Quote:
Resti Fauziah (27), ibu hamil yang berboncengan dengan suami dan anaknya, Suwirman (30) dan Rivan Alfajri (6) tewas seketika diruas jalan kawasan tunas industri setelah disenggol trailer gandeng yang dikendarai oleh Rudi Dwi Karyanto (50) sekitar pukul 07.15 WIB, Jumat (29/5/2015).
Bahkan tak lama berselang, Rivan anak kedua pasangan itu juga ikut meninggal setelah mendapatkan perawatan medis di Cassa Medical, karena mengalami pendarahan hebat dibagian kepalanya. Sementara Suwirman mengalami luka lecet disekujur tubuhnya.
Erna, salah satu kerabat korban mengaku kejadian ini berawal saat Suwirman hendak mengantar istri dan anakya untuk kerja dan sekolah.
"Kejadian pastinya saya tidak tahu, tapi kata yang melihat akibat tersenggol trailer," kata Erna, Jumat (29/5/2015).
Bahkan Erna mengaku saat ini almarhummah dalam kondisi hamil empat bulan. "Saat ini almarhum berbadan dua," ungkapnya.
Kasat Lantas Polresta Barelang Kompol Agus Joko membenarkan atas insiden ini, dan dirinya mengaku hal ini disebabkan akibat tersenggol dengan trailer.
"Awalnya pengendara sepeda motor hendak menyalip trailer, namun karena padat, jadi sipengendara mencoba mengurangi gas hingga akhirnya stang sepeda motornya tersenggol dengan trailer," kata Agus Joko.
Joko menambahkan saat kejadian, Istri sipengendara yang tewas di lokasi kejadian, sedangkan anaknya meninggal di rumah sakit.
SUMBER
LAGI-LAGI TEWAS TERLINDAS TRAILER DI BATAM ....
