- Beranda
- Komunitas
- Entertainment
- The Lounge
Nih, Cara Melewati ‘Polisi Tidur’ yang Aman dan Nyaman


TS
tokomapan
Nih, Cara Melewati ‘Polisi Tidur’ yang Aman dan Nyaman

Quote:

Terkait cara paling nyaman membawa motor matic, juga nggak bisa lepas dari berbagai rintangan di jalan raya nih matickers. Entah itu lobang, polisi tidur, atau pun jalanan yang konturnya bergelombang.
Nah, untuk marka jalan yang biasa dikenal dengan ‘polisi tidur’, memang awalnya diperuntukkan untuk meredam laju kendaraan. Biasanya polisi tidur terdapat di aea yang lalu lintas pejalan kakinya ramai atau ada beberapa sarana umum, seperti sekolah, rumah sakit, puskesmas, masjid, dll.
Namun kini, seiring makin banyaknya anak alay yang ugal-ugalan, maka makin banyak juga polisi tidur yang dipasang di jalan raya. Efeknya semakin banyak polisi tidur yang bertebaran, semakin matickers kudu waspada, terlebih di daerah yang gelap ketika malam hari.
Selain itu, efeknya bagi motor, suspensi pun akan bekerja ekstra keras. Nah, untuk yang satu ini, ada trik bagaimana matickers mengandalikan motor yang nyaman dan ama walau banyak ditemui polisi tidur di jalan.
Ini dia caranya mengendalikan agar motor nyaman dan stabil saat menemui banyaknya polisi tidur :
Quote:
1. Jangan rem mendadak

Jangan lakukan rem mendadak, karena efek ini akan berakibat fatal, motor bisa oleh bahkan jatuh. Apabila matickers kaget dengan adanya polisi tidur di tempat yang remang cahaya, mending langsung lindas aja, tapi jangan juga tarik gas, karena akan membuat motor terpental.
Quote:
2. Tehnik diagonal / miring

Apabila motor matickers dalam kondisi yang low/pendek, pastinya polisi tidur merupakan masalah yang nggak sepele. Ada tehniknya nih matickers, yakni dengan melakukan trik diagonal atau melindas polisi tidur dengan menyamping. Sebelum melakukan tehnik ini, ada baiknya matickers melihat kondisi sekitar.
Quote:
3. Jangan gunakan lampu jauh

Apabila matickers memasuki area yang banyak polisi tidurnya pada malam hari, maka ada baiknya gunakan lampu dekat untuk dapat melihat lebih fokus kondisi jalan dan polisi tidur.
Quote:
4. Jaga jarak

Apabila dalam kondisi konvoi atau touring, sebaiknya matickers menjaga jarak antara kendaraan di depan dengan motor matickers. Kondisi ini penting untuk menjaga jarak pandang matickers.

Ternyata ada juga nih yang bete dengan polisi tidur…

Oke deh ara juragan, semoga bergunaa yah tipsnya

Sumber

0
27.7K
Kutip
139
Balasan


Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan