Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

rantymariaAvatar border
TS
rantymaria
Ajaib dan Kreatif! Motor Kharisma Disulap Jadi Mobil
Ajaib dan Kreatif! Motor Kharisma Disulap Jadi Mobil

YOGYAKARTA - Ini garapan anak bangsa yang cocok untuk memperingati HUT Kemerdekaan Indonesia yang ke-70. Honda Karisma jadi mobil karya mahasiswa Fakultas Teknik Mesin Universitas Islam Indonesia (UII) Yogyakarta. Kali ini enam orang mahasiswanya, yaitu; Fani G, ST, Devy Rusadi, Dolly Syaputra, Agung Kurnia, Jaka Maulana dan Qalbin.
Honda Karisma jadi mobil karya baru buat tugas akhir mereka. Proyek tugas akhirnya adalah merancang kendaraan buat orang-orang cacat kaki atau difable.
Honda Karisma jadi mobil diberi nama Difable Friendy Vhicle (DFV) tersebut dikerjakan selama enam bulan, berbasis Honda Karisma jebolan 2006. Project juga dibimbing Dr. Risdiyono, ST., M. Eng, selaku dosen teknik UII Yogyakarta. Pengerjaannya langsung di laboratorium kampus Teknik Mesin UII di Jl. Kaliurang, KM.14, Yogyakarta.
Yuk, kita tengok hasil karya mereka!
SOKBREKER
Pada kaki-kaki DFV ini, dirancang menganut lima buah sok. Sok Honda Karisma jadi mobil empat ditaruh di depan, terdiri dari dua sok di sisi kanan dan dua lagi di kiri. Satu sok lagi buat meredam ayunan belakang. Dengan kata lain, mmengadopsi sistem monosok. Sok belakang tersebut memanfaatkan monosok milik Yamaha Jupiter MX. Sedangkan depannya pakai produk YSS yang dikustom ulang. Pemasangan keempat sok depan tersebut, persis seperti pemasangan sok pada gokart. Sistem kerjanya pun sama.
FRAME
Karena bentuk Honda Karisma jadi mobil adalah kendaraan roda tiga yang berkanopi, sudah pasti seluruh frame dirancang sendiri oleh keenam mahasiswa tersebut. Pengerjaanya dilakukan secara bertahap di laboratorium kampus Teknik Mesin UII. "Khusus frame, kami sangat berhati-hati dalam pembuatanya. Sebab unsur kekuatan dan keamanan sangat diutamakan. Karena, motor ini didesain untuk bisa mengangkut dua orang dewasa dan seorang anak. Jadi, framenya harus kuat," terang Fani.
BODY
Seluruh bodi motor DFV ini dibikin handmade pakai bahan pelat galavanis setebal 0,5 mm. Kemduian dilapis dempul buat finishing. Rancangan bodinya dibikin bak mini car, namun sedikit lebih kecil. "Bodinya kami desain berkanopi agar penumpangnya terlindungi saat hujan maupun panas terik. Ibarat kayak mobil. Buat masuk penumpangnya, kami bikinkan pintu di kiri dan kanan layaknya mobil," tambah Fani.

Ajaib dan Kreatif! Motor Kharisma Disulap Jadi Mobil


SETANG & REM
Untuk mengemudikan motor ini tidaklah sulit. Sebab kemudinya masih menggunakan setang seperti di motor. Hanya saja, bedanya ada di bagian persnelingnya yang telah mereka rancang jadi sistem tuas seperti di mobil. Tujuannya, agar pengendara lebih mudah dalam mengoperasikanya. Bahkan, tuas remnya pun dibikin model injak kayak mobil. "Kemudinya memang masih belum sempurna. Nantinya akan kami sempurnakan lagi," sela Dolly Syahputra sambil menerangkan.
LAMPU
Karena memang dirancang buat aktivitas harian kaum difabel, peranti safety seperti lampu depan dan belakang ikut dipasang. Komponen lampunya memanfakan milik Suzuki Skydrive.
http://lampung.tribunnews.com/2015/0...lap-jadi-mobil
0
9.1K
27
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan