Quote:
Jet Tempur Typhoon Akan Dirakit di Bandung
Zulfi Suhendra - detikfinance
Kamis, 06/08/2015 19:00 WIB
Jakarta -Eurofighter menawari pesawat jet tempur Typhoon kepada militer Indonesia. Dalam tawaran itu, Produsen asal Eropa akan memberikan program alih teknologi alias transfer of technology dengan syarat Tentara Nasional Indonesia (TNI) bersedia memakai pesawat tempur produksi mereka.
Dalam program alih teknologi, jet tempur buatan 4 negara Eropa itu akan dirakit pada fasilitas PT Dirgantara Indonesia (Persero) di Bandung, Jawa Barat.
"Ini adalah tawaran menarik dan bisa membuat industri pesawat di Indonesia naik ke level yang lebih tinggi," tutur Head of Industrial Offset Eurofighter, Martin Elbourne kala berbincang di Hotel Grand Hyatt, Kamis (6/8/2015).
Selain tawaran transfer teknologi, Eurofighter menyebut keunggulan produk jet tempur buatannya. Typhoon memiliki daya jelajah yang lebih tinggi daripada jet tempur sejenis di kelasnya.
"Dari sisi operasionalnya, Eurofighter bisa menjangkau jarak yang lebih tinggi, lebih cepat, dan membawa lebih banyak senjata dari jet tempur lainnya. Dia bisa beegerak lebih tinggi, cepat, bermanuver lebih cepat karena punya dua mesin. Itu kuncinya," sebutnya.
Tanpa menyebut nilainya, Elbourne juga mengatakan, pesawat yang dibuatnya ini juga lebih hemat bahan bakar dibanding kompetitornya seperti pesawat F-16, SU-35, hingga Rafale.
"Kita lebih hemat bahan bakar, dan lebih efisien," ungkapnya.
Terkait dengan harga, Elbourne masih merahasiakannya. Tapi dia memastikan, harga dari Eurofighter Typhoon akan kompetitif dibanding pesawat kompetitornya. Dia juga menawarkan garansi selama 30 tahun tanpa biaya perawatan.
"Kalau anda budget, yang pertama menawarkan 10 pesawat, yang lainnya tawarkan 6 pesawat. Pasti pilih yang 10 pesawat. Tapi kalau yang 10 pesawat itu dalam 5 atau 10 tahun harus ada yang diganti komponennya bagaimana? Kita menawarkan whole cycle cost (biaya siklus seluruhnya), dalam 30 tahun," katanya.
(zul/feb)
http://finance.detik.com/read/2015/0...kit-di-bandung
promosinya kian gencar... akankah? ............................
