[KOMBAT] SURAT untuk seseorang yang sedang tidur
![[KOMBAT] SURAT untuk seseorang yang sedang tidur](https://s.kaskus.id/images/2015/10/16/8275898_20151016033536.jpg)
------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------
Untukmu suamiku
Quote:
jakarta, 18 oktober 2015
To
dickysierra
Biarpun saat ini kamu ada disampingku, tidak ada salahnya kan aku buat surat sederhana ini ke kamu.
Aku ingin menyampaikan sesuatu !
aku dan igna membutuhkan kamu, aku yakin kamu tau itu.
Aku juga mau menjadi wanita yang kamu butuhkan tidak untuk hari ini saja, esok dan selamanya, itu sangat perlu buatku.
4 hari yang lalu kamu menggengam tanganku selama 18 jam, aku menghitungnya karna tanganku terasa sakit sekali setelahnya.
Tapi aku tidak marah apalagi menyesal ke kamu walau sampai sekarang sakitnya masih berasa, hehehe.
Saat aku buat surat ini sesekali aku lihat wajahmu yang sedang tidur, dalam hatiku "ini wajahmu saat diam, biasanya kamu penuh canda sama igna."
Tapi sekarang hanya wajah kaku dan pucat yang aku lihat saat ini.
Berjuang lah suamiku, bangunlah, igna menunggu dirumah.
Aku percaya tuhan bersamamu dan ikut menjagamu, lawan rasa sakit yang kamu rasakan yah sayang dan jangan pernah menyerah.
Doaku, doa dari keluargaku, doa dari keluargamu, tidak akan pernah putus buatmu.
Cepat Bangun yah sayang agar aku bisa menunjukan surat ini, atau kau bisa cari sendiri surat ini di lounge kaskus, hihihi.
Salam, aku yang akan selalu ada.
Sekian surat sederhana ane
Biarpun ga memenuhi sarat yang penting ini namanya surat.
