

TS
Japsantano
Tips & Trik Merawat Senar dan Kail Pancing
Quote:



Bagi para Kaskuser mania mancing kebutuhan alat pancing adalah mutlak dijaga dan di rawat.
Namun ada saja yang lupa akan hal itu, sehingga mengakibatkan kerusakan di sana-sini.
Jika itu yang terjadi tentu akan membuat kita jadi resah , Gelisah Galau Merana

Ada beberapa hal untuk menjaga dan merawat piranti -piranti tersebut.
Langsung aja ya masbroh...
Ini dia tips nya :
Tips Merawat Senar ,Kenur (Fishing line)
Spoiler for "Fishing line":

Setelah selesai memancing sebaiknya kenur/senar di bersihkan , untuk memudahkan maka sebaiknya semua masih terpasang seperti kita akan memancing.
● Siapkan kain bersih dan halus dan shampo.
● Buka pengunci pada reel.
● Ulurkan senar/kenur yang habis dipakai ,tidak usah semua ( kira-kira sepanjang yang tadi digunakan ).
● Gulung lagi senar tersebut dengan satu tangan memegang kain yang telah di olesi sampo untuk memegang senar yang mau di gulung.
● Sambil menggulung senar periksa juga barangkali ada senar yang cacat.
● Potong bagian senar yang cacat, karena saat Strike biasanya akan mudah putus.
● Selesai menggulung senar, anda bisa membuka spool dan menyimpan di tempat yang aman, atau mulai melakukan perawatan reel.
Selesai sudah tips untuk Merawat Senar ,kenur...
Tibalah saat nya Merawat Kail...

Tips Merawat Kail
Spoiler for "Kail Hook":

Mungkin kebanyakan orang menggunakan kail / mata kail hanya sekali pakai, Namun ada baiknya jika Agan merawat mata kail bekas untuk cadangan ,
Barangkali agan pas kehabisan mata kail ,padahal agan sangat membutuhkannya untuk mancing / acara mendadak.
Cara merawatnya sbb :
● Bersihkan kail dari sisa-sisa umpan.
● Lap dengan kain yang kering.
● Berilah cairan anti karat untuk menghindari dari karatan.
● Simpan di tempat yang kering.
nah cukup disini saja duluh gan...
Semoga tips Merawat Senar dan mata kail dapat bermanfaat bagi para Kaskuser mania mancing.
Sekian dan terimakasih...Salam Strike

(Berbagai Sumber)
Diubah oleh Japsantano 26-03-2015 13:00
0
21.7K
Kutip
25
Balasan


Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan