satria.begengAvatar border
TS
satria.begeng
[Duar] Akibat Foto Menpora, Garuda Muda Terancam Sanksi AFC
http://m.sepakbola.indosport.com/20150609/akibat-foto-menpora-garuda-muda-terancam-sanksi-afc/1

Selasa, 09 Juni 2015, 17:55 WIB
Menpora seharusnya tidak masuk ke dalam ruang ganti dan menunggu di luar bila berfoto.

Tim nasional Indonesia U-23 tampaknya tengah menunggu sanksi atas tindak tanduk pejabat pemerintahnya. Selasa (09/06/15) Skuad Garuda Muda akan mendapat hukuman karena berfoto dengan Menpora Imam Nahrawi.
Kesalahan ini berawal ketika Timnas U-23 mengalahkan Kamboja dengan Skor telak 6-1. Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora), Imam Nahrawi datang ke ruang ganti untuk berselfie dengan sejumlah pemain. Tindakan tersebut segera mendapat teguran dari AFC dan Panita Pelaksana.

Gede Widiade selaku manajer Timnas U-23 menyayangkan hal tersebut, menurut pendapatnya pemberitaan di sejumlah media tidak sama dengan keadaan yang sebenarnya di ruang ganti.

"Saya sudah mendapat teguran, untuk sanksi pasti, hanya masih menunggu panitia pertandingan. Tidak seperti pemberitaan di sejumlah media, anak-anak marah, dan akan protes ke PSSI," jelas Gede melalui pesan singkat.



Menyikapi tindakan Imam Nahrawi, pengamat sepakbola, Lalu Mara Satria Wangsa, menjelaskan kalau sikap tersebut memang melanggar aturan.

"Menurut saya selfie Menpora, Imam Nahrawi dan Menko PMK, Puan Maharani bersama timnas U-23 biasa dan sah-sah saja. Salahnya, Menpora Imam dan Menko PMK Puan selfie di ruang ganti. Itu tidak boleh dan melanggar aturan," ucap Lalu Mara.

"Ruang ganti hanya bisa dimasuki oleh nama-nama yang tercatat dalam line up yang ditandatangani oleh kedua manager tim dan komisi pertandingan setempat," tambah pria yang pernah menjabat komisaris klub Arema Indonesia ini.

Terlebih mengklarifikasi kesahan Menpora dan dan Menko PMK, Puan Maharani, Ia juga mengkriti sikap kedua pejabat tinggi tersebut dan seraya berharap kedua pejabat tersebut tetap memberi motivasi saat timnas kalah.

"Akan lebih baik kedua pejabat tersebut menunggu di luar ruang ganti dan pada saat tim menuju ke bus bisa selfie. Atau menunggu di hotel timnas U-23. Dan lagi kenapa pas menang saja sih selfienya? Harusnya pada saat kalah juga sambil memberi semangat. Pencitraan itu perlu dan wajib bagi seorang politisi yang juga pejabat negara," tandas ia.

Hatur nuhun Pak Menpora dan Bu Puan emoticon-Kiss (S)


#apdet

http://m.republika.co.id/berita/olahraga/arena-olahraga/15/06/11/npqgza-masuk-ke-ruang-ganti-menko-puan-dan-menpora-dikeluarkan

Masuk ke Ruang Ganti, Menko Puan dan Menpora Dikeluarkan



REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA -- Tindakan memalukan pejabat Indonesia di SEA Games 2015, Singapura, menjadi pembicaraan hangat di media sosial. Itu setelah salah satu ofisial timnas Indonesia U-23, Reza Anggara, ditegur Match Commisioner susai laga skuat Garuda Muda melawan timnas Kamboja di Stadion Jalan Besar, Singapura, Sabtu (6/6).

Ihwal peneguran perangkat pertandingan ke ofisial timnas berawal dari ketidakdisiplinan dua pejabat Indonesia. Keduanya adalah Menteri Koordinator bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Puan Maharani dan Menteri Pemuda dan Olahraga Imam Nahrawi. Kedua pejabat itu tiba-tiba masuk ruang ganti pemain pascalaga.

Karena nyelonong masuk ruang, Reza pun ditegur. "Benar, match comm lihat menteri masuk ruang ganti. Jadi, kami pun ditegur karena rombongan Menpora dan Menko PMK nyelonong ke ruang ganti tanpa izin. Match comm langsung usir mereka keluar dan menegur manajer timnas," begitu pengakuan Reza kepada salah satu media cetak.

Beredarnya berita itu menjadi bahan omongan para netizen di Twitter maupun pemilik akun Facebook. Akun ‏@Sampras14 menyatakan, "Ada berita official Timnas u23 ditegur gara" Imam Nahrawi+Puan maharani dll msk ruang ganti pemain.Malu ga? Gatau aturan yah Pak! Gatau malu."

Akun ‏@Diki_Ners menyindir ulah kedua menteri yang tak tahu aturan itu. "@KEMENPORA_RI @imam_nahrawi gara" ini manajemen timnas u 23 ditegur panpel pertandingan, ga tau aturan ya, ko masuk ruang ganti selonong boy."

Pemilik akun ‏@susan1612 mengingatkan Menpora untuk bisa taat aturan di event SEA Games 2015. "@imam_nahrawi emoticon-Stick Out Tonguedhl selain pemain & official dilarang msk ke ruang ganti,akibatnya manager tim ditegur,memalukan ga tau aturan."

Akun ‏@Aremada1986 tidak ketinggalan mengomentari kejadian itu. "Official Timnas U-23 Ditegur Panitia Sea Games Setelah Imam Nahrawi & Puan Maharani Masuk Tanpa Izin Ke Ruang Ganti."



Kaga jadi di sangsi, cumak di usir doang, kek ayam masuk dapur emoticon-Ngakak
Diubah oleh satria.begeng 11-06-2015 15:29
0
19.7K
281
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan