Quote:
Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama sudah meminta Ketua Tim Penyusunan Anggaran Daerah (TPAD) agar mempersiapkan revisi Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) 2015. Revisi dilakukan agar dugaan anggaran siluman sebesar Rp 12,1 triliun dalam APBD 2015 tak ada lagi.
"Saya sudah perintahkan. Tidak ada kompromi satu sen pun untuk memasukkan program yang Rp 12,1 triliun. Itu program enggak guna. Kita masih mau bangun sekolah lebih baik," tegas Basuki di Balaikota, Jumat (6/3).
Mantan Bupati Belitung Timur ini optimistis RAPBD 2015 yang diusulkan Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta ke Kemendagri dapat dikabulkan. Pasalnya, Basuki menilai anggaran siluman yang muncul dalam APBD DKI 2015 tidak akan memberikan dampak positif bagi pembangunan di ibu kota.
SUMUR
Ya iyalah masa harga segitu buat USB..eh UPS doang.. 
mending buat kesehatan klo ga betulin bangunan sekolaan 