Kaskus

Entertainment

alvianRMDAvatar border
TS
alvianRMD
LUMPUHNYA PERAN MAHASISWA
emoticon-Maaf AganASSALAMUALAIKUMemoticon-Maaf Agan


LUMPUHNYA PERAN MAHASISWA


MOHON DI
emoticon-Rate 5 Star


ANE JUGA GA NOLAK
emoticon-Blue Guy Cendol (L) emoticon-Blue Guy Cendol (L)

LUMPUHNYA PERAN MAHASISWA
Ketidakadilan sosial di Indonesia selalu terus muncul, jika perbedaan antara si kaya dan si miskin, tertindas dan yang ditindas, koruptor di halalkan oleh kalangan birokrat, dan keadaan tersebut semakin kontras. Kecenderungannya tidak ada perubahan yang signifikan kearah yang positif ketika memasuki era reformasi, justru malah sebaliknya, proses demokrasi di era reformasi malah bergaya destruktif baik itu untuk aktivitas berbangsa dan bertanah air.
Dalam kondisi ini mahasiswa mau tidak mau dan harga mati harus mengawal demokrasi yang didambakan rakyat. Sepantasnyalah mahasiswa sebagai agen of change yang independen, sensitif sosial, dan selalu reaktif dalam penyeimbang kondisi sosial politik ekonomi di Indonesia. Karena kita adalah bagian dari rakyat Indonesia, subsidi dari rakyat dan bukan dari pemerintah, harus kita kembalikan lagi kepada rakyat. Ini adalah bukti pengabdian kita kepada rakyat, bukan hanya karena subsidi dari rakyat yang saya sebutkan tadi, akan tetapi karena mahasiswa mempunyai tanggungjawab moral intelektual dan posisi kelas yang ia miliki yakni kelas penghubung antara kelas atas dan bawah.
Terbukti pada perjalanan historis yang menjawab peran mahasiswa dalam mengawal aspirasi rakyat. Dari peran mahasiswa dalam mengawal kemerdekaan, turut serta dalam gerakan 65-66, hingga pada perjuangan reformasi 1998 yang bisa dibilang oleh kita (mahasiswa) sebagai kemenangan perjuangan mahasiswa dan gerakan independen lainnya.
Namun, ternyata pernyataan manis dan bersemangat oleh penulis diatas tidak sesuai dengan kondisi pergerakan mahasiswa saat ini. Miris sekali ketika melihat, mendengar, dan merasakan kondisi mahasiswa sekarang yang terlampau berpikiran hedon, hanya mementingkan nilai IP yang terkadang tanpa substansi yang menunjang, dan lebih parahnya lagi adalah pragmatism mahasiswa yang sudah mengkronis yang hanya memikirkan diri sendiri dengan disertai terkikisnya sensistif sosial yang seharusnya dibangun oleh peran mahasiswa.
Sangat berbeda ketika sebelum peristiwa 1998 dan pada saat peristiwa 1998. Pergerakan mahasiswa betul-betul tajam dalam memperjuangkan idealisasinya. Namun setelah peristiwa 1998, pergerakan mahasiswa perlahan mulai menurun kemudian mengkristal menjadi sesuatu yang pasif karena terlalu asyik meromantisasi kejayaan pergerakan mahasiswa tempo dulu. Mahasiswa justru hanya memikirkan bagaimana mereka hanya berkutat pada pemikiran KKN “ Kuliah Kerja Nikah” tanpa memperjuangkan gejala-gejala sosial dan politik yang menabrak kondisi sosial rakyat Indonesia.
Disisi lain organisasi-organisasi pergerakan mahasiswa yang bertebaran di nusantara hanya sebagai buih yang bertebaran di lautan tanpa bekas dan tanpa jejak. Ini bukan rahasia lagi bahwa organisasi pergerakan mahasiswa justru menjadi brain washing bagi pemikiran yang pragmatis pasif. Organisasi pergerakan mahasiswa tidak lebih hanya mengekor kegiatan aksi untuk urusan financial organ mereka, hanya memikirkan eksis atau tidak eksis keorganisasian mereka tanpa strategi dan visi misi yang jelas, dan tidak heran organ tersebut hanya mementingkan keeksisan kegiatan politik praktis busuk dikampus sehingga meruntuhkan moral mahasiswa generasi penerus bangsa yang oleh penulis sendiri dirasa sangat destruktif bagi pemikiran mahasiswa kedepannya.
Untuk itu kepada seluruh mahasiswa dan orang pergerakan mahasiswa seharusnya sadar akan peran kita sebagai agen of change. Karena kondisi Indonesia belum sesuai pada yang didambakan rakyat, tanpa kita, mahasiswa yang merupakan bagian dari rakyat yang tertindas, siapa lagi yang akan memperjuangkan aspirasi rakyat? Apakah birokrat yang sekarang identik dengan koruptor? Ataukah politikus yang hanya mementingkan maneuver politik busuk? Perjuangan mahasiwa adalah harga mati. Jangan biarkan pergerakan mahasiswa selalu tiarap dan pura-pura tidak tahu atau memang tidak tahu sama sekali. Tahunya hanya ke mall, kongkow, mengikuti tren model fashion sekarang. Saatnya kita mempertahankan peran kita sebagai mahasiswa yang selalu sensitif sosial dengan disertai transformasi pemikiran yang brilian.
Penekanan sikap kita sebagai mahasiswa yakni, pertama adalah sikap independensi mahasiswa, hal itu sangat dibutuhkan karena segala bentuk intervensi dari kepentingan lain sangatlah gampang menyusup dalam menghancurkan idealisme mahasiswa. Kedua, adalah tumbuhkan sikap idealisme kita, jangan tergerus oleh sikap pragmatis pasif yang menghilangkan kekreatifan pemikiran kita. Ketiga, bahwa mahasiswa selalu identik dengan kesensitifan pada gejala sosial; ketidakadilan sosial; dan menegakkan kebenaran. Keempat, jangan takut dan selalu berani menentukan sikap aksi kita kapanpun dan dimanapun situasi memaksa. Kelima, pertahankan dan tingkatkan peranan kita sebagai agen of change dan jangan terlalu beromantisasi pada kejayaan mahasiswa tempo dulu.

emoticon-I Love Indonesiaemoticon-I Love Indonesiaemoticon-I Love Indonesiaemoticon-I Love Indonesia
NB : TS BUKAN MENYARANKAN AGAN UTNUK DEMO SANA-SINI , CUMA BUAT AGAN YANG MAHASISWA KITA BERGERAK BARENG BUAT UBAH NEGARA TERCINTA INI BARENG-BARENG WALAUPUN DENGAN CARA YANG BERBEDA-BEDA.
KALO BUKAN KITA SIAPA LAGI?
emoticon-Shakehand2


SUMUR
Diubah oleh alvianRMD 02-05-2014 15:55
0
1.9K
17
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan