Kaskus

Entertainment

naufalkerenAvatar border
TS
naufalkeren
Tips Kebal Dari Berbagai Penyakit !

Tips Kebal Dari Berbagai Penyakit !


no emoticon-Blue Repost

Spoiler for no repost :


Langsung aja ya gan..


Tips agar tubuh selalu sehat dan kebal penyakit


Tips Kebal Dari Berbagai Penyakit !


Quote:


1. Konsumsi makanan yang bisa meningkatkan kekebalan tubuh

Ada beberapa makanan bisa meningkatkan kekebalan tubuh anda, seperti teh, bawang putih, jamur, kacang almond, dll.

Spoiler for Minum Teh:


2. Perbanyak makanan yang mengandung Antibiotik

Antibiotik dibutuhkan oleh tubuh kita untuk melawan berbagai infeksi penyakit. Salah satu bahan alami yang mudah agan peroleh adalah bawang putih.

Spoiler for Makanan Antibiotik:


3. Stop Kebiasaan Buruk!

Untuk meningkatkan kekebalan tubuh, agan harus menghentikan kebiasaan buruk seperti merokok, konsumsi minuman beralkohol, begadang semalaman, atau malas olahraga. Semua kebiasaan itu akan melemahkan tubuh agan, sehingga memudahkan bagi penyakit untuk menyerang.

Spoiler for Begadang:


4. Perbanyak makanan yang kaya akan Protein

Sistem imunitas tubuh membutuhkan banyak sekali protein, agar dapat berjalan secara efektif. Ini diperlukan juga untuk produksi sel-sel baru. Protein bisa agan dapatkan dengan mengkonsumsi ikan, buah-buahan, dan sayur-sayuran yang banyak mengandung protein.

Spoiler for Makanan mengandung Protein:


Spoiler for Makanan berprotein:


5. Mengontrol berat badan

Berat badan yang berlebihan lebih rentan terhadap berbagai macam penyakit berbahaya seperti penyakit jantung, asam urat, kolesterol tinggi, dan lainnya. Begitu juga jika tubuh agan terlalu kurus, mungkin disebabkan kekurangan nutrisi yang akan menyebabkan sistem kekebalan tubuh menurun.

Spoiler for Masalah Berat Badan:


6. Banyak makan Buah-buahan dan Sayuran

Sayuran banyak mengandung fitokimia yang berfungsi sebagai antioksidan kuat yang dapat melawan berbagai macam penyakit, dan meningkatkan imunitas tubuh. Fitokimia juga penting untuk mencegah tanda-tanda penuaan, anti kanker dan mencegah serangan jantung.

Spoiler for Buah yang mengandung Fitokimia:


Berikut beberapa makanan yang mengandung Fitokimia:

- Buah-buahan (apel, aprikot, alpukat, cer, pisang, jeruk, anggur, kiw, lemon, mangga, melon, persik, papaya dan buah pir).
- Sereal (jagung, gandum, dan beras merah).
- Kacang-kacangan (Flaxseed, macadamia, pecan, walnut dan biji wijen).
- Sayuran (asparagus, buncis, buah bit, brokoli, wortel, seledri, kembang kol, terung, jagung, sayuran berwarna gelap, selada dan bawang putih).

7. Penuhi kebutuhan tubuh akan yodium

Kelenjar tiroid adalah salah satu kelenjar yang memproduksi hormon yang dibutuhkan oleh tubuh manusia. Fungsi hormon ini diantaranya untuk mengatur kecepatan pembakaran energi pada tubuh, produksi protein, mengatur sensitivitas tubuh terhadap hormon lain.

Kelenjar tiroid menghasilkan kalsitonin, tiroksin dan triodotironin. Semua hormon ini diperlukan dalam metabolisme tubuh. Jika tiroid memproduksi hormon sangat sedikit, tubuh akan menjadi mudah lelah, berat badan meningkat, dan kulit kering. Kalau produksinya terlalu banyak, tubuh akan mudah berkeringat dan berat badan menurun drastis. Cara yang paling mudah untuk menguatkan kelenjar tiroid adalah dengan mengkonsumsi yodium dalam jumlah cukup.

Spoiler for Kelenjar Tiroid:


8. Hindari minuman ber-soda dan ber-kafein

Memang minuman soda terasa segar dan mantap, tetapi punya efek buruk di kemudian hari. Daripada minuman ber-soda atau ber-kafein, lebih baik untuk mengkonsumsi ginseng atau anggur yang banyak mengandung antioksidan, vitamin C dan vitamin E.

Spoiler for Minuman Bersoda:


9. Jangan asal berkunjung

Hindari mengunjungi kawasan yang terkena wabah penyakit maupun virus jenis tertentu. Ini untuk mencegah penularan penyakit yang disebabkan oleh virus dan bakteri berbahaya.

Spoiler for Hindari Wabah:


10. Menjaga kebersihan lingkungan

Rumah maupun lingkungan yang tidak bersih, akan menjadi sarang berbagai bakteri dan virus yang dapat menimbulkan berbagai penyakit.

Spoiler for Bersih-bersih:


11. Hindari makanan mentah

Sebaiknya memasak makanan sebelum agan menelannya. Hal ini bertujuan untuk membunuh bakteri yang mungkin aja ada pada makanan yang akan dikonsumsi tersebut.

Spoiler for Makanan Mentah:


12. Minyak Aromaterapi

Dengan menyemprotkan minyak aromaterapi seperti eucalyptus atau peppermint mampu membersihkan racun yang beterbangan di udara. Cara ini juga mencegah dari berbagai polutan yang membahayakan kesehatan tubuh agan.

Spoiler for Minyak Aromaterapi:


13. Rajin membaca artikel tentang Tips kesehatan

Ini bertujuan untuk menambah wawasan kita di bidang kesehatan. Agan akan lebih tahu mengenai cara mencegah berbagai jenis penyakit, dan cara untuk menghindari dan melawannya.

Spoiler for Membaca Artikel:


14. Olahraga secara teratur

Olahraga secara teratur memberikan efek peningkatan metabolisme tubuh, dan meningkatkan sirkulasi darah. Dengan teratur berolahraga, tubuh akan punya kekebalan ketika serangan virus dan bakteri datang.

Spoiler for Olahraga:


Demikian beberapa cara untuk meningkatkan kebugaran tubuh dan kekebalan, sehingga agan lebih kuat dan kebal dari serangan berbagai penyakit.


Ane tidak mengharap apa-apa dari trit ini gan, moga aja agan tetap sehat dan fit. Ya, kalau mau kirim ijo-ijo, gak nolak juga.

Cara paling mudah untuk memanjangkan umur agan Cuma dengan berbagi emoticon-Blue Guy Cendol (L)

Spoiler for sumber:


UPDATE :Ada di Bawah
Diubah oleh naufalkeren 27-02-2015 08:26
0
4.3K
38
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan