'ular' dalam bahasa Rusia kuno), karena desa tersebut terkenal sebagai 'sarang ular'. Menurut legenda, desa ini dulu berupa Laut Zmeevo.
Desa Privolzhsky juga terkenal sebagai tempat kelahiran naga legendaris berkepala tiga Zmey Gorynych yang ada dalam dongeng Rusia. Beragam jenis ular kini diawetkan di sebuah museum yang ada di desa ini.
Spoiler for "6. Museum Permainan Arcade Soviet":
Museum ini ibarat mesin waktu. Di sini, Anda dapat merasakan hidup di masa Soviet. Anda bisa mencoba lebih dari 60 mesin permainan yang dibuat pada masa Uni Soviet, mainan elektronik yang paling digemari pada tahun 70-an. Anda dapat memainkan hampir itu semua mesin yang ada. Mesin permainan yang paling terkenal adalah "Highway", "Auto-rally", "Battleship", dan "Gorodki".
Spoiler for "7. Museum Budaya Pemakaman Dunia":
Museum Budaya Pemakaman Dunia memiliki koleksi mobil jenazah, bermacam macam perhiasan yang tertempel di rambut orang yang sudah meninggal, foto bergenre 'post-mortem', pakaian berkabung koleksi desainer dari era Victoria, masker mayat, patung, serta beragam monumen.
Ada pula sejumlah koleksi peti mati yang mengesankan, salah satunya peti berbentuk ikan yang dibuat oleh perancang peti mati unik dari Afrika, Eric Adjetey Anang, saat berkunjung ke Novosibirsk. Jika ingin tahu lebih lanjut mengenai siapa yang mendirikan museum ini dan apa alasannya, Anda dapat membaca petunjuk wisata Novosibirsk.
Spoiler for "8. Museum Samovar Tula":
Samovar merupakan salah satu simbol budaya Rusia. Kota Tula dikenal sebagai penghasil samovar terbaik di seluruh Rusia. Museum Samovar Tula berlokasi di sebuah gedung bersejarah yang diberi nama Tsar Alexander II.
Tempat ini merupakan salah satu destinasi wisata budaya di Tula. Museum Samovar memiki koleksi beragam samovar, dari samovar raksasa berkapasitas 70 liter, hingga samovar kecil yang hanya
dapat menampung tiga tetes air.
Spoiler for "9. Museum Mitos dan Takhayul dari Negeri Dongeng Rusia":
Di museum ini, Anda dapat mengikuti perayaan dan ritual adat Rusia, mempelajari fakta fakta menarik mengenai dewa-dewi, kepercayaan, dukun, dan penyihir Rusia, serta mempelajari praktik kebatinan Slavia. Pengunjung juga bisa mendengarkan beragam dongeng dan legenda Rusia, mengetahui banyak hal mengenai jimat, metode penyembuhan, serta cara unik untuk meramal keberuntungan. Patung patung lilin dan benda-benda yang mengandung 'kekuatan setan' dibuat sesuai kisah legenda, buku, manuskrip, dan tradisi kuno, didatangkan ke dunia nyata dari melalui ekspedisi etnografis.
THANKS YOU AGAN YANG TAMPAN DAN SISTA YANG CANTIK, SUDAH MENYEMPATKAN DIRI UNTUK MAMPIR KETHREAD ANCUR LEBUR DAN REBEK INI, MOHON MAAF ATAS KETIDAK NYAMANAN DITHREAD ANE