Quote:
http://www.bbc.com/news/world-asia-34472085
Presiden Indonesia telah meminta bantuan internasional untuk memadamkan kebakaran hutan yg telah menutup wilayah dengan asap.
Setelah menolak bantuan dari Singapur, Presiden Jokowi mengatakan sekarang ia telah menerima.
Dia juga mengatakan meninginkan bantuan dari Rusia, Malaysia, dan Jepang.
KEbakaran hutan terjadi akibat praktek tebas dan bakar tahunan yang dilakukan perusahaan untuk menanam kelapa sawit dan tanaman untuk kertas.
Kebakaran terjadi di Sumtra dan Kalimantan, baik di atas maupun di bawah lapisan tanah.
Asap yang ditimbulkan telah menaikkan level polusi udara ke berbahaya, bahkan mematikan di beberapa wilayah di Indonesia, Singapura, Malaysia dan Thailand Selatan.
Di beberapa hari terburuk sekolah terpaksa diliburkan.
Di pernyataan di web kabinet, Jokowi menyatakan telah menerima bantuan dari Singapura.
"Kita membutuhkan pesawat yg bisa mengangkut 12-15 ton air dibanding 2-3 ton y gkita punya sekarang" katanya,.
Menlu Singapur Vivian Balakhrisnan menagatakan hari Rabu bahwa negaranya menwarkan perlengkapan militer, personel, foto satelit, dan koordinat titik panas.
Ia juga meminta nama2 perusahaan yg dicurigai terlibat dan akan dikenai hukuman Singapura. Indonesia sebelumnya menunjukkan bahwa ebberapa perusahaan2 yang terlibat memiliki pemegang saham Singapur dan Malaysia.
Sementara itu otoritas Islam Malaysia sudah meminta para muslim untuk menggelar doa bersama agar asap segera hilang.