Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

unknownoneAvatar border
TS
unknownone
Cover Album Baru U2 Dikecam jadi Propaganda Seks Kaum Gay
Cover Album Baru U2 Dikecam jadi Propaganda Seks Kaum Gay

TEMPO.CO, Moskow: Seorang politisi sayap kanan Rusia, Alexander Starovoitov, menuduh perusahaan raksasa teknologi Apple telah mempengaruhi generasi muda dengan konten album terbaru band rock Irlandia U2, Songs of Innocence.Album teranyar U2 itu disebarkan kepada setengah miliar pengguna iTunes di seluruh dunia secara gratis pada tahun lalu.

Starovoitov mengecam sampul album tersebut sebagai propaganda seks sesama laki-laki. Digambarkan, dalam album tersebut penabuh drum, Larry Mullen Jr, bertelanjang dada, merangkul anaknya yang berusia 19 tahun, Elvis.

U2 sendiri menjelaskan gambar yang diambil fotografer Glen Luchford itu sebagai metafora visual album dan menyoroti tema "bagaimana berpegang pada kebenaran Anda sendiri adalah jauh lebih sulit daripada berpegang pada kebenaran menurut orang lain".

Pengacara Evgeny Tonky, seperti dikutip surat kabar Rusia, Izvestia, menyatakan bahwa ia siap untuk menuntut Apple memberikan ganti rugi atas kerusakan moral yang ditimbulkan pada anaknya sendiri.

"Jika terbukti bersalah atas kejahatan menyebarkan propaganda gay untuk pemuda Rusia, raksasa teknologi itu harus membayar denda 1 miliar rubel atau berhenti beroperasi di negara itu sampai 90 hari." tulis Izvestia.

Album ini awalnya diluncurkan dengan sampul album yang berbeda, tetapi kemudian menambahkan penampilan pria bertelanjang dada ketika album fisik mulai dijual.

Rusia adalah negara yang terkenal keras dalam melarang praktek homoseksual. Pada 2013, negara melarang promosi kecenderungan seksualitas yang dianggap menyimpang itu dalam sebuah langkah yang dilihat sebagai serangan terhadap hak-hak kaum gay. Pemuda di bawah usia 18 yang diketahui seorang gay akan dianggap kejahatan, dan dihukum dengan denda.

Pada bulan November tahun lalu, sebuah universitas di St Petersburg membongkar monumen Steve Jobs dan Apple setelah CEO perusahaan itu Tim Cook mengumumkan jika dia seorang gay.


MECHOS DE LAROCHA | IRISHEXAMINER

Source:
http://www.tempo.co/read/news/2015/0...-Seks-Kaum-Gay

emoticon-Hot News emoticon-Hot News emoticon-Hot News
0
4.5K
25
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan