Quote:
TRIBUNNEWS.COM, PALEMBANG - Karena takut terjadi hal yang tidak diinginkan, Andri alias Unyil (38), warga kawasan Jakabaring, Kelurahan 15 Ulu, Kecamatan SU I Palembang ini, terpaksa harus diserahkan pihak keluarganya ke Polresta Palembang.
Ini lantaran Unyil nekat melakukan penganiayaan terhadap korban Adi Pranoto (27), seorang prajurit anggota TNI yang tercatat sebagai warga Perumahan Amin Mulya, Kelurahan 15 Ulu, Kecamatan SU I, Palembang, hingga menyebabkan korban mengalami luka tusuk dan harus menjalani perawatan di rumah sakit akibat kejadian tersebut.
Ketika diamankan ke Polresta Palembang, Unyil mengaku kejadian itu dipicu kekesalannya terhadap korban yang sering mengejek kekurangan fisiknya.
"Dia itu selalu mengejek saya Pak dengan kata-kata bongkok. Ya saya tidak terima pak. Oleh karena itulah saya aniaya dia," ungkapnya di Polresta di Polresta Palembang, Kamis (8/10/2015).
Unyil juga mengatakan, saat itu sempat terjadi cekcok mulut antara dirinya dan korban hingga Unyil pun naik pitam dan menganiaya korban.
Kasat Reskrim Polresta Palembang, Kompol Maruly Pardede membenarkan pihaknya telah mengamankan pelaku Unyil.
"Kemarin tersangka ditemani pihak keluarganya datang untuk menyerahkan diri. Tersangka ini sudah kita amankan dan akan kita proses sesuai undang-undang," ungkap Maruly.
sumur
selain bongkok,dari jaman dulu unyil pun gak pernah tumbuh dewasa sampai sekarang