- Beranda
- Komunitas
- Entertainment
- The Lounge
Cara Membersihkan dan Mensterilkan Botol Susu Bayi


TS
likasatu
Cara Membersihkan dan Mensterilkan Botol Susu Bayi

Pemilihan botol susu bagi bayi dan balita haruslah dilakukan dengan tepat. Tujuannya adalah agar mereka tetap sehat dan terhindar dari penyakit, mengingat daya imun atau kekebalannya masih sangat rentan. Pilihlah botol bayi beserta empengnya sesuai dengan usia bayi, untuk memudahkan adaptasi yang dilakukan oleh mulut bayi. Botol susu yang beredar di pasaaran ada yang berbahan dasar plastik dan juga kaca. Jika Anda memilih botol plastik, pilihlah jenis plastik yang sesuai untuk botol susu bayi seperti polypropylene atau polyethylene yang diketahui tidak melarutkan karsinogen, zat penyebab kanker. Dan untuk mengetahuinya, Anda tinggal melihat lambang #2, #4 dan #5 yang berada di bagian bawah botol.
Tahap selanjutnya agar botol susu tetap terjaga kebersihan dan higienis, berikut adalah beberapa langkah yang harus diperhatikan dalam membersihkan botol susu :
Menggunakan sabun cair
Ketika mencuci botol gunakanlah sabun khusus pencuci botol dan peralatan makan bayi. Jangan menggunakan sabun colek dan deterjen karena kedua pembersih ini mengandung zat yang berbahaya bagi kesehatan bayi. Selain itu jangan gunakan sikat botol yang tajam ketika mencuci botol, dikhawtirkan akan melukai permukaan botol.
Mencuci dengan air mengalir
Setelah botol dicuci dengan pembersih khusus, kemudian dibilas atau dibersihkan dengan air yang mengalir. Tujuannya agar tidak ada kotoran yang masih menempel karena sudah terbawa oleh aliran air. Membilas dengan menggunakan air yang mengalir ini jauh lebih baik dari pada air yang menampung.

Sterilisasi
Cara ini sangatlah penting dilakukan untuk membuat botol susu terbebas dari kuman dan bakteri, asalkan dilakukan dengan cara yang benar. Berikut adalah beberapa cara yang dapat Anda lakukan untuk mensterilkan botol susu :
Metode perebusan. Dalam metode ini, harus dipastikan terlebih dahulu bahwa botol plastik yang digunakan termasuk dalam kategori aman. Jika tidak, dikhawatirkan botol saat direbus akan melepaskan residu senyawa kimia yang berbahaya bagi kesehatan tubuh. Metode perebusan dapat dilakukan dengan menggunakan panci lengkap dengan penutupnya. Isi panci dengan air secukupnya yaitu ketika botol susu bayi sudah tenggelam di dalam panci tersebut. Pastikan tidak ada gelembung udara yang terperangkap di dalam botol dan dot, kemudian tutup panci dan didihkan kurang lebih 10 menit.
Metode microwave. Keuntungan memilih metode microwave adalah waktu mensterilkan yang relatif lebih singkat yakni 90 detik dan tidak meninggalkan bau serta rasa akibat proses sterilisasi. Yang perlu diperhatikan adalah jangan menutup botol susu selama melakukan sterelisasi microwave karena tekanan dapat terjadi di dalamnya. Dan berhati-hatilah saat melepas tutup microwave pada saat sterilisasi uap karena masih menyimpan panas.
Metode air dingin. Untuk melakukan metode air dingin diperlukan peralatan sterilisasi khusus untuk sterilisasi air dingin atau yang lebih sederhana dengan menggunakan wadah plastik yang tertutup. Yang perlu diperhatikan wadah ini harus dalam kondisi bersih dan tidak ada gelembung udara yang tersisa di botol dan menjaga semuanya terendam selama minimal 30 menit untuk mensterilkan secara optimal.

Mengeringkan botol secara alami
Setelah melalui tahap di atas, kini saatnya untuk mengeringkan botol susu. Mendiamkan botol hingga kering dengan sendirinya merupakan cara yang paling baik dan alami. Jika Anda hendak menggunakan botol dengan segera dan masih dalam keadaan basah, dapat menggunakan kain ataupun tisu yang bersih, steril dan tidak berbahaya bagi kesehatan.
Informasi ini sangat sederhana namun juga sangat penting. Ada baiknya selalu dilakukan demi menjaga kesehatan buah hati kita.
0
5.4K
11


Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan