Quote:
Festival Yulin: 10 Ribu Anjing Itu Dipotong, Lalu Dimasak!

Sebuah festival tahunan dikecam setelah diketahui membunuh 10 ribu anjing setiap tahun untuk dimasak dan dimakan.
Menurut BBC yang dilansir pada Senin, 1 Juni 2015, festival tersebut dikenal sebagai Yulin 2015 yang diadakan di Yulin, sebuah kota di Provinsi Guangxi di selatan Cina.
Meskipun memakan daging anjing tidak dilarang, tapi pecinta hewan bertindak di situs sosial untuk menghentikan festival tersebut tahun ini.
Melalui situs Change.org, sebuah petisi pada Mei dibuat oleh kelompok kesejahteraan hewan, Duo Duo, dan kini berhasil mengumpulkan 200 ribu dukungan masyarakat untuk mendesak festival itu agar dihentikan.
Terdapat hampir 2,5 juta tweet menggunakan tanda pagar #StopYulin2015 di Twitter untuk membuktikan dukungan para pecinta hewan.
Sementara itu, sebuah video yang diunggah oleh kelompok tersebut juga kini meraih 150 ribu perhatian browser di situs video populer, YouTube.
Pendiri Duo Duo, Andrea Gung, mengatakan, festival tersebut, yang juga merupakan tradisi masa lampau, harus dihentikan.
"Anjing adalah teman terbaik manusia. Membunuh hampir 10 ribu anjing pada satu hari adalah salah. Daging anjing tidak baik untuk dimakan," kata Andrea ketika mengomentari penjualan daging anjing melalui pasar gelap.
Sebuah diskusi di situs sosial, Weibo, menunjukkan ada lebih dari 350 ribu percakapan di mana pecinta hewan memajang foto hewan peliharaan masing-masing dan mengecam festival tersebut.
Namun, ada segelintir orang yang menuduh pencinta hewan sebagai hipokrit dan memberi tahu supaya menghormati tradisi Yulin 2015. Karena mereka menganggap festival tersebut akan menarik wisatawan asing datang ke Yulin.
SUMBER
tanggapannya agan dan mbaknya gimana nih ?
kasian juga loh, kan ini mahluk hidup juga