- Beranda
- Komunitas
- KASKUS Ramadan
SERBA-SERBI UANG LEBARAN


TS
meirnpyon
SERBA-SERBI UANG LEBARAN
Quote:
Pendahuluan

Hari Raya Idul Fitri rasanya kurang lengkap tanpa kehadiran uang lebaran. Entah dimulai sejak kapan namun yang pasti uang lebaran menjadi salah satu atribut Hari Raya umat Muslim. Uang Lebaran dikenal juga dengan istilah ‘amplop’ atau ‘salam tempel’. Kapan terakhir kali agan nerima uang lebaran?
Nah TS mau membahas serba-serbi uang lebaran nih. Yuk kita simak bersama


Hari Raya Idul Fitri rasanya kurang lengkap tanpa kehadiran uang lebaran. Entah dimulai sejak kapan namun yang pasti uang lebaran menjadi salah satu atribut Hari Raya umat Muslim. Uang Lebaran dikenal juga dengan istilah ‘amplop’ atau ‘salam tempel’. Kapan terakhir kali agan nerima uang lebaran?



Spoiler for norepost:

Spoiler for Uang Lebaran:
Quote:
Ciri khas

Ciri khas uang lebaran adalah kondisi kertas yang masih baru, mulus, bahkan nomor serinya berurut. Kenapa demikian? Biasanya menjelang Lebaran orang-orang menyempatkan diri menukar uang menjadi pecahan yang lebih kecil dengan uang baru yang belum digunakan. Jangan khawatir sebab banyak pelaku jasa tukar uang di sepanjang jalan yang menyediakan uang baru dalam berbagai pecahan


Selain kondisi yang masih bagus, amplop juga menjadi hal yang sulit dipisahkan dari uang lebaran. Amplop kecil warna-warni dengan gambar tokoh-tokoh kartun atau suasana Lebaran pun menjadi mudah ditemukan saat Ramadhan. Menurut pengamatan TS, yang lagi trend di amplop Lebaran itu si Masha dan beruangnya. Upin Ipin juga masih bertahan kok disusul kehadiran Boboi Boy dan Putri Sofia. Tapi mau sebagus apapun amplop, yang penting isinya

Quote:
Jumlah

Jumlah yang diberikan beragam, terserah yang memberi. Pecahan Rupiah yang ada mulai dari Rp2000,- hingga Rp100.000.-. Semakin dekat kekerabatan, biasanya jumlah yang diberikan semakin besar. Semakin banyak saudara, semakin banyak pula ‘pundi-pundi’ penghasilan penerima uang lebaran

Jumlah yang diberikan beragam, terserah yang memberi. Pecahan Rupiah yang ada mulai dari Rp2000,- hingga Rp100.000.-. Semakin dekat kekerabatan, biasanya jumlah yang diberikan semakin besar. Semakin banyak saudara, semakin banyak pula ‘pundi-pundi’ penghasilan penerima uang lebaran

Quote:
‘Para Dermawan’
Siapakah para dermawan yang berbaik hati bagi-bagi rezeki uang lebaran ini? *jengjengjeng* Biasanya sih kerabat yang lebih tua, terutama mereka yang sudah memiliki penghasilan sendiri alias bekerja. Bisa orang tua, abang, kakak, kakek, nenek, om, tante, pakde, bude. Nggak Cuma kerabat, kadang tetangga atau teman orangtua pun ikutan ngasih. Nah disini bedanya dengan angpao Imlek. Kalau tradisi Imlek, si pemberi adalah orang-orang yang sudah menikah. (kata temen ane yang ngerayain Imlek, CMIIW). Btw apakah agan sudah menyiapkan uang lebaran untuk para keponakan?
Siapakah para dermawan yang berbaik hati bagi-bagi rezeki uang lebaran ini? *jengjengjeng* Biasanya sih kerabat yang lebih tua, terutama mereka yang sudah memiliki penghasilan sendiri alias bekerja. Bisa orang tua, abang, kakak, kakek, nenek, om, tante, pakde, bude. Nggak Cuma kerabat, kadang tetangga atau teman orangtua pun ikutan ngasih. Nah disini bedanya dengan angpao Imlek. Kalau tradisi Imlek, si pemberi adalah orang-orang yang sudah menikah. (kata temen ane yang ngerayain Imlek, CMIIW). Btw apakah agan sudah menyiapkan uang lebaran untuk para keponakan?

Quote:
Yang Berhak Menerima

Penerima uang lebaran TS bagi menjadi tiga golongan yaitu:
Bayi-Balita-TK (0-5 tahun)
Golongan ini biasanya belom ngerti perihal uang lebaran. Jadi ujung-ujungnya uang yang dikasih bakal dikasih ke orangtuanya
Alesannya sih: “Sini mama yang simpen, nanti uangnya ilang”. Wkwk. Ada kalanya uang yang lembarannya banyak terlihat lebih menarik dibanding uang selembar yang pecahannya lebih gede
Anak SD-SMP (6-15 tahun)
Nah golongan ini bisa dibilang ‘hunter’-nya uang lebaran. Masa ini adalah masa semangat-semangatnya ngumpulin uang lebaran soalnya udah mulai ngerti dan bahkan punya list barang yang mau dibeli
Sepupu-sepupu ane getol banget ngiterin komplek datengin rumah tetangga. Di masa ini pun udah paham banget pecahan uang
Golongan ini juga kadang menjadikan uang lebaran sebagai topic pembicaraan waktu masuk sekolah usai liburan alias pamer (hayo ngaku)
SMA-Kuliah (16-20 tahun)
Memasuki fase dimana uang lebaran mulai surut karena dianggap udah tua -__- . Tapi beberapa daerah yang justru kebalikannya, yakni anak yang jenjang usia/pendidikannya paling tinggi justru uang Lebarannya tinggi juga (kata temen ane yang orang Padang, cmiiw ya). Jadi pada masa ini kemungkinannya cuma dua, antara seret banget atau malah masa kejayaan
yaa soalnya kalaupun ada yang ngasih pecahannya bisa dibilang kalo nggak si biru ya si merah haha
Penerima uang lebaran TS bagi menjadi tiga golongan yaitu:
Bayi-Balita-TK (0-5 tahun)
Golongan ini biasanya belom ngerti perihal uang lebaran. Jadi ujung-ujungnya uang yang dikasih bakal dikasih ke orangtuanya

Anak SD-SMP (6-15 tahun)
Nah golongan ini bisa dibilang ‘hunter’-nya uang lebaran. Masa ini adalah masa semangat-semangatnya ngumpulin uang lebaran soalnya udah mulai ngerti dan bahkan punya list barang yang mau dibeli


SMA-Kuliah (16-20 tahun)
Memasuki fase dimana uang lebaran mulai surut karena dianggap udah tua -__- . Tapi beberapa daerah yang justru kebalikannya, yakni anak yang jenjang usia/pendidikannya paling tinggi justru uang Lebarannya tinggi juga (kata temen ane yang orang Padang, cmiiw ya). Jadi pada masa ini kemungkinannya cuma dua, antara seret banget atau malah masa kejayaan

Quote:
Usai Lebaran

Nahhh uang lebaran udah terkumpul! Terus ngapain? Biasanya anak-anak udah punya rencana untuk apa uang lebaran yang mereka terima. Kalau dulu anak-anak kebanyakan untuk beli mainan, Yang cowok pengen Playstation, yang cewek palingan Barbie
zaman sekarang buat beli handphone atau tablet
Agan-agan inget nggak waktu itu uang lebarannya buat apa?
Adapula yang uangnya ditabung. Terus jangan heran juga kalau habis lebaran banyak orang yang bertransaksi dengan uang yang masih mulus ya, bahkan ongkos kendaraan umum

Nahhh uang lebaran udah terkumpul! Terus ngapain? Biasanya anak-anak udah punya rencana untuk apa uang lebaran yang mereka terima. Kalau dulu anak-anak kebanyakan untuk beli mainan, Yang cowok pengen Playstation, yang cewek palingan Barbie


Adapula yang uangnya ditabung. Terus jangan heran juga kalau habis lebaran banyak orang yang bertransaksi dengan uang yang masih mulus ya, bahkan ongkos kendaraan umum

Quote:
Penutup
Sekian thread dari ane. Thread ini murni hasil pikiran ane dengan bantuan google sebagai penyedia gambar ilustrasi. Thread ini bukan semata-mata ngurusin uang ajasih, TS menganggap kebiasaan ini unik makanya TS angkat ke sebuah thread. Semoga ibadah kita semua di bulan Ramadhan lancar sampai akhir dan diberi kesempatan untuk bertemu Ramadhan selanjutnya yaa Amiin.
Sebagai pengganti uang lebaran, TS minta rate 5 sama
ajadeh buat buka puasa

Kalau merasa trit ini menarik silahkan Rekomendasi Hot Thread-nya yaa hehe>>>Form Rekomendasi HT
Sekian thread dari ane. Thread ini murni hasil pikiran ane dengan bantuan google sebagai penyedia gambar ilustrasi. Thread ini bukan semata-mata ngurusin uang ajasih, TS menganggap kebiasaan ini unik makanya TS angkat ke sebuah thread. Semoga ibadah kita semua di bulan Ramadhan lancar sampai akhir dan diberi kesempatan untuk bertemu Ramadhan selanjutnya yaa Amiin.
Sebagai pengganti uang lebaran, TS minta rate 5 sama




Kalau merasa trit ini menarik silahkan Rekomendasi Hot Thread-nya yaa hehe>>>Form Rekomendasi HT
Diubah oleh meirnpyon 09-07-2015 14:54
0
4.6K
Kutip
49
Balasan


Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan