Benar Gak Orang Ini yang Selama Ini Jadi Meme Orang Kaya
TS
crmnls
Benar Gak Orang Ini yang Selama Ini Jadi Meme Orang Kaya
Masih ingat dengan meme ini gan? Meme orang kaya baru ini menampilkan sosok amin Rachmin. Cowok yang satu ini emang populer banget di dunia meme. Nah, kemaren pas lagi buka C***O*U, ane nemuin cowok yang mirip sama dia gan (menurut ane loh), coba aja cek dimari:
Spoiler for orangnya:
namanya Raden Satria. Agak putih? Wajar menurut ane, soalnya nih meme rame 2 tahun lalu, trus dia kaya, jadi wajar aja dia makin putih gan.
Quote:
Amin Rich Man adalah Orang kaya baru [OKB], dulunya ia fakir miskin melarat, tapi setelah dia menolong seorang kakek-kakek menyeberang jalan setelah sampai diseberang jalan kakek itu sekarat lalu meninggal, sebelum meninggal dia memberikan warisan kepada Amin yang gak habis dimakan tujuh turunan. Dulu tinggalnya di pinggir kali sekarang tinggal di rumah gedongan.
CIRI CIRI
Meme yang menunjukkan foto seorang lelaki berbadan bongsor yang sedang berdiri dengan gaya memeluk dada dengan wajah yang sengak, seakan-akan ia berkata “apa loe liat-liatin gue!” dengan memakai headset menunjukkan dia orang kaya dengan musik berkelas bukannya dangdut atau musik melayu tapi jazz dan rock. Kalimat yang sering menyertai gambarnya berfokus pada perilaku angkuh, congkak, tidak mau diusik dan kesombongan sepertinya sudah mengakar dalam dirinya. Amin Richman ini adalah meme 100% dari Indonesia.
CONTOH MEME
Contoh nyata dari Amin Rich Man adalah “Ke Warung Sebelah, Naik BMW” , sebenarnya jalan kaki juga bisa karena hanya 5 meter dari rumahnya, ia minta supir nganterin pake BMW keluaran terbaru. Atau "Beli Siomay, Bayarnya Pakai paypai" , bayangkan, hanya membeli sebuah siomay tetapi membayarnya dengan paypai, pakai uang 5 ribuan kan juga bisa, belum tentu si penjual siomay punya kredit paypai. Nah, orang seperti ini perwujudannya mulai banyak di Indonesia, orang kaya baru yang menunjukkan sikap individualis dan memperlebar kesenjangan sosial.