Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

sundarifebrianiAvatar border
TS
sundarifebriani
Layar Sony Xperia Z5 Premium Ternyata Tak Sepenuhnya Resolusi 4K
Gan,Sebuah pernyataan mengejutkan disampaikan oleh Sony Mobile. Perusahaan ini mengakui tidak benar-benar menghadirkan resolusi Ultra HD atau 4K secara menyeluruh pada ponsel premium seri terbarunya.

Kabar ini datang langsung atas konfirmasi dari pihak perusahaan yang disampaikan dalam keterangan resminya ke sejumlah media asing. Dalam klarifikasi yang dilansir Slashgear, Rabu (16/9/2015), diungkapkan bahwa perusahaan menyatakan layar Sony Xperia Z5 Premium yang berteknologi 4K dengan resolusi tinggi 3.840 x 2.160 piksel tersebut sudah sesuai standar SID. Semua konten file multimedia baik untuk gambar atau video bisa dinikmati pada resolusi tinggi Ultra HD tersebut, namun untuk konten lain hanya pada resolusi Full HD 1080p.

Layar Sony Xperia Z5 Premium Ternyata Tak Sepenuhnya Resolusi 4K
SUMBER

Keterangan ini juga sekaligus menyampaikan bahwa resolusi yang turun tersebut, untuk memberikan optimalisasi pada baterai. Dengan penurunan resolusi tinggi dari 4K ke Full HD 1080p, memungkinkan stamina baterai ponsel bisa terjaga dengan baik.

Kabar ini memicu banyak pertanyaan dari pengguna yang mana seharusnya Sony sebelum menghadirkan klaim 4K tersebut, sebaiknya menyiapkan segalanya. Penggunaan baterai harusnya menjadi hal yang diperhitungkan, jika pada piranti ini paling berpengaruh besar saat mennikmati konten maupun menjalankan file multimedia pada resolusi 4K.

Untuk diketahui, Sony Xperia Z5 Premium adalah produk andalan utama baru dari Sony yang dihadirkan bersamaan dengan dua seri lainnya, Xperia Z5 dan Xperia Z5 Compact. Dalam rilis perdananya, perusahaan mengklaim ahwa Sony Xperia Z5 Premium hadir dengan layar IPS 4K Triluminos.

Sedangkan untuk spesifikasi Sony Xperia Z5 Premium hadir dengan sistem operasi 5.1 Lollipop serta ditenagai chipset Snapdragon 810, dan memori RAM 3GB. Memori internalnya 32GB dan bisa didongkrak hingga 200GB via slot microSD.

hmmm harusnya dr awal sudah di persiapkan ya gan, jadi tidak perlu ada klarifikasi lagi ... emoticon-Cape d...
0
7.6K
37
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan