Quote:
Kebijakan baru mengenai pendidikan eSport kabarnya akan mulai diimplementasikan di negara Swedia. Dilansir dari The Daily Dot, saat ini beberapa sekolah menengah keatas di kota Stockholm telah mulai memperkenalkan ekstrakulikuler eSport kepada para siswanya. Game yang ditawarkan di program ini antara lain adalah Counter Strike: Global Offensive, DOTA 2 dan League of Legends. Selain mengajarkan cara bermain game, para pengajar juga akan memperkenalkan para siswa dengan pola makan yang sehat.
Pengenalan eSport kepada siswa sekolah sebenarnya merupakan salah satu cara untuk mensosialisasikan bahwa game tidak hanya untuk dimainkan saja namun juga bisa menjadi profesi. Mengingat Swedia adalah negara yang menelurkan tim-tim eSport terbaik dunia seperti Ninja in Pyjamas (CS:GO) dan Alliance (DOTA 2), wajar saja apabila pemerintah Swedia mulai memupuk bakat eSport sejak muda.
Bukan hanya Swedia saja, beberapa Universitas di Amerika Serikat serta Tiongkok dikabarkan juga telah memiliki program eSport bagi siswanya. Pertanyaanya sekarang adalah kapan Indonesia akan mulai memupuk bakat eSport seperti yang sudah dilakukan oleh negara-negara diatas?
SUMBER GAN!