Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

benkzlowlietAvatar border
TS
benkzlowliet
Pelayanan SONY SERVICE CENTER INDONESIA BURUK SEKALI
Pada tgl 10 april 2015 , saya membeli ponsel Sony xperia Z3 di BEC(BANDUNG ELECTRONIC CENTER) ,Setelah kurang lebih berjalan 2 bulan tepatnya pada tanggal 24 mei 2015 saya ingin membuktikan bahwa SONY xperia Z3 yang mempunyai fitur WATERPROOF(ANTI AIR) ini untuk menenggelamkan Ponsel ini kedalam air sedalam kurang lebih 10 cm.kurang dari 1 menit saya masukan air ,lalu saya angkat dan ALHASIL ponsel ini MATI TOTAL.
Ke esokan harinya tgl 25 mei 2015,saya membawa ponsel ini ke Sony Service Centre(SSC) yang berada di jl.Naripan No.109 Bandung ,untuk melakukan claim perbaikan,setelah di periksa pihak sony,Pihak sony mengatakan ponsel saya hanya bisa di perbaiki oleh Sony service pusat yang berada di jakarta.Lamanya perbaikan yang di berikan pihak sony adalah 3 minggu paling cepat tanpa jaminan batas waktu maksimal perbaikan.Saya pun menyetujuinya dan saya di berikan Repair order GE00124560.
Pada tgl 27 mei 2015 saya menelepon SSC naripan bandung untuk menanyakan status ponsel saya , pihak sony mengatakan bahwa ponsel saya masih sedang dalam proses pengecekan Software padahal waktu pada tgl 25 mei sudah di pastikan telah di periksa software dari pihak sony dan harus di bawa ke jakarta ,tetapi sampai saat ini tepat nya tanggal 27 mei 2015 tidak ada tindakan apapun untuk mengirim ponsel saya ke jakarta (SSC PUSAT).
Pada tgl 29 mei 2015 saya telepon kembali SSC naripan katanya baru ada pengiriman ke jakarta(SSC pusat) ,selang beberapa hari tepatnya tanggal 4 juni 2015 saya menghubungi SSC PUSAT dan saya terkejut bahwa sudah 4 hari ponsel saya belum tiba di jakarta(SSC PUSAT).tgl 5 juni 2015 saya hubungi kembali ssc pusat dan kata pihak sony belum ada info update sama sekali mengenai ponsel saya,lalu bagai mana kabar ponsel saya tersebut .
Yang membuat saya kecewa adalah perusahaan sekelas sony perlu waktu 4 hari untuk mengirim unit dari bandung ke jakarta.selain itu apakah pihak sony kekurangan SDM teknisinya atau memang banyaknya perangkat sony yang rusak sehingga lebih dari 8 hari kerja ponsel saya belum ada info mengenai perbaikan ponsel saya atau belum di sentuh sama sekali oleh pihak teknisi.
Seperti pernyataan Ibu Ika Paramita,Selaku Marketing Communication Manager Sony Mobile Indonesia mengatakan "Bahwa setiap pengerjaan lebih dari 14 hari ,maka di hari ke -15 konsumen akan mendapatkan unit pengganti baru. Dan menjamin menerapkan SOP dimana hari ini di taruh di service center maka hari itu juga di ambil."
Saya Menunggu Itikad baik sony service untuk menyelesaikan perbaikan Ponsel saya,mengingat ponsel tipe ini di bandrol dengan harga yang tidak murah.saya ucapkan terima kasih telah membaca surat pembaca saya.


emoticon-Mewek emoticon-Mewek emoticon-Mewek emoticon-Mewek emoticon-Mewek emoticon-Mewek emoticon-Mewek emoticon-Mewek emoticon-Mewek emoticon-Mewek
0
3.7K
8
Thread Digembok
Urutan
Terbaru
Terlama
Thread Digembok
Komunitas Pilihan