Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

DonkpretzAvatar border
TS
Donkpretz
Tujuh Keajaiban Arsitektur yang Tak Tersentuh Mata Dunia
Tujuh Keajaiban Arsitektur yang Tak Tersentuh Mata Dunia

Quote:


Tujuh Keajaiban Arsitektur yang Tak Tersentuh Mata Dunia
Gedung Parlemen di Rumania. (CNNIndonesia Internet/ Mihai Petre via WIkimedia Commons)

Bangunan sipil administratif terbesar dan termahal di dunia seperti Parlemen Istana Bucharest ini tak banyak diketahui.
“Dibangun oleh diktator komunis Nicolae Ceausescu, begitu besarnya bangunan ini sehingga sulit untuk mengambil foto sesuai dengan skalanya,” kata Jann Hoke, pengacara yang bekerja di istana tersebut pertengahan 1990-an.

Dibangun 1984 silam, gedung neoklasik ini menyimpan dua belas cerita. Parlemen istana megah ini terdiri dari 3.100 kamar di atas lahan 330 ribu meter persegi.

Proyek tersebut menelan biaya 3,3 miliar Euro. Namun, bangunan megah rakyat Bucharest ini banyak mengorbankan kota mereka. Untuk membangun Gedung Parlemen, seperlima pusat Bucharest telah diratakan.
Termasuk di antaranya adalah sebagian wilayah bersejarah, lebih dari dari 30 gereja, sinagog (rumah ibadah), dan sekitar 30 ribu rumah.
Tujuh Keajaiban Arsitektur yang Tak Tersentuh Mata Dunia
Masjid Agung Djenne di Mali. (CNNIndonesia Internet/ Andy Gilham via Wikimedia Commons)

Dibangun 1907 silam yang lampau, Masjid Agung Djenne merupakan struktur lumpur terbesar di dunia. Dibangun hampir seluruhnya dari batu-bata tanah yang dipanggang dengan panasnya matahari, pasir dan semen berbahan dasar lumpur dan plester.

Masjid Agung Djenne dianggap salah satu prestasi terbesar gaya arsitektur Sudano-Sahe. Dia ditetapkan sebagai Situs Warisan Dunia UNESCO pada 1988.

Masjid ini memliki tiga menara. Dia dihiasai dengan ikatan kelapa sawit Rodier. Setiap tahun di bulan April dan Mei terdapat tradisi tahunan untuk memperbaiki masjid.

“Musim panas di Afrika Utara sangat brutal. Membuat lumpur retak dan melemahkannya dari waktu ke waktu,” kata Abishek Lamba.

“Sebelum hujan tahunan datang, penduduk setempat berkumpul dan melapisi ulang seluruh bangunan dengan tanah liat dari kolam yang kering.”

Tujuh Keajaiban Arsitektur yang Tak Tersentuh Mata Dunia
Benteng Derawar, Pakistan. (CNNIndonesia Internet/ Jazibsaeed via WIkimedia Commons)

Benteng Derawar, Pakistan Benteng ini sangat luar biasa, 40 benteng pertahanan Derawar yang menakjubkan bangkit dari gurun dalam formasi persegi mencolok. Gabungan dinding benteng yang membentuk lingkaran sejauh 1500 meter dan berdiri setinggi 30 meter.

“Bangunan ini adalah struktur megah di tengah Gurun Cholistan,” kata Faisal Khan pengguna Quora. “Banyak orang tidak tahu tentang Benteng Derawar. Bahkan sebagian besar orang Pakistan tidak tahu.”

Tujuh Keajaiban Arsitektur yang Tak Tersentuh Mata Dunia
Chand Baori di India. (CNNIndonesia Internet/ Chetan via Wikimedia Commons)


Chand Baori di India Salah satu bangunan bersejarah paling diabaikan di India adalah Chand Baori di Rajasthan. Bentuknya menyerupai persegi, dengan kedalaman tiga belas lantai.
Dindingnya dilapisi dengan tangga ganda yang turun tiga puluh meter ke dasar sumur. Di dalamnya, genangan air berwarna hijau zamrud telah menanti.

Labirin membentuk jalur bawah tanah tanpa akhir dengan kedalaman 3500 langkah, Chand Baori adalah salah satu arsitektur terdalam dan terbesar dari jenisnya di dunia.

Raja Chanda dari Dinasti Nikumbha membangun Chand Baori sekitar 800 dan 900 Masehi. Sumur ini dibangun mengusung fungsi yang tak hanya praktis tetapi juga cantik. Karena strukturnya, bagian bawah sumur ini tetap dingin dari pada permukaannya, penting pada saat Rajasthan dilanda musim kering.

Tujuh Keajaiban Arsitektur yang Tak Tersentuh Mata Dunia
Stari Most, Bosnia-Herzegovina (Mhare via Wikimedia Commons)


Ketika setiap arsitektur bersejarah punya cerita, Stari Most di Bosnia Herzegovina memiliki kisah kembalinya.

“Jembatan Tua atau Stari Most, seperti itu dia bangunan ini dijuluki oleh penduduk setempat. Dia dibangun dari 456 blok batu lokal pada 1566 oleh arsitek Turki Ottoman, Mimar Hajrudin,” kata pengguna Quora Haris Custo.

“Jembatan itu menjadi jantung kota kami selama 427 tahun.”
Jembatan berpunuk ini terletak di kota Mostar, di mana Sungai Neretva melintas. Dengan lebar 4 meter, panjang 30 meter, dan tinggi 24 meter, jembatan ini merupakan salah satu ikon bangunan paling dikenal di negara tersebut. Salah satu contoh terbaik arsitektur Islam di Balkan.

Namun, pada 1990-an, jembatan dihancurkan oleh pasukan Serbia Bosnia dan Kroasia selama perang Bosnia. Setelah perang berakhir, kota dan jembatan mulai dibangun kembali.

“Butuh waktu hampir 10 tahun untuk membuat ide terwujud, pada Juli 2004, 'jembatan tua' baru terbuka kembali,” kata Custo.

Tujuh Keajaiban Arsitektur yang Tak Tersentuh Mata Dunia
Tembok Besar di India. (CNNIndonesia Internet/ Heman kumar meena via Wikimedia Commons)


“Kita telah mendengar Tembok Besar China, tetapi tak banyak orang tahu bahwa India juga memiliki Tembok Besar,” kata Ayush Manu, pengguna Quora.
Tembok Besar India juga disebut sebagai Kumbhalgarh adalah dinding terpanjang kedua di dunia, setelah Tembok Besar Cina. Letaknya di Rajasthan, tembok ini berdinding setebal 4,5 meter, dan membentang 36 kilometer, serta memiliki tujuh gerbang benteng.
Alkisah, pada 1443, Rana Kumbha seorang penguasa lokal ditugaskan untuk melindungi bentengnya yang terletak di atas bukit.

“Legenda berkata, meskipun telah dilakukan berbagai upaya, dinding tersebut tidak dapat diselesaikan,” kata Manu.

Akhirnya, raja berkonsultasi kepada salah satu penasihat spiritualnya. Dia disarankan membuat ritual pengorbanan. Seserorang menawarkan hidupnya, sehingga orang lain pun terlindungi.

“Sekarang, tempat gerbang utama berdiri adalah di mana tubuh sang korban terjatuh, dan sebuah kuil adalah menjadi peristirahatan di mana kepala sang korban terpenggal.

Sekitar abad ke-19, tembok diperbesar. Kini dia melindungi lebih dari 360 candi yang terletak di dalam dinding. Meski demikian Tembok Besar India tetap harta yang tak diketahui sebagian besar dunia.

Tujuh Keajaiban Arsitektur yang Tak Tersentuh Mata Dunia
Masjid Lotfollah Sheikh di Iran. (CNN Indonesia Internet/ Gire 3pich2005 via WIkimedia Commons)

Masjid Lotfollah Sheikh adalah maha karya arsitektur Safawi Iran. Letaknya di Naghsh-i Jahan Square di kota Isfahan. Masjid elegan memukai ini dibangun antara 1603 dan 1619 pada masa pemerintahan Shah Abbas.

Masjid diambil dari nama nama Sheikh Lotfollah, ayah mertuanya. Lotfollah adalah seorang sarjana Lenanon yang dihormati Islam.

Masjid ini tak seperti fitur masjid pada lazimnya, tak ada menara atau halaman. “Ini mungkin karena masjid tidak pernah dimaksudkan untuk kepentingan umum, melainkan sebagai tempat ibadah bagi para perempuan harem Syah,” kata Mona Khatam, pengguna Quora.

Ruang ibadah dicapai melalui lorong bawah tanah panjang dan memutar. Hiasan di masjid ini pun luar biasa indah.

“Kubah menggunakan ubin halus yang berubah warna sepanjang hari, dari krem menjadi merah mudah,” kata Khatam.

“Di dalam tempat suci ini, Anda dapat mengagumi kompleksitas mozaik yang menghiasi dinding dan langit-langit yang luar biasa indah. Poros matahari menyaring melalui tinggi kisi-kisi jendela, menghasilkan interaksi yang terus berubah dari cahaya dan bayangan.

Sumber
Sekian Trit Ane Gan dan smoga trit ini juga bisa menambah ilmu pengetahua kita..
Jika Berkenan
emoticon-Rate 5 Staremoticon-2 Jempol

Tujuh Keajaiban Arsitektur yang Tak Tersentuh Mata Dunia

Tujuh Keajaiban Arsitektur yang Tak Tersentuh Mata Dunia
Diubah oleh Donkpretz 17-02-2015 07:35
0
2.8K
14
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan