Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

zalfa16.Avatar border
TS
zalfa16.
[ HEMAT DAN CERMAT ] Cara Membersihkan Pipa Knalpot !!!!
Cara Membersihkan Pipa Knalpot


Pasti bagi anda biker pasti sudah tidak asing lagi dengan masalah ini. Yap pipa knalpot yang kotor ini merupakan masalah yang sangat sering dialami para baiker. Terutama buat biker yang mencintai penampilan pada motornya sangatlah risih jika melihat masalah ini. Meskipun kadang ada juga yang cuek akan hal ini.

Meskipun di cuci dengan air sabun atau pun dicuci dengan jasa steam motor pun tetap saja noda ini tidak akan hilang.

Tenang saja disini saya akan memberikan tips supaya pipa knalpot anda kinclong seperti baru. Caranya pun mudah, semua orang bisa melakukanya dan bahan-bahanyapun mudah di dapatkan.

 [ HEMAT DAN CERMAT ] Cara Membersihkan Pipa Knalpot !!!!

Bahan-bahan yang di butuhkan :

Porstek / vixal
kuas
sikat gigi
amplas
air
ember
sabun colek


Tutorial Pembersihan Knalpot Stainless Steel

Berikut ini tutorialnya:

pertama-tama cuci seluruh pipa yang ingin di bersihkan dengan menggunakan air jangan lupa gunakan sabun colek untuk mengusir sisa-sisa oli / minyak-minyak yang ada di pipa.
setelah semua pipa di cuci, keringkan!
lalu langsung masuk ke dalam tahap penyalonan, oleskan seluruh permukaan pipa dengan porstek / vixal menggunakan kuat, ga usah di tekan cukup di oleskan seluruh nya sampai merata.

 [ HEMAT DAN CERMAT ] Cara Membersihkan Pipa Knalpot !!!!

Oleskan Porstex

diamkan beberapa saat (10-15 menit) agar cairan nya bisa meresap ke dalam kerak-keraknya
bilas seluruh pipa dengan menggunakan air dan keringkan
lalu oleskan lagi porstek / vixal ke pipa tapi ga usah keseluruhan pipa kerjakanlah perbagian-bagian agar bisa konsen membersihkannya
tetu saja dengan menggunakan sikat gigi kita gosok sambil sedikit menekan hingga berbuih

 [ HEMAT DAN CERMAT ] Cara Membersihkan Pipa Knalpot !!!!

berbusa

ingat perbagian ya ngerjainnya, misal bagian header dulu kita gosok sampe kerak nya rontok lalu bilas dan keringkan lalu turun ke bawah (leher) lakukan hal yang sama (gosok sampe kerak nya rontok lalu bilas dan keringkan) begitu seterusnya hingga ke seluruhan pipa
setelah semua kita bersihkan pasti masih ada kerak-kerak / kotoran yang membandel dan sulit itu di hilangkan maka disini lah peran amplas membantu
lakukan pengamplasan pada pipa

 [ HEMAT DAN CERMAT ] Cara Membersihkan Pipa Knalpot !!!!

diamplas

hasilnya akan terlihat perbedaan. pipa yang sudah di amplas akan lebih keputihan di banding kondisi sebelumnya.

 [ HEMAT DAN CERMAT ] Cara Membersihkan Pipa Knalpot !!!!

perbandinganya

 [ HEMAT DAN CERMAT ] Cara Membersihkan Pipa Knalpot !!!!

Hasilnya seperti baru

lakukan ke seluruh bagian pipa dan inget perbagian aja ngerjainnya ya
kadang bisa di lakukan pengulangan 2-3 kali (tergantung kotoran nya) agar kondisi pipa bener-bener kinclong seutuh nya


sumber : kisutmengkerut.com
0
16.7K
48
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan