Kaskus

Entertainment

monkcombo1Avatar border
TS
monkcombo1
Bocoran Foto Iphone 6s dan Info
Hi Guys,

Beberapa bulan lagi, Apple Inc akan membeberkan generasi ponsel Iphone selanjutnya. Tapi beberapa foto "colongan" ini akan memberikan kita gambaran bagaimana bentuknya emoticon-Bingung (S)

Adalah Mark Gurman dari 9to5Mac yang mem-publish foto-foto yang dilaporkan merupakan metal casing dari Iphone 6S dari berbagai arah. sekilas bagian luar mirip dengan Iphone 6 dan 6 Plus. Beginilah penampakan bagian belakangnya
Spoiler for Iphone 6s Back:

Perubahan besar menurut Gurman adalah di bagian dalam. Titik tumpu di bagian dalam, dimana Apple menanamkan semacam CPU dari Iphone 6S, berbeda dari model yang beredar saat ini (Iphone 6 dan 6 Plus)
Spoiler for Iphone 6s Internal Comparation:

Dan sepertinya Iphone 6S tidak menyematkan fitur dual-lens seperti yang sudah diperkirakan sebelumnya pada saat Apple Inc mengakuisisi Linx. Foto-foto Gurman ini menunjukkan letak kamera sama dengan Iphone 6 dan 6 Plus.
Spoiler for Iphone 6s Back Camera:

Berikut adalah penampakan bagian bezel bawah Iphone 6S, dimana penempatan Speaker dan Port lainnya sama dengan model sebelumnya.
Spoiler for Iphone 6s Back Camera:

Melalui gambaran ini, paling tidak kita bisa tahu sebelumnya tentang apa yang akan disuguhkan Apple Bulan September 2015 ini, dimana pada Bulan ini Apple biasa memperkenalkan produk baru dari Iphone. Fitur terbesar yang sangat diantisipasi adalah penambahan layar Force Touch, dimana Iphone kamu dapat memperkirakan besarnya tekanan pada layar yang dapat membedakan dari sentuhan(tapping) atau usapan(swiping), seperti pada Apple Watch.

Berita ini sangat direkomendasikan mengingat Gurman telah memiliki sejarah panjang tentang berita dan informasi dari produk Apple yang akan di-release. Baru-baru ini dia membeberkan secara detail tentang fitur Apple Music dan iOS 9, sebelumnya dia juga membeberkan informasi yang valid tentang Iphone 6

Sumber: business insider dot com


so how do you think guys? Apple-heads siap2 ganti Iphone nih emoticon-Hammer (S)

Diubah oleh monkcombo1 02-07-2015 10:59
0
3.5K
18
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan