Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

kopibangalayAvatar border
TS
kopibangalay
KENAPA KOPI SERING DIMINUM DI PAGI HARI?


Beberapa orang mungkin bertanya-tanya kenapa kopi identik dengan minuman di pagi hari. Bukan tanpa alasan, meminum minuman ‘ajaib’ ini di pagi hari selain memberikan energi untuk menjalani hari, ternyata memiliki asal usul sejarah. Jauh sebelum era gelombang ketiga hadir, budaya minum kopi di pagi hari telah menjadi tradisi yang dilakukan oleh banyak peminum kopi di seluruh dunia. Lalu kenapa kita harus minum kopi di pagi hari? Berikut penjelasannya.

Minum Kopi Tentu Lebih Baik dari Minuman Beralkohol


Yes, drink coffee in the morning of course is better than drink alcohol. Pada awal dikenalkannya kopi sebagai minuman di pagi hari di Eropa, kopi berfungsi untuk menghilangkan sisa alkohol pada malam hari. Kafein membantu “menyingkirkan” sisa-sisa alkohol yang tertinggal selepas pesta panjang malam hari. Selain itu, kopi juga menggantikan fungsi alkohol yang sering dikonsumsi masyarakat Eropa bahkan pada saat sarapan. Bir dan minuman lainnya telah menjadi konsumsi di segala waktu bahkan di pagi hari.

Sebelum kopi hadir menjadi minuman di pagi hari, berbagai negara di Eropa memiliki kebiasaan mengonsumsi alkohol di pagi hari. Orang-orang Roma terbiasa sarapan roti dengan mencelupkannya ke dalam segelas wine. Pada 1890 para tentara Inggris membutuhkan rum dan teh untuk mengawali hari mereka dengan lebih semangat. Sedangkan di Jerman, tentu masyarakatnya membutuhkan bir bahkan pada saat sarapan.

Kedatangan kopi pada akhir 1700-an dan kemudian di awal 1800-an yang pada awalnya menjadi minuman para aristokrat menyebar menjadi minuman semua kalangan. Dan fenomena ini benar-benar mengubah hampir seluruh Eropa. Seperti dikutip dari Mark Pendergast dalam tulisannya Uncommon Grounds: The History of Coffee and How it Transformed the World, “minuman aristokrat telah menjadi “obat” yang diperlukan masyarakat luas”.

Kopi Membantu Berkembangnya Revolusi Industri

Selama Revolusi Industri, para pekerja tekstil sangat terbantu dengan mengonsumsi kopi. Para buruh bekerja sepanjang hari dengan jam kerja yang sangat panjang serta dibayar dengan upah yang sangat rendah. Untuk berhemat dari mengonsumsi makanan agar tenaga mereka tetap kuat, para pekerja mengonsumsi kopi. Kafein terbukti membantu para pekerja memberi energi untuk bekerja sepanjang hari. “Kopi menstimulasi dan hangat., hal tersebut memberi ilusi pada nutrisi,” tulis Pendergast.

Kopi Memberi Energi, Tapi Tak Memabukkan


Saat kita meneguk secangkir kopi pertama di pagi hari, kita merasakan “tendangan” semangat yang datangnya hanya dari minuman. Sudah bukan rahasia umum kalau peminum kopi biasanya lebih semangat, lebih bahagia dan lebih bertenaga. Dan semua itu takkan mereka dapatnya jika mereka melewatkan kopi paginya. Kopi memberi sesuatu yang membuat kita aktif. Tapi tentu berbeda efeknya dengan apa yang diberikan alkohol. Coffee gives us a buzz but doesn’t leave us drunk. Tentu kopi dan alkohol memberi efek berbeda ya?

Dan di pagi hari saat bangun tidur kita membutuhkan sesuatu untuk “menendang” kita melewati hari yang panjang. Di sini kopi mengambil perannya. Meski kini kopi sudah tidak menjadi minuman di pagi hari saja, tapi di setiap waktu, cobalah bangun lebih pagi dan seduh sendiri kopimu. Beberapa orang mengaku kalau menyeduh kopi sendiri di pagi hari dan menikmatinya tanpa terburu-buru maka itu akan menjadi awal hari yang baik dan berakhir menyenangkan. Kamu juga suka menikmati kopi di pagi hari tidak? Kasih alasannya di kolom komentar ya. Terima kasih.
tata604
tata604 memberi reputasi
1
779
0
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan